Setelah Kim Garam, Bos NewJeans Min Hee-Jin Dikritik Keras karena Perilakunya

Kamis, 28 Juli 2022 - 18:08 WIB
loading...
A A A
Kontroversi NewJeans dan Min Hee-jin ini seperti menambah panjang 'kesialan' yang dihadapi HYBE setiap kali merilis girl group baru. Kontroversi ini terjadi hanya selang beberapa bulan setelah kasus Kim Garam LE SSERAFIM dari Source Music/HYBE yang dituduh melakukan perisakan saat masih sekolah. Pada akhirnya, Kim Garam dikeluarkan dari grup tersebut.

Sebelumnya, Source Music dan HYBE saat masih bernama BigHit Entertainment juga merilis girl group GLAM pada 2012, dan berakhir dibubarkan pada 2015 setelah kasus pemerasan yang dilakukan salah satu member-nya.

Kembali ke NewJeans, setelah merilis album secara digital di platform streaming musik pada 1 Agustus mendatang, grup ini akan merilis album fisik pada 8 Agustus. Sejauh ini, pre-order untuk mini-album New Jeanstelah mencapai angka 440 ribu pemesanan dalam waktu tiga hari.

Baca Juga: 5 Drama Korea yang Bakal Ngingetin Kamu pada Cinta Pertama

Angka ini menjadi yang tertinggi untuk pre-order album debut girl group K-pop. Sebelumnya, aespa mencatat angka 400 ribu pre-sales untuk Savage, dan LE SSERAFIM sebanyak 307 ribu untuk Fearless.

Secara keseluruhan, penjualan album debut girl group K-pop selama kurang dari setahun ini meningkat jauh. IVE, Kep1er, dan NMIXX juga mencatat angka penjualan album di atas 300 ribu kopi.
(ita)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1634 seconds (0.1#10.140)