10 Drama Korea Kerajaan Rating Tertinggi di Mydramalist Sedekade Terakhir

Senin, 26 September 2022 - 13:22 WIB
loading...
10 Drama Korea Kerajaan...
Drama Korea kerajaan rating tertinggi di Mydramalist satu dekade terakhir di antaranya ada Alchemy of Souls. Foto/tvN
A A A
JAKARTA - Drama Korea bertema kerajaan dengan rating tertinggi di Mydramalist sedekade terakhir (10 tahun) banyak diambil oleh serial yang tayang dua tahun ke belakang.

Latar kerajaan, terutama era Dinasti Joseon dan Goryeo memang banyak diambil oleh para pembuat drama Korea. Tema ini menjadi salah satu yang terfavorit bagi para pencinta serial Korea karena ceritanya sering penuh intrik, juga kisah sendu yang kadang berakhir sad ending.

Adapun Mydramalist adalah situs web berbasis komunitas tempat para pencinta drama Asia memberikan rating dan ulasan (review) tentang sebuah serial. Meskipun bisa jadi para pemberi rating memberikan penilaian yang bias atau tidak akurat, tapi rating tersebut bisa menjadi gambaran kasar buat kamu yang ingin memilih tontonan drama Korea.

Berikut ini adalah 10 drama Korea berlatar kerajaan dengan rating tertinggi di Mydramalist sepanjang satu dekade terakhir.

10. The Crowned Clown (2019)

10 Drama Korea Kerajaan Rating Tertinggi di Mydramalist Sedekade Terakhir

Foto: tvN

Drama ini mendapat rating 8,4/10 dari 8.312 pengguna Mydramalist. Ceritanya berlatar era Dinasti Joseon, dengan bintang Yeo Jin-go, Lee Se-young, dan Kim Sang-kyung.

The Crowned Clownberlatar saat kerajaan dalam kondisi tidak stabil. Demi menghindari aksi pembunuhan, seorang badut lantas diminta menggantikan posisi raja karena penampilan fisiknya yang sangat mirip. Dalam perjalanannya, sang badut jatuh cinta pada sang ratu. Drama tvN ini bisa ditonton di Netflix dan WeTV.

9. Moon Embracing the Sun (2012)

10 Drama Korea Kerajaan Rating Tertinggi di Mydramalist Sedekade Terakhir

Foto: MBC

Serial ini mendapat rating 8,4 dari 23.136 pengguna. Drama terbaik dalam Baeksang Arts Awards 2012 ini dibintangi Kim Soo-hyun dan Han Ga-in.

Moon Embracing the Sun bercerita tentang kisah cinta antara Raja Lee Hwon dan Shaman. Shaman terlahir dari keluarga terhormat yang pada awalnya mau dijadikan sebagai putri mahkota, tapi ratu diam-diam memerintahkan eksekuti mati pada Shaman.

Lalu, ia tiba-tiba hidup kembali, tapi kehilangan ingatan. Drama MBC ini tayang di Netflix dan Viu.

8. Rebel: Thief Who Stole the People (2017)

10 Drama Korea Kerajaan Rating Tertinggi di Mydramalist Sedekade Terakhir

Foto: MBC

Drama Korea kerajaan lainnya dengan rating tertinggi di Mydramalist adalah Rebel: Thief Who Stole the People. Ratingnya adalah 8,5 dari 4.887 pengguna.

Serial sageuk ini bercerita tentang Hong Gil Dong (Yoon Kyung-san) seorang budak yang berhasil merebut hati rakyat, lebih dari seorang raja. Drama MBC ini juga bisa ditonton di Netflix.

7. Empress Ki (2013)

10 Drama Korea Kerajaan Rating Tertinggi di Mydramalist Sedekade Terakhir

Foto: MBC

Drama Korea legendaris ini mendapat rating 8,6 dari 14.481 pengguna Mydramalist. Drama ini mengisahkan tentang perjalanan hidup seorang permaisuri China Ki Seung-nyang yang dikelilingi oleh situasi perang, cinta, dan politik.

Dalam perjalanan menuju puncak, Ki juga sempat harus menyamar menjadi laki-laki demi bertahan hidup. Drama yang dibintangi Ha Ji-won dan Ji Chang-wook ini tayang di MBC, Viu, dan Netflix.

