Moon Knight Episode 4 Ungkap Marc Spector Adalah Pasien RSJ

Kamis, 21 April 2022 - 03:03 WIB
Kalau peristiwa Moon Knight benar-benar terjadi seperti yang sebelumnya dipaparkan, maka itu berarti RSJ di episode 4 adalah konstruksi mental. Dasar argumen ini berasal dari semua yang terjadi di rumah sakit. Begitu juga masa depan MCU diperkirakan mirip. Dalam bentuknya yang paling sederhana, ide kalau Marc sekarang berada di kontruksi mental tertentu bisa menjelaskan elemen RSJ yang fantastik dan tidak bisa dijelaskan di akhir episode 4.

Ini termasuk interaksi fisik dengan Steven hingga bertemu dewa kudanil. RSJ itu mungkin nyata dan momen itu adalah bagian dari imajinasi Marc. Tapi, semuanya membuat apa yang melibatkan Moon Knight tidak perlu dipikirkan secara serius karena mungkin itu tidak benar.

Terjebaknya Marc dan Steven di konstruksi mental yang didesain seperti RSJ mencuatkan pertanyaan tersendiri. Misalnya, siapa yang bertanggung jawab atas lokasi baru itu. Ini bisa jadi akibat Arthur yang melepaskan Ammit. Karena dewa keadilan itu bisa mencampuri Moon Knight dan memutuskan untuk memenjarakannya di dunia lain.

Di skenario ini, pikiran Marc mungkin bertanggun jawab memahami lokasi baru ini sebaik mungkin, menghasilkan setting RSJ serta wajah yang dikenal sebagai pasien dan pekerja. Itu juga bisa menjadi konstruksi mental yang dibuat Khonshu yang membuatnya bisa berinteraksi dengan Marc. Ini bahkan bisa terjadi di pikiran Moon Knight di mana Marc dan Steven terjebak di situ karena identitas lain telah mengunci mereka dari tubuh mereka. Komik telah menggunakan ide yang sama untuk mempresentasikan nisan Marc, yang memaksanya berjuang untuk kembali ke Khonshu.

4. Apakah Arthur Harrow benar-benar membunuh Moon Knight?



Peristiwa sebelum twist ending di episode 4 juga bisa punya cerita. Di situ, Arthur menembak dada Marc dua kali. Sementara Marc biasanya punya kostum healing Moon Knight untuk melindunginya, hukuman yang dijatuhkan para dewa Mesir terhadap Khonshu membuatnya rapuh. Bisa dicatat kalau dua tembakan di dada itu mencerminkan bagaimana awalnya Marc tewas di malam ketika dia menjadi Moon Knight.

Di saat debat muncul atas apa yang akan terjadi padanya ke depan, sangat mungkin kalau Arthur memang membunuh Moon Knight di momen itu. Kalau ini terjadi, maka dua episode akhir Moon Knight jelas akan mengeksplorasi Khonshu yang mendapatkan kembali kebebasannya. Dia kembali berpasangan dengan Marc dan menghidupkannya kembali sehingga dia bisa menjadi Moon Knight dan menghentikan Arthur.

5. Misteri sarkofagus ketiga di episode 4



Bagian misteri lainnya yang muncul di ending episode 4 adalah sarkofagus lainnya. Itu adalah sarkofagus ketiga di episode ini. Peti Mesir itu jelas berisi seseorang atau sesuatu. Tapi, tidak ada jawaban yang diberikan.

Ada sejumlah opsi menarik. Karena satu identitas Moon Knight sudah ada di dalam sarkofagus, maka yang ini bisa jadi memasukkan alter lain, seperti Jake Lockley. Ini akan menegaskan ide kalau RSJ itu adalah konstruksi mental.

Selain Jake, kandidat lain di sarkofagus itu adalah Khonshu. Kalau itu adalah penjara dari para dewa. Tapi, itu sepertinya bukan Kang the Conqueror. Karena desain petinya tidak cocok dengan aksesori kepala Rama-Tut yang sebelumnya disinggung Moon Knight.



6. Dewi Kudanil aneh



Twist di penutup episode 4 jadi lebih mengejutkan. Di situ, Marc dan Steven bertemu dewa kudanil raksasa di RSJ. Kudanil itu memakai aksesori bertema Mesir, termasuk hiasan bertema kumbang. Kudanil itu juga berjalan dengan dua kaki dan bisa bicara. Kudanil itu tak lain dan tak bukan adalah Tawaret, dewi perlindungan Mesir. Meskipun Marc dan Steven akrab dengan bentuk Khonshu, reaksi histeris mereka saat bertemu Tawaret mengindikasikan kalau mereka tidak benar-benar nyaman dengan seluruh dewa.
(alv)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More