16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Kamis, 10 November 2022 - 12:26 WIB
loading...
16 Drama Korea dengan...
Drama Korea rating tertinggi di MyDramaList dengan skor 9,0 ke atas salah satunya adalah Prison Playbook. Foto/tvN
A A A
JAKARTA - Drama Korea dengan rating tinggi kerap jadi panduan mereka yang ingin mencari tontonan menarik. MyDramaList pun kerap jadi acuan untuk mencarinya.

Skor rating dari para penonton, seperti yang tertera di situs web MyDramaList, memang kerap jadi panduan untuk memilih sedikit dari puluhan atau bahkan ratusan drama yang dirilis oleh berbagai stasiun televisi dan platform streaming video. Meskipun skornya tak selamanya akurat, tapi setidaknya bisa memberi sedikit gambaran penilaian dari mereka yang sudah menontonnya.

Nah, berikut ini 16 drama Korea yang memperoleh rating 9,0 ke atas dari para pengguna MyDramaList per 10 November 2022. Daftar ini bisa kamu pakai saat bingung mencari tontonan drama Korea.

16. Mother (2018)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Rating Mother adalah 9,0 dari 7.874 pengguna MyDramaList. Drama Korea ini adalah hidden gem yang wajib kamu tonton. Serial ini juga adalah hasil remake dari drama Jepang berjudul sama dari tahun 2010.

Mother menceritakan tentang seorang guru SD yang menyadari salah satu muridnya adalah korban kekerasan orang tuanya sendiri. Ia lalu nekat membawa anak tersebut agar bisa mengasuhnya dengan baik. Tentu saja, sang guru dituduh melakukan penculikan.

Drama tvN ini dibintangi oleh Lee Bo-young, Heo Yool, Lee Hye-young dan Ko Sung-hee. Kamu bisa menontonnya di Viu.

15. Navillera (2021)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Salah satu drama terbaik yang dibintangi Song Kang ini mendapat rating 9,0 dari 13.449 pengguna. Navillera bercerita tentang seorang ballerino berbakat tapi penuh masalah hidup. Suatu ketika, ia disuruh gurunya untuk mengajarkan seorang pria lansia yang ingin belajar balet.

Navillera juga dibintangi bintang senior Park In-hwan dan Na Moon-hee. Drama tvN yang sangat mengharukan ini bisa kamu tonton di Netflix.

14. Alchemy of Souls (2022)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Drama ini baru tayang pada 18 Juni lalu, tapi sudah mampu meraih rating tinggi 9,0 dari 16.727 pengguna MyDramalist. Ini membuktikan popularitasnya di kalangan penonton global. Serial ini juga akan segera tayang musim keduanya pada 10 Desember mendatang.

Alchemy of Souls adalah drama fantasi laga berbumbu kisah romantis. Ceritanya tentang seorang petarung perempuan yang rohnya terjebak di tubuh perempuan buta yang lemah. Ia lalu menjalin cinta dengan seorang anak bangsawan yang terkenal.

Drama ini di antaranya dibintangi oleh Lee Jae-wook, Jung So-min, dan Hwang Min-hyun. Drama tvN ini juga bisa ditonton di Netflix.

13. Prison Playbook (2017)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Drama dark comedy ini juga meraih rating 9,0 dari 22.867 pengguna. Kisahnya adalah tentang pemain baseball terkenal yang masuk penjara karena memukuli pelaku pelecehan seksual kepada adik sang atlet. Kisahnya fokus pada kehidupan sang atlet saat di penjara.

Prison Playbook diperankan oleh Park Hae-soo dan Jung Kyung-ho. Drama tvN ini tayang di Netflix, Viu, dan Vidio.

12. Signal (2016)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Drama fantasi kriminal ini mendapat rating 9,0 dari 27.779 pengguna. Ceritanya tentang dua detektif yang bisa berkomunikasi dengan detektif dari masa yang berbeda. Ketiganya melakukan penyelidikan terhadap dua kasus yang rupanya saling terkait.

