7 Drama Korea yang Cocok untuk Self Healing, Bisa Ditonton di Netflix

Rabu, 25 Mei 2022 - 12:49 WIB
Selain dua karakter utama tersebut, kamu juga bisa menyaksikan kisah orang-orang di sekitar mereka yang juga menarik, dan bisa relate dengan keseharian atau perjuanganmu dalam menjalani hidup. Drama tvN ini bisa ditonton di Netflix.

4. Be Melodramatic (2019)



Foto: JTBC

Secara garis besar, drama self healing ini menceritakan kegagalan cinta yang membuat trauma, dan cara untuk hidup berdampingan dengan kenangan buruk tersebut. Ada tiga tokoh utamanya yang bersahabat, yaitu Han-joo (Han Ji-eun), Jin-joo (Chun Woo-hee), dan Eun-jung (Jeon Yeo-been). Ketiga berusia 30-an dan bekerja dalam industri hiburan.

Mereka saling bantu dalam mengatasi masalah tentang cinta dan karier yang saling bertolak belakang, hingga cinta yang tak pernah mati. Masalah-masalah psikis dan mentalitas banyak diangkat dalam serial ini.

Untuk kamu yang terjebak dalam kisah traumatis dalam cinta atau kehidupan, drama JTBC yang bisa ditonton di Netflix ini mungkin bisa membantumu untuk sembuh pelan-pelan.

Baca Juga: 6 Drama Korea tentang Kisah Cinta Guru dan Murid

5. Angel’s Last Mission: Love (2019)



Foto: KBS

Seorang malaikat ceroboh (Kim Myung-soo) tak bisa kembali ke surga sebelum menuntaskan misinya. Sayangnya, misi tersebut nyaris mustahil karena ia harus bisa membuat seorang balerina arogan Yeon-seo (Shin Hye-sun) jatuh cinta pada seorang pria.

Yeon-seo punya masa lalu kelam yang membuatnya jadi sosok yang sinis dan tak pernah jatuh cinta. Lucunya, sang malaikat yang harusnya membuat Yeon-seo jatuh cinta malah jatuh cinta pada perempuan itu. Kamu bisa menonton drama self healing KBS ini di Viu dan Netflix.

6. Hospital Playlist 1 dan 2 (2020-2021)



Foto: tvN

Hospital Playlist akan menyajikan kisah para dokter yang bersahabat sejak sekolah kedokteran. Mereka bersama-sama merasakan stres menghadapi kondisi darurat di rumah sakit sambil berusaha menyeimbangkan hidup. Kisah para pasien di rumah sakit juga akan membawa banyak pengalaman emosional buat kamu.

Drama populer ini tayang di tvN dan bisa kamu tonton di Netflix.

Baca Juga: 9 Skandal K-Pop Terbesar dalam Sejarah, Terbaru Kim Garam

7. When the Camellia Blooms (2019)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!