5 Idol K-Pop yang Kena Kontroversi sebelum Debut, Termasuk Kim Garam

Jum'at, 08 April 2022 - 15:37 WIB


Foto:SM Entertainment

Sebelum memulai debutnya , Taeyong juga pernah terkena kasus perisakan dan penipuan yang muncul di internet. Pada 2014, rumor ini muncul ketika penggemarnya yang menemukan username Taeyang di forum jual beli barang bekas Joonggonara dengan ID Julyfirst1.

Dugaan tersebut diperkuat juga dengan adanya username hssarang98 yang dikaitkan dengan anak kelas 2 SMP yang suka menipu. Taeyong dituduh suka menipu dengan memberikan barang-barang yang tidak sesuai dengan yang dipesan kepadanya.

Baca Juga: 3 Idol K-Pop yang Garang di Panggung, tapi Takut pada Ibunya

Tidak hanya itu Taeyong disebut-sebut juga pernah melakukan perisakan kepada teman SMP-nya. Untuk kasus ini, Taeyong pun mengakuinya dan ia mengaku sudah meminta maaf secara langsung kepada korban pada 2019.

Proses permintaan maaf tersebut juga dihadiri oleh beberapa reporter. Namun pada Juni 2020 muncul kabar bahwa korban telah memanipulasi berita sebenarnya Taeyong masih sering berhubungan baik dengan korban dan bahkan korban diundang secara langsung untuk menghadiri konser NCT.

4. Kee Hoo P1 Harmony



Foto: FNC Entertainment

Sebelum debutnya, Kee Hoo sempat ditunding melakukan skandal yang berbau seksual serta menyindir BTS dan EXO. Disebutkan bahwa Kee Hoo melakukan tindakan rasisme kepada perempuan kulit hitam dan menulis antifans terhadap grup BTS dan EXO di akun Twitter-nya saat dia sekolah di Kanada pada 2017.

Kee Hoo mengakui bahwa akun tersebut memang akunnya dan telah meminta maaf secara langsung kepada para penggemarnya. Ia membela diri bahwa kata kunci akun itu telah menyebar di antara teman-temannya dan ia tidak tahu tulisan yang diunggah di sana.Akun ini pada akhirnya ditutup.

5. Leo Trainee A



Foto: Blovby/Hybe Labels

Belum juga memulai debut, rapper Leo dari Trainee A bentukan BigHit Music mendapat kencaman. Ini karena lirik lagu yang dibuatnya secara dadakan untuk dibawakan dalam acara kompetisiShowdownmengandung kekerasan terhadap perempuan.

Lirik tersebut antara lain adalah "Tak adayang memberitahuku mengapa jalang itu berhenti bernapas". Setelah dikecam, video yang diunggah di kanal YouTube Trainee A itu pun langsung dihapus. Trainee A dan Leo pun langsung meminta maaf secara resmi lewat kanal YouTube mereka.

Baca Juga: 9 Pasangan Drama Korea dengan Perbedaan Tinggi Sangat Jauh

“Saya merenungkan kesalahan saya, dan setelah menonton ulang videonya, saya merasa sangat malu dan malu dengan penampilan saya. Meskipun saya tidak dapat menariknya kembali, saya sadar bahwa ini sepenuhnya salah saya dan akan berusaha untuk melakukan apa pun untuk merenungkan dan belajar dari kesalahan saya,” ucap Leo mengutip Soompi.

Amatu Syukur Naimah
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More