5 Drama China yang Mengangkat Kisah Cinta si Kaya dan si Miskin

Kamis, 20 Oktober 2022 - 23:38 WIB
loading...
5 Drama China yang Mengangkat Kisah Cinta si Kaya dan si Miskin
Drama China banyak yang mengangkat kisah tentang konglomerat. Drama ini umumnya masuk genre romantis. Ceritanya berputar pada kisah cinta si kaya dan si miskin. (Foto: IMDb)
A A A
Drama China banyak yang mengangkat kisah tentang konglomerat. Drama seperti ini biasanya masuk genre romantis. Ceritanya berputar pada kisah cinta antara si kaya dan si miskin.

Cerita tentang kehidupan orang kaya sering kali menarik perhatian orang. Mereka kebanyakan ingin tahu seperti apa kehidupan yang bergelimang harta. Namun, di dalam cerita, untuk efek dramatisasi, tidak semuanya seindah apa yang terlihat di mata orang.

Kisah cinta si kaya dan si miskin bukan barang aneh di berbagai platform hiburan. Namun, para penulis drama yang baik selalu bisa menemukan twist menarik yang membuat cerita mainstream ini terlihat berbeda dan menarik untuk diikuti. Meski terkadang terasa khayal banget, drama bertema kisah cinta si kaya dan si miskin ini tak jarang menghibur. Apa saja drama China tentang kisah cinta si kaya dan si miskin yang asyik? Berikut ulasannya!



1. Sweet Combat

5 Drama China yang Mengangkat Kisah Cinta si Kaya dan si Miskin

Foto: Rakuten Viki

Drama sepanjang 34 episode ini bekisah tentang Fang Yu (Guan Xiao Tong), yang merupakan putri seorang konglomerat. Yang menarik, meski merupakan anak seorang konglomerat, dia lebih fokus pada tinju dan menentang keputusan keluarganya. Dia bahkann meraih gelar di usia muda. Dia kemudian menyukai Ming Tiang (Lu Han), seorang pria dari keluarga miskin. Ming Tian juga seorang petinju. Karena kemampuan bertinjunya itulah yang membuat Fang Yu suka padanya.

2. About Is Love

5 Drama China yang Mengangkat Kisah Cinta si Kaya dan si Miskin

Foto: IMDb

Drama sepanjang 30 episode ini mengisahkan tentang seorang CEO perusahaann besar bernama Wei Qing (Yang Xi). Dia terkena penyakit yang membuatnya tidak bisa berinteraksi dengan lawan jenis. Karena penyakit itu, Wei Qing berusaha mencari wanita yang bisa menyelamatkannya dari penyakit aneh itu. Suatu hari, dia bertemu seorang mahasiswi bernama Zhou Shi (Xu Xiao Nuo). Penyakit itu hilang ketika Wei Qing berinteraksi dengannya.

3. Because of Meeting You

5 Drama China yang Mengangkat Kisah Cinta si Kaya dan si Miskin

Foto: IMDb

Drama ini punya episode yang cukup banyak, yaitu 56. Drama ini mengangkat cerita tentang Zhang Guo Guo (Sun Yi). Dia adalah seorang cewek sederhana dan tulus yang sangat disukai lingkungannya. Guo Guo sebenarnya adalah seorang anak bos bengkel mobil yang terkenal. Karena sebuah kecelakaan, dia terpisah dengan keluarganya dan tinggal di sebuah desa kecil. Dia kemudian menemukan cintanya di sana.

4. Meteor Garden

5 Drama China yang Mengangkat Kisah Cinta si Kaya dan si Miskin

Foto: Otakukart News

Siapa yang tidak kenal dengan judul drama ini? Drama ini mengisahkan tentang empat cowok ganteng dan kaya dengan satu orang cewek dari kalangan biasa. Drama ini sempat booming pada awal 2000-an dan di-remake pada 2018.

Drama ini berkisah tentang seorang cewek bernama Shan Cai (Shen Yue) yang berasal dari keluarga miskin. Suatu saat, dia diterima di sebuah sekolah elite yang muridnya adalah anak orang kaya. Di sana, dia bertemu geng eksklusif bernama F4 dengan empat anggota yang merupakan anak orang terkaya di negaranya.

Baca Juga: 5 Drama China Bertema Mafia, Dijamin Seru!

5. You Are My Destiny

5 Drama China yang Mengangkat Kisah Cinta si Kaya dan si Miskin

Foto: Rakuten Viki

Drama China sepanjang 36 episode ini dirilis pada 2020. Serial ini berkisah tentang seorang wanita bernama Chen Jiaxin (Liang Jie) yang bekerja sebagai admin. Dia kemudian secara tidak sengaja bertemu Wang Xi Yi (Xin Zhao Lin), seorang pria tampan dan berpendidikan yang berasal dari keluarga konglomerat. Mereka kemudian berakting sehingga tidak sengaja terlibat cinta satu malam. Tak pelak, mereka pun harus menikah. Kisah asmara rumit pun berjalan.
(alv)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1893 seconds (0.1#10.140)