Baterai Besar, USB-C, dan Kamera 13 MP, Simak Keunggulan Redmi 8A Pro

Senin, 04 Mei 2020 - 16:22 WIB
Redmi 8A Pro menjadi ponsel yang sangat menarik di rentang harga Rp1,5 jutaan.
JAKARTA - Sepintas, Redmi 8A Pro tidak berbeda dari Redmi 8A dan Redmi 8 yang sudah dirilis oleh Xioami Indonesia sejak 2019 silam. Tapi, meski desainnya identik. Jeroan ketiga ponsel itu sangat berbeda. Bisa dibilang Redmi 8A Pro adalah opsi terbaik untuk ponsel di harga Rp1,5 jutaan saat ini (kelas entry level).

Huruf ”A” di varian Redmi menandakan model entry level. Redmi 8A Pro lebih baik dari Redmi 8A. Tapi, masih dibawah Redmi 8.

Redmi 8 dibanderol Rp1,7 juta (3 GB/32 GB) dan Rp1,8 juta (3 GB/64 GB). Sedangkan Redmi 8A (2GB/32 GB) dibanderol Rp1.350.000. Adapun Redmi 8A Pro Rp 1.550.000 (2 GB/32 GB) dan Rp1.650.000 (3 GB/32 GB).

Keunggulan Redmi 8A Pro adalah kamera belakang 13 MP yang lebih tinggi dari Redmi 8 di angka 12 MP.

Sementara fitur lainnya relatif seragam. Misalnya kamera kedua 2 MP, kamera depan 8 MP, baterai 5.000 mAh, USB Type-C, serta fitur Quick Charge 3.0 berkemampuan 18W. Ketiga ponsel tersebut juga memakai MIUI 11 berbasis Android 9 Pie. Nah, berikut eksperiens memakai Redmi 8A Pro:



UNBOXING



Dalam kotak pembelian, konsumen akan mendapat 1 unit Redmi 8A Pro, 1 buah kabel charger dan power adapter, serta kartu perdana Smartfren GSM 4G LTE khusus Xiaomi dengan kuota utama 2 GB. Jadi, ponsel dan kartunya bisa langsung digunakan saat itu juga. Fitur lain yang hadir adalah 2 slot SIM dan 1 slot microSD, serta lubang jack audio 3.5mm.

DESAIN



Corak desain kover belakang Redmi 8A Pro sedikit unik. Tidak polos, tapi mengusung motif garis-garis tipis. Seperti sedang memakai casing berbahan suede.



Cangkangnya sendiri memakai desain 3D curve grip dengan matte finish. Tidak bisa dibilang tipis, karena menggendong baterai 5.000 mAh. Dimensinya 156.5 x 75.4 x 9.4 mm dan berat 188 gram. Desain yang melengkung membuatnya tetap nyaman digenggam, karena menyesuaikan genggaman tangan.

Klaim Xiaomi, bodi ponsel juga sudah dilapis lapisan nano yang tahan percikan air.



Warna midnight grey-nya juga tidak benar-benar abu. Melainkan sedikit keungguan. Lebih mirip warna taro gelap. Dua pilihan warna lain ada putih dan biru.



Tulisan Redmi dan “designed by Xiaomi” dalam bilah garis memanjang di kover belakang.

Jujur, saya butuh waktu terbiasa dengan motif dan warnanya. Karena lebih suka model polos. Tapi, mungkin model seperti ini yang relevan untuk anak muda. Dengan harga Rp1,5 jutaan, Redmi 8A Pro terbilang indah.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More