Bisnis Pengusir Hantu, dari Buka Praktik sampai Buka Sekolah Setingkat Diploma

Sabtu, 26 September 2020 - 09:00 WIB
loading...
Bisnis Pengusir Hantu,...
Bisnis pengusir hantu ternyata jadi bisnis yang moncer, dan berkembang bukan cuma di Asia tapi juga di Eropa dan Amerika. Foto/mrps.org
A A A
JAKARTA - Bisnis ini berfokus pada usaha untuk mengusir roh jahat. Ada yang melakukannya dengan cara tradisional, ada juga yang sebelumnya harus sekolah diploma terlebih dahulu.

Cara yang pertama pastinya banyak dilakukan di Indonesia. Bahkan sekarang, gak sedikit ‘orang pintar’ yang menawarkan kemampuan khususnya melalui situs web dan media sosial seperti Instagram, YouTube, dan WhatsApp.

Salah seorang yang menekuni bisnis spiritual ini adalah Panglima Langit (nama panggung). Dia mengaku sudah melakukan praktik pengobatan nonmedis selama 20 tahun, kemudian membuka klinik sejak 2017.

Saat diwawancarai GenSINDO, dia mengaku pelanggannya datang dari berbagai kalangan seperti pejabat, artis, sampai masyarakat biasa.

Lokasinya pun tersebar hingga ke berbagai negara, dari Arab, Singapura, Hongkong, Jepang, Korea, Australia, Kanada, Jerman, dan Afrika. Pelanggannya ini adalah orang-orang Indonesia yang tinggal di negara-negara tersebut.

Bisnis Pengusir Hantu, dari Buka Praktik sampai Buka Sekolah Setingkat Diploma

Foto: YouTube Ratna Listy

Pria pemilik YouTube Mata Langit bersama seleb Ratna Listy ini pun mengaku ia bisa mengobati pasiennya dari jarak jauh.

Metode yang dilakukannya antara lain ritual berendam khusus dan terapi biji lada pada ujung jari yang dipercaya bisa mengusir roh jahat atau makhluk halus.

Panglima Langit juga menyarankan pasiennya untuk makan-makanan tertentu seperti jeruk purut, semangka, dan air kelapa hijau.


Diminta Bersihkan Tempat Angker

Pada bio Instagram-nya, Panglima Langit bisa mengobati pasien yang terkena santet, gangguan jiwa, dan kecanduan narkoba. Dia juga mengatakan bahwa jumlah pasiennya per bulan mencapai ratusan orang.

“Seseorang yang mengalami gangguan jiwa, maka rohnya tidak menyatu. Di dalam tubuh manusia terdapat empat ruh, jika tiga ruh keluar dari tubuh, orang itu sudah ada di rumah sakit jiwa, kehilangan rasa malu, hanya ingat lapar saja,” katanya.

Selain itu, Panglima Langit juga menerima jasa membersihkan sebuah tempat yang dinilai angker, baik rumah, maupun gedung perkantoran. (Baca Juga: KKN di Desa Penari dan Orang Indonesia yang Ketagihan Mistis dan Hantu)

Pembersihan tempat biasanya dilakukan dengan pembacaan doa dan mengadakan sesaji jeruk purut, lada hitam, dan bawang putih tunggal.

Saat ditanya soal tarif per layanan, dia menolak menyebutkan angka dengan alasan supaya pasien yang punya keterbatasan finansial gak minder kalau mau berobat ke tempatnya.

Bisnis Pengusir Hantu, dari Buka Praktik sampai Buka Sekolah Setingkat Diploma

Foto: iStockPhoto

Soal jaminan hilangnya gangguan makhluk halus dari tubuh atau tempat tertentu, Panglima Langit mengaku gak bisa memberikan jaminan pasti, tapi dia akan melakukan pemantauan beberapa kali sampai masalah tuntas.

“Kalau dibilang soal jaminan bakal selesai masalahnya atau gak, saya gak jamin, saya, kan, bukan Tuhan. Saya juga tidak pernah menjanjikan apa pun. Kalau tidak percaya, saya tidak memaksa. Semua kan juga atas izin Tuhan dan kepercayaan pasien,” katanya menjelaskan.

Di Indonesia, bisnis berbasis ilmu spiritual gak ada peraturan khusus. Tapi, pemilik klinik pengobatan nonmedis bisa mengajukan Surat Terdaftar Penyehat Tradisional (STPT). STPT diajukan kepada pemerintah kabupaten/kota. Perizinan ini berlaku selama dua tahun dan bisa diperbarui.

Buka Sekolah Daring di Inggris
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1376 seconds (0.1#10.140)