10 Persamaan Satoru Gojo dan Osamu Dazai Bungou Stray Dogs
Minggu, 02 Juli 2023 - 10:43 WIB
Satoru dan Dazai tidak pernah membiarkan orang lain tahu apa yang mereka pikirkan. Dazai, secara khusus, adalah manipulator dan ahli strategi ulung. Dia selalu bisa menyusun rencana dengan detail sehingga ketika ada yang gagal, dia selalu punya rencana cadangan. Dia pun tidak pernah mengungkapkan keseluruhan rencananya itu kepada orang lain.
Satoru, karena tidak terlalu percaya kepada orang lain, selalu punya rencana di otaknya sendiri. Dia punya banyak teknik kutukan yang tidak semuanya pernah dia pamerkan ke orang lain. Ketika terdesak, Satoru masih bisa berpikir dengan tenang dan muncul dengan solusi kreatif. Selain teknik, faktor sulit ditebak ini juga membuat orang segan padanya.
Foto: Game Rant
Satoru adalah penyihir terkuat di semesta Jujutsu Kaisen. Hingga sekarang, belum ada penyihir lain yang bisa menandingi kesaktiannya. Dia bisa menyelesaikan setiap pertarungan hanya dalam waktu dekat. Energi kutukannya yang besar, dibarengi dengan teknik kutukan, domain expansion, dan juga mata Rikugan-nya membuatnya ditakuti teman dan lawannya.
Dazai mungkin bukan karakter paling kuat di Bungou Stray Dogs. Tapi, kemampuan khususnya, No Longer Human, membuatnya ditakuti banyak orang. Kemampuan itu bisa membatalkan kemampuan lain. Pemilik kemampuan terkuat sekalipun tidak akan berdaya ketika Dazai sudah menyentuhnya.
Foto: IMDb
Satoru dan Dazai sama-sama dikelilingi banyak orang. Satoru dengan murid-muridnya, sementara Dazai punya banyak teman sekantor yang selalu bersamanya. Tapi, kedua orang ini sama-sama kesepian di tengah keramaian. Mereka lebih suka bekerja sendiri dan sulit percaya pada orang lain.
Di Jujutsu Kaisen, sebelum bebas dari dunia penjara, secara implisit, Satoru mengakui kalau dia kesepian. Sementara, orang dekat Dazai, Sakunosuke Oda, mengakui kalau Dazai adalah sosok yang kesepian. Dazai tidak pernah mengakui ini secara eksplisit atau implisit, tapi, Odasaku tahu soal itu.
Satoru kesepian karena dia terlalu kuat sehingga jarang menghadapi tantangan nyata sehingga merasa terisolasi. Sedangkan Dazai cenderung ingin bunuh diri dan menyakiti dirinya sendiri. Kekonyolannya hanyalah topeng untuk menutupi sisi gelapnya yang membuat Dazai sulit dekat dengan orang lain.
Satoru, karena tidak terlalu percaya kepada orang lain, selalu punya rencana di otaknya sendiri. Dia punya banyak teknik kutukan yang tidak semuanya pernah dia pamerkan ke orang lain. Ketika terdesak, Satoru masih bisa berpikir dengan tenang dan muncul dengan solusi kreatif. Selain teknik, faktor sulit ditebak ini juga membuat orang segan padanya.
2. Overpowered
Foto: Game Rant
Satoru adalah penyihir terkuat di semesta Jujutsu Kaisen. Hingga sekarang, belum ada penyihir lain yang bisa menandingi kesaktiannya. Dia bisa menyelesaikan setiap pertarungan hanya dalam waktu dekat. Energi kutukannya yang besar, dibarengi dengan teknik kutukan, domain expansion, dan juga mata Rikugan-nya membuatnya ditakuti teman dan lawannya.
Dazai mungkin bukan karakter paling kuat di Bungou Stray Dogs. Tapi, kemampuan khususnya, No Longer Human, membuatnya ditakuti banyak orang. Kemampuan itu bisa membatalkan kemampuan lain. Pemilik kemampuan terkuat sekalipun tidak akan berdaya ketika Dazai sudah menyentuhnya.
1. Sama-Sama Kesepian
Foto: IMDb
Satoru dan Dazai sama-sama dikelilingi banyak orang. Satoru dengan murid-muridnya, sementara Dazai punya banyak teman sekantor yang selalu bersamanya. Tapi, kedua orang ini sama-sama kesepian di tengah keramaian. Mereka lebih suka bekerja sendiri dan sulit percaya pada orang lain.
Di Jujutsu Kaisen, sebelum bebas dari dunia penjara, secara implisit, Satoru mengakui kalau dia kesepian. Sementara, orang dekat Dazai, Sakunosuke Oda, mengakui kalau Dazai adalah sosok yang kesepian. Dazai tidak pernah mengakui ini secara eksplisit atau implisit, tapi, Odasaku tahu soal itu.
Satoru kesepian karena dia terlalu kuat sehingga jarang menghadapi tantangan nyata sehingga merasa terisolasi. Sedangkan Dazai cenderung ingin bunuh diri dan menyakiti dirinya sendiri. Kekonyolannya hanyalah topeng untuk menutupi sisi gelapnya yang membuat Dazai sulit dekat dengan orang lain.
(alv)
tulis komentar anda