Baca Juga: Drama Korea Terbaru dengan Rating Tertinggi September 2022

6. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016)

10 Drama Korea Kerajaan Rating Tertinggi di Mydramalist Sedekade Terakhir

Foto: MBC

Drama penuh kisah haru ini dibintangi IU dan Lee Joon-gi. Ratingnya mencapai 8,7 dari 56.588 pengguna. Adapun ceritanya tentang seorang perempuan yang kembali ke era Dinasti Goryeo.

Pada masa itu, ia lalu jatuh cinta pada salah satu pangeran. Tak cuma itu, ia juga harus bertahan hidup di tengah intrik politik di dalam istana. Drama MBC ini tayang di Viu.


5. Six Flying Dragons (2015)

10 Drama Korea Kerajaan Rating Tertinggi di Mydramalist Sedekade Terakhir

Foto: SBS

Rating drama ini adalah 8,8 dari 5.698 pengguna. Ceritanya berlatar kehidupan karakter nyata dan fiksi di sekitar Yi Bang-won, raja ketiga dari Dinasti Joseon sekaligus ayah dari Raja Se Jong the Great.

Layaknya kisah dalam drama kerajaan, ceritanya akan mengambil tema intrik politik, ambisi, dan kisah dramatis. Yo Ah-in, Kim Myung-min, dan Shin Se-kyung menjadi bintang drama ini. Six Flying Dragons tayang di SBS dan Netflix.


4. The Red Sleeve (2021)

10 Drama Korea Kerajaan Rating Tertinggi di Mydramalist Sedekade Terakhir

Foto: MBC

Drama yang sangat populer ini mendapat rating 8,8 dari 11.859 pengguna. Serial ini diadaptasi dari novel berjudul sama dan terinspirasi kisah nyata.

The Red Sleeve bercerita tentang tentang Raja Jeongjo atau Yi San dan perjalanan cintanya dengan kepala pelayan Seong Deok-Im yang menolak dijadikan selir. Bintangnya ada Lee Se-young dan Lee Jun-ho 2PM. Serial MBC ini tayang di Viu.

3. Kingdom 2 (2020)

10 Drama Korea Kerajaan Rating Tertinggi di Mydramalist Sedekade Terakhir

Foto: Netflix

Drama Korea dari Netflix ini sudah tayang sebanyak dua musim, dengan satu film spin-off. Adapun Kingdom season 2 mendapat rating tinggi hingga 8,9 dari 20.230 pengguna.

Kingdom 2 melanjutkan perjalanan Pangeran Le Chang mengatasi wabah zombi yang makin meluas. Pada akhirnya, ceritanya juga menyoroti intrik politik dalam perebutan kekuasaan di kerajaan. Drama ini dibintangi Ju Ji-hoon, Bae Doona, Ryoo Seung-ryong, Kim Hye-jun, dan Kim Sang-ho.


2. Alchemy of Souls (2022)

10 Drama Korea Kerajaan Rating Tertinggi di Mydramalist Sedekade Terakhir

Foto: tvN

Drama ini sudah dipastikan akan berlanjut ke musim kedua yang akan tayang pada Desember 2022. Adapun musim pertamanya sukses dengan rating 9,0 dari 12.922 pengguna.

Alchemy of Souls bercerita tentang seorang petarung perempuan yang rohnya bisa berpindah ke fisik orang lain dengan menggunakan ilmu sihir. Dalam perjalanannya, ia jatuh cinta dengan seorang anak dari keluarga terpandang pada masa itu. Drama ini dibintangi Lee Jang-wook dan Jung So-min. Dramanya tayang di tvN dan Netflix.

Baca Juga: 10 Drama Korea Rating Tertinggi Tahun 2022, Terbaru Big Mouth

1. Mr Queen (2020)

10 Drama Korea Kerajaan Rating Tertinggi di Mydramalist Sedekade Terakhir

Foto: tvN

Posisi puncak daftar ini diduduki drama komedi Mr Queen dengan rating yang sama dengan Alchemy of Souls, tapi dari jumlah pengguna yang jauh lebih banyak. Ratingnya adalah 9,0 dari 29.282 pengguna.

Mr Queen bercerita tentang seorang chefpria dari masa kini yang rohnya terjebak dalam tubuh seorang permaisuri. Ia lalu terlibat dalam intrik perebutan kekuasaan yang melibatkan ratu jahat dan raja yang kelihatannya polos.

Drama Korea kerajaan dengan rating tertinggi di Mydramalist ini dibintangi Shin Hae-sun, Kim Jung-hyun, dan Seol In-ah. Drama tvN ini juga bisa ditonton di Viu.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1930 seconds (0.1#10.140)