Mengapa John Walker Jadi Captain America Jahat di MCU?

Sabtu, 10 April 2021 - 04:34 WIB
loading...
A A A
5. Apa arti twist John Walker bagi MCU?
Mengapa John Walker Jadi Captain America Jahat di MCU?

Ketika John melakukan pembunuhan di episode 4 The Falcon and the Winter Soldier, Sam dan Bucky menyaksikannya. Mereka tidak terlihat marah, tapi kecewa. Dampak pertama atas aksi John itu adalah mendapati dirinya langsung berhadapan dengan dua Avengers . Sampai saat ini, Sam dan Bucky ogah-ogahan menerima aliansi dengan Captain America baru itu—apalagi setelah John mengacaukan rencana mereka untuk berbicara dengan Karli Morgenthau. Menyaksikan bagaimana John kehilangan akal sehatnya akan membuat Sam dan Bucky sadar kalau bekerja sama dengan pembunuh ini bukan lagi sebuah pilihan. Tidak hanya duo disfungsi ini harus mengejar Flag Smasher sendiri, mereka mungkin juga akan berusaha melumpuhkan John. Captain America baru itu jelas di luar kendali dan telah berubah dari sekadar menjadi tiruan Steve Rogers menjadi pencedera memorinya. Dia harus dihentikan.

Bagi John, Captain America baru ini menunjukkan sedikit rasa penyesalan atas tindakannya itu. Dia berdiri dengan pongah di atas mayat anggota Flag Smasher yang dihabisinya. Jelas tidak akan mengejutkan jika episode 5 dimulai dengan John mengerdipkan matanya ke arah kerumunan orang dengan senyum getir dan mengatakan tidak ada yang harus dilihat di situ. Namun, dia memilih bereaksi. John telah bergerak mendekati menjadi vigilante yang kejam dan tidak bisa diandalkan. Ya, dia memang memerangi orang jahat, tapi dia tidak bisa dijabarkan sebagai pahlawan.

Baca Juga: Bukan Falcon, Ini Sosok Captain America Baru di MCU

Yang lebih menarik adalah bagaimana Pemerintah AS akan bereaksi terhadap Captain America mereka yang memukuli kepala orang dengan tameng yang dilihat banyak orang di Riga. Pihak berwenang mungkin akan melakukan hal yang benar dengan mengenyahkannya, mengakuinya dan mengirimkan tim untuk menangkap John, di mana dia akan diadili. Dalam skenario ini, John sepertinya akan mulai menggunakan persona US Agent yang lebih sering dia pakai di komik Marvel. Namun, dengan mempertimagkan tema sinis terhadap dunia superhero di serial The Falcon and the Winter Soldier, ada kemungkinan kalau Gedung Putih akan membela orang ini. Pemerintah bisa menjadi penjahat MCU—tidak hanya dipertanyakan secara etis, tapi secara aktif terlibat dalam pembunuhan brutal. Kemana pun The Falcon and the Winter Soldier mengarah, perubahan John Walker ke sisi gelap jelas menjadi titik balik bagi MCU.
(alv)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3661 seconds (0.1#10.140)