7 Pasangan Suami Istri Paling Kompak di Anime, Bikin Iri!

Minggu, 28 Mei 2023 - 23:21 WIB
Namun, langkah Tetsuo berakhir petaka. Dia membunuh pacar Reika. Di saat bingung ingin menyembunyikan perbuatannya itu, Tetsuo mendapatkan bantuan dari Kazen. Mereka kompak menyembunyikan mayat itu dan peristiwa itu dari Reika. Keduanya sangat ingin melindungi putri semata wayangnya itu dari bahaya apa pun dan dengan cara apa pun.

3. Tengen Uzui dan 3 Istrinya — Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba



Foto: CBR

Tidak semua pernikahan poligami berjalan mulus. Bahkan di anime sekalipun. Tapi, ini sepertinya tidak berlaku bagi Tengen Uzui dari Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba. Hashira Suara itu punya tiga istri, yaitu Makio, Suma, dan Hinatsuru. Ketiga wanita itu punya sifat yang berlainan.

Tengen menikahi ketiga wanita itu karena tradisi shinobi. Tapi, Tengen tidak membeda-bedakan mereka dan melindungi mereka. Tengen bahkan mengajak mereka berjuang untuk membasmi iblis. Mereka adalah tim yang sangat kompak ketika bertarung dan Tengen tidak akan membiarkan mereka dalam bahaya.

2. Loid dan Yor — Spy x Family



Foto: Showbiz Cheat Sheet

Loid dan Yor Forger mungkin tidak menikah karena cinta di Spy x Family. Tapi, mereka masih menjadi pasangan yang menggemaskan. Yor adalah pembunuh profesional yang kesehariannya bekerja sebagai karyawan di Balai Kota dan harus menikah agar tidak membuat adiknya khawatir. Sedangkan, Loid adalah mata-mata ulung yang butuh anak dan istri demi misinya.

Kedua orang ini menyembunyikan jati diri aslinya ke satu dan yang lain. Tapi, ketika berhadapan dengan merawat putri angkat mereka, Anya, Loid dan Yor kompak untuk mengasuh dan melindunginya. Keduanya sama-sama tidak akan membiarkan Anya terancam bahaya.



1. Tatsu dan Miku — The Way of Househusband



Foto: Crunchyroll

Tatsu dan Miku dari The Way of Househusband adalah pasutri yang kompak dan saling mencintai satu sama lain. Tatsu adalah mantan bos yakuza yang ditakuti, semntara MIku seorang wanita karier yang sukses. Setelah menikah, Tatsu memutuskan mundur dari dunia hitam dan menjadi bapak rumah tangga.

Sementara Miku pergi ke kantor dan bekerja sebagai desainer, Tatsu beres-beres rumah, memasak, dan mendukung istrinya itu. Mereka pun selalu kompak dalam melakukan segala hal. Meski Tatsu tidak bekerja, tapi, Miku tetap menghormatinya. Apalagi, Tatsu sering memanjakan Miku dengan masakannya.
(alv)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More