Playlist Vlog Jung-Kook BTS saat Kemping, Ada Lagu Indonesia

Senin, 08 Agustus 2022 - 11:17 WIB
loading...
Playlist Vlog Jung-Kook...
Jung-kook BTS membuat playlist puluhan lagu untuk menemaninya kemping dalam vlog yang dibuatnya. Foto/YouTube BANGTANTV
A A A
JAKARTA - Jung-kook BTS merilis vlog dirinya yang tengah kemping pada Sabtu (6/8) malam lalu di YouTube BANGTANTV.

Dalam video berdurasi nyaris 46 menit itu, Jung-kook melakukan kemping dengan membawa sebuah caravan sebagai tempat menginap. Dalam vlog tersebut, digambarkan perjalanan Jung-kook dari sebuah tempat menggunakan mobil, lalu mengambil caravan, lantas melakukan perjalanan lagi ke sebuah lokasi kemping di area dekat pantai yang sepi.

Sepanjang perjalanan, Jung-kook terus mendengarkan lagu. Sebagian lagu juga diputar sebagai latar musik. Karena mayoritas lagu hanya muncul sekilas, tak mudah untuk menemukan daftar lengkap lagu yang diputar penyanyi berjuluk golden maknae tersebut.

Meski begitu, ada netizen dari Korea yang berhasil mengumpulkan 39 lagu dari vlog Jung-kook itu. Lagu-lagunya sangat beragam, baik genre maupun asal penyanyinya. Mulai lagu rock dari band asal Inggris Arctic Monkey, lagu pop dari Harry Styles, lagu Rain berjudul Instead of Saying Goodbye, hingga lagu soundtrack drama Korea Business Proposal berjudul Love Maybe.

Playlist Vlog Jung-Kook BTS saat Kemping, Ada Lagu Indonesia

Playlist Vlog Jung-Kook BTS saat Kemping, Ada Lagu Indonesia

Foto-foto: Twitter @shnij

Yang menarik, dalam playlist tersebut ada juga lagu Indonesia berjudul Home yang dinyanyikan Elang Defrianto. Ini sebenarnya adalah lagu lama yang dirilis pada November 2018.

Baca Juga: 7 Lagu yang Viral di TikTok Gara-Gara Jungkook BTS

Home ada dalam album debut Elang yang bertajuk sama. Dengan genre pop funk, lirik lagu Home menunjukkan bahwa rumah tak selalu berarti tempat, melainkan di mana pun kekasihnya berada. Dengan musik yang menenangkan, lagu ini memang pas menemani momen kemping.

Selain Home, Elang juga merilis satu album lainnya pada 2019 bertajuk Giving It All. Ia juga merilis beberapa single lain, termasuk Once Again yang baru dirilis pada Maret 2022.

Meski cukup produktif merilis lagu, tapi Elang tampaknya menjadikan musisi sebagai profesi sampingannya. Dari profil LinkedIn-nya, tertulis bahwa ia kini bekerja sebagai sound engineer di sebuah perusahaan rintisan (start-up) bidang pendidikan. Adapun latar belakang pendidikannya adalah lulusan Jurusan Teknik Elektronika UI.

Playlist Vlog Jung-Kook BTS saat Kemping, Ada Lagu Indonesia

Foto: YouTube Elang Defrianto

Saat mengetahui lagunya masuk dalam playlist vlog Jung-kook, Elang pun ikut mengunggah beberapaInstagram Story berisi screenshotkomentar netizen yang menyatakan dirinya menemukan musik baru dari Elang berkat menonton vlog tersebut.

Playlist Vlog Jung-Kook BTS saat Kemping, Ada Lagu Indonesia

Playlist Vlog Jung-Kook BTS saat Kemping, Ada Lagu Indonesia

Foto-foto: Instagram @elangdefrianto

Ini bukan pertama kalinya para member BTS memasukkan lagu Indonesia dalam daftar lagu mereka. Sebelumnya pada 2020, Jung-kook juga memasukkan lagu populer dari Stephanie Poetri yang berjudul I Love You 3000 II. Sedangkan V BTS memasukkan lagu Ardhito Pramono berjudul Here We Go Again/Fanboi.

Baca Juga: 6 Film Favorit Suga BTS, Sama dengan Seleramu?

(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5462 seconds (0.1#10.140)