8 Penjahat Anime Terkuat yang Nyaris Tak Bisa Dikalahkan

Minggu, 26 Juni 2022 - 10:10 WIB
All for One adalah nama penjahat Shigaraki, dan juga nama Quirk-nya. Hidup selama lebih dari satu abad, dia adalah musuh bebuyutan pemegang One for All. Dia adalah musuh terbesar All Might. Sekitar 5 tahun sebelum peristiwa di serial ini, All Might menderita pukulan besar di hatinya saat mereka bertempur. Akibatnya, dia menderita cedera dalam yang serius. Kekuatannya pun menurun signifikan.

Tapi, All for One sebenarnya menderita luka yang lebih serius ketimbang All Might. Seluruh wajahnya kacau dan dia tidak bisa bernapas tanpa dukungan dari banyak selang yang keluar dari leher dan rahangnya. Meski begitu, kekuatannya tetap lebih kuat dari sebelumnya.

Setelah menciptakan Liga Penjahat, anggotanya membawakan Quirk berbeda, Selama season ketiga, dia kalah bertarung melawan All Might. Dia pun dijebloskan ke penjara Tartarus. Tidak banyak yang diketahui tentang asal usul atau kekuatannya. Selain itu, niat aslinya juga tidak jelas bahakn sampai sekarang. Meski All for One berada di penjara dengan keamanan tertinggi secara global, dia masih menjadi ancaman bagi manusia.

5. Frieza — Dragon Ball Z



Foto: Otakukart

Bahkan setelah Frieza Saga, serial ini memperkenalkan banyak penjahat lebih kuat. Tapi, Frieza tetap menjadi penjahat paling populer di serial ini. Sebagai makhluk terkuat di galaksi, kekuatan Frieza adalah sumber teror dan keputusasaan. Dia punya pasukan sendiri dengan prajurit terkuat di semesta. Ketika punya level kekuatan 10.000 dianggap memukau di serial itu, Frieza punya level kekuatan 1 juta.

Dia mendapatkan julukan Agen Kehancuran karena cenderung menghancurkan apa pun yang menghalanginya. Frieza punya bisnis menjual planet dengan mengirim pasukannya untuk menyingkirkan setiap bentuk kehidupan di dalamnya. Dia lantas akan menjualnya ke penawar tertinggi.

Di Frieza Saga, dia tiba di planet Namek untuk mendapatkan Bola Naga dan meminta keabadian. Dia menyiksa dan membunuh orang Namek. Goku akhirnya bisa mengalahkannya setelah berubah menjadi Super Saiyan. Tapi, bahkan setelah menghancurkan Namek, dia bisa selamat karena gen istimewanya. Frieza kembali ke bumi untuk balas dendam. Namun, Future Trunks mengiris-iris Frieza sebelum menghancurkannya.

4. Acnologia — Fairy Tail



Foto: Fairy Tail Wiki – Fandom

Acnologia berubah menjadi manusia sebagai efek samping menggunakan Sihir Pembasmi Naga. Kekuatannya begitu besar sehingga Penyihir Hitam legendaris pun takut padanya. Acnologia jelas adalah salah satu karakter anime terkuat. Tentu saja, itu artinya dia adalah karakter terkuat di serial ini. Biasanya, naga atau pembasmi naga akan punya atribusi sihir yang mereka gunakan dalam perang dan makan. Tapi, Acnologia adalah satu-satunya naga yang tidak punya atribusi.

Artinya, dia bisa mengonsumsi setiap sihir yang dilemparkan kepadanya. Acnologia tidak disebut Raja Seluruh Naga karena dia menguasai mereka. Nyatanya, dia mendapatkan julukan itu karena kekuatannya. Dia menyingkirkan ribuan naga, membuat seluruh spesies itu punah dari bumi. Dia melakukannya karena naga membunuh keluarganya. Selama era di mana konflik antara naga dan manusia adalah situasi harian, Acnologia bersumpah menyingkirkan semua naga.

Di season akhir, Acnologia dikalahkan kekuatan sihir kombinasi setiap warga di Ishgar. Itu jadi mungkin oleh Lucy, yang menciptakan Bola Peri untuk menjebak naga itu, dan Meredy, yang menggunakan sihirnya untuk memberikan jalan bagi sihir semua orang utuk mencapai Lucy. Natsu mengalahkan jiwa Acnologia di celah ruang dan waktu.

3. Ayah — Fullmetal Alchemist: Brotherhood



Foto: Fullmetal Alchemist Wiki – Fandom

Makhluk ini dikenal sebagai Ayah oleh Homunculi. Nyatanya, dia tidak punya nama. Ketika dia diciptakan sebagai Homunculus dengan darah Hohenheim—ayah Edward dan Alphonse, dia menyebut dirinya sebagai “Kurcaci di dalam botol”. Dia adalah antagonis serial ini. Tercipta 400 tahun sebelum peristiwa di anime ini, Ayah mendapatkan kekuatan keabadian dengan mengorbankan setiap warga di Kerajaan Xerxes.

Dia juga membagi kekuatan dengan Hohenheim sebagai imbalan karena memberi darah yang menghidupkannya. Ayah itu cerdas dengan pengetahuan luas tentang apa saja. Dia menciptakan sekelompok Homunculi yang diberi nama sesuai 7 Dosa Besar. Ayah bekerja selama 400 tahun untuk menciptakan Amestris dengan tujuan tunggal mengorbankan rakyatnya seperti yang dilakukannya di Xerxes.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More