Signal dibintangi Lee Je-hoon, Kim Hye-soo, dan Jo Jin-woong. Drama tvN ini bisa ditonton di Netflix.

11. Mr. Queen (2020)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Masih dari rangkaian drama Korea dengan rating tinggi 9,0 dari MyDramaList. Mr. Queen memperoleh skor tersebut dari 30.159 pengguna. Drama dark comedy ini bercerita tentang seorang chef pria dari masa kini yang terlempar ke era Dinasti Joseon, dan masuk ke tubuh seorang ratu.

Ia lantas terbelit dalam konflik perebutan kekuasaan, juga percintaan yang kocak dengan sang raja. Drama ini dibintangi Shin Hye-sun, Kim Jung-hyun, dan Bae Jok-ok. Drama tvN ini bisa ditonton di Viu.

Baca Juga: Sinopsis Revenge of Others dan Deskripsi Karakternya, Drakor Terbaru dari Lomon

10. Extraordinary Attorney Woo (2022)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: ENA

Drama hukum berbalut komedi dan kisah romantis ini berating 9,0 dari 30.230 pengguna. Ceritanya tentang pengacara autis yang berusaha menjalani pekerjaannya sebaik mungkin dengan banyak pandangan remeh terhadap dirinya.

Drama viral ini dibintangi Park Eun-bin, Kang Tae-oh, dan Kang Ki-young. Drama dari ENA tersebut bisa ditonton di Netflix.

9. Vincenzo (2021)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Serial dengan skor 9,0 dari 55.496 pengguna ini membuktikan bahwa Song Joong-ki masih jadi nama yang bisa mengundang perhatian penonton drama Korea. Vincenzo menggabungkan beragam genre, dari hukum, kriminal, komedi, hingga romansa ke dalam satu cerita.

Vincenzo menceritakan tentang pengacara keluarga mafia yang pulang ke Korea Selatan, dan menangani kasus pencaplokan ilegal sebuah perusahaan besar atas sebuah gedung. Drama tvN ini juga tayang di Netflix.

8. It's Okay to Not Be Okay (2020)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Drama yang melambungkan nama Seo Ye-ji ini juga mendapat rating 9,0 dari 75.904 pengguna. Ceritanya menggambarkan perjuangan mengatasi masalah kesehatan mental dan trauma, dari pasangan penulis cerita anak yang egois dan perawat yang harus mengasuh kakaknya yang autis.

Kim Soo-hyun dan Oh Jung-se jadi pasangan adik-kakak dalam drama tvN ini. Kamu bisa menyaksikan kisah mereka di Netflix.

7. Crash Landing on You (2019)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Judul terakhir dari deretan drama dengan rating 9,0 adalah Crash Landing on You. Serial ini memperolehnya dari 76.361 pengguna. Drama ini juga membuat Hyun Bin dan Son Ye-jin kena cinlok dan akhirnya menikah pada 2022.

Crash Landing on You bercerita tentang seorang pengusaha kaya yang karena kecelakaan olahraga terjebak di Korea Utara. Ia lalu ditolong tentara Korea Utara tampan nan baik hati. Drama tvN ini juga bisa disaksikan di Netflix.

6. Hospital Playlist 2 (2021)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Sekuel dari drama medis dan healing ini mendapat rating 9,1 dari 19.162 pengguna. Ceritanya masih melanjutkan kisah dalam Hospital Playlist 1tentang persahabatan para dokter dan usaha mereka memiliki kehidupan yang seimbang.

Drama tvN ini dibintangi Jo Jung-suk, Yoo Yeon-seok, Jung Kyung-ho, Kim Dae-myung, dan Jeon Mi-do. Drama tanpa karakter antagonis ini bisa ditonton di Netflix.

