Update Fakta Kasus Taeil Mantan NCT atas Tuduhan Kejahatan Seksual

Kamis, 29 Agustus 2024 - 10:59 WIB
loading...
Update Fakta Kasus Taeil...
Taeil NCT telah diinvestigasi oleh polisi atas kasus kejahatan seksual sejak Juni 2024. Foto/Han Myung-Gu, WireImage
A A A
SEOUL - Moon Taeil NCT dituduh melakukan kejahatan seksual dan telah dikeluarkan dari grupnya itu per 28 Agustus 2024.

Sejak itu, banyak beredar fakta juga rumor terkait vokalis berusia 30 tahun dengan khas suara nada tingginya itu. Meski begitu, baru sedikit fakta yang muncul mengikuti pernyataan SM Entertainment yang mengeluarkan sang idol yang tergabung dalam sub-unit NCT-U dan NCT 127 itu.

Berikut ini fakta-fakta yang terkumpul terkait kasus Taeil yang dituduh melakukan kejahatan seksual.


Fakta-Fakta Kasus Kejahatan Seksual Taeil Mantan Member NCT


1. Taeil Masih Bergabung dengan SM Entertainment


Meski SM Entertainment telah mengeluarkan Taeil dari NCT, tapi laporan dari JoongAng Daily menyebutkan bahwa Taeil masih terikat kontrak dengan agensi itu.

Artinya, SM Entertainment tidak atau belum memutuskan kontrak dