Equinox: Serial Netflix yang Dijuluki 'Dark' Versi Denmark

Selasa, 01 Desember 2020 - 15:43 WIB
Foto: Netflix

Serial "Equinox" diangkat dari siniar (podcast) terkenal yang berjudul Equinox 1985, yang menjadi hit di Denmark dan menduduki puncak tangga lagu podcast iTunes.

Siniardan serialnya ditulis oleh Tea Linderburg, dan dibintangi Danica Cucic sebagai Astrid.

Serial ini diproduksi Dorthe Riis Lauridsen dan Piv Bernth serta perusahaannya, Apple Tree Productions yang didukung ITV Studio. Ini adalah perusahaan produksi Jerman di balik “The Killing” dan “The Bridge”.

“Equinox adalah kisah yang sangat unik tentang perbedaan antara realitas dan imajinasi, dan hubungan antara kebebasan dan takdir — semuanya digambarkan ke dalam suasana keluarga biasa dan normal di Denmark,” jelas Piv Bernth.

Buat kamu penyuka tontonan unik dan misterius seperti "Dark" atau " Stranger Things ", dengan jalan cerita rumit tentang dunia paralel, tentu "Equinox" bisa masuk ke dalam daftar tontonan akhir tahun, nih.

Sebelum nonton"Equinox" di Netflix pada 30 Desember, simak dulu teaser-nya. ( )

Faqihah Muharroroh Itsnaini

Kontributor GenSINDO

Universitas Padjadjaran

Instagram: @kikyfaqiha
(it)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More