5. My Mister (2018)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

My Mister sangat disukai oleh penonton internasional, dan bisa dibilang drama terbaik yang dibintangi IU. Ratingnya mencapai 9,1 dari 21.603 pengguna.

My Mister bercerita tentang seorang perempuan dengan kehidupan yang teramat malang sejak kecil. Ia lalu bertemu dengan seorang pria yang juga punya masalah hidup yang tak kalah beratnya. My Mister bukan drama romantis, melainkan drama healing yang cocok untuk penonton dewasa.

Drama yang juga dibintangi Lee Sun-kyun ini tayang di tvN, Viu, dan Netflix.

4. Hospital Playlist (2020)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Sama dengan sekuelnya, Hospital Playlist season pertama juga meraih rating 9,1, tapi dari lebih banyak pengguna, yaitu 34.345. Drama ini menceritakan lima sahabat yang bertemu saat sekolah kedokteran, lantas beranjak dewasa dan bekerja di rumah sakit yang sama.

Kisahnya adalah tentang kehidupan di rumah sakit dan kehidupan pribadi mereka. Ada bumbu cinta yang juga pelan-pelan tumbuh seiring cerita berjalan. Drama tvN ini tayang juga di Netflix.

3. Reply 1988 (2015)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Reply 1988 jadi drama paling lawas yang masuk dalam daftar ini. Skornya juga 9,1 dari 35.218 pengguna. Sama seperti Hospital Playlist, ini adalah drama slice of life yang tak punya karakter antagonis atau penjahat di dalamnya.

Reply 1988 bercerita tentang kehidupan sekelompok anak SMA yang bertetangga. Kisahnya menceritakan persahabatan mereka, kehidupan remaja yang sulit, hubungan dengan keluarga, dan tentu saja kisah cinta segitiga yang menggemaskan. Drama tvN ini ada di hampir seluruh platform streaming video di Indonesia.

Baca Juga: Drama Korea yang Bikin Pemerannya Cinlok, Bertabur Bintang Ternama

2. Flower of Evil (2020)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: tvN

Flower of Evil jadi drama terakhir yang mendapat rating 9,1 dari daftar ini. Ada 39.311 pengguna yang memberi skor tersebut untuk drama misteri kriminal thriller ini.

Flower of Evil berkisah tentang seorang istri sekaligus detektif andal yang mencurigai suaminya yang baik hati terlibat dalam peristiwa kriminal pada masa lampau. Drama yang dibintangi Lee Joon-gi dan Moon Chae-won ini tayang di tvN, WeTV, dan Netflix.

1. Move to Heaven (2021)

16 Drama Korea dengan Rating Tinggi 9,0 ke Atas di MyDramaList, Tak Ada Squid Game

Foto: Netflix

Akhirnya, inilah drama Korea dengan rating tertinggi di MyDramaList. Move to Heaven mendapat skor 9,2 dari 28.302 pengguna. Ini adalah skor tertinggi satu-satunya dari serial Korea di situs web ini. Memang ada beberapa drama Korea lainnya dengan skor lebih tinggi, tapi angka penggunanya sangat tidak signifikan, bahkan ada yang hanya satu penonton saja.

Move to Heaven yang tayang di Netflix bercerita tentang pemuda autis yang melanjutkan bisnis jasa ayahnya yang meninggal secara mendadak. Jasa tersebut adalah membersihkan ruangan terakhir dari seseorang yang sudah meninggal.

Mendiang biasanya adalah orang yang hidup sendirian, tanpa atau jauh dari keluarganya. Bersama pamannya, ia lantas berusaha menyampaikan pesan terakhir dari orang yang meninggal itu kepada orang terdekat mereka.

Drama mengharukan ini sangat layak menjadi drama Korea dengan rating tertinggi di MyDramaList karena setiap episodenya menyajikan cerita yang berbeda dan sangat menyentuh. Move to Heaven dibintangi Tang Jun-sang, Lee Je-hoon, dan
Hong Seung Hee.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1219 seconds (0.1#10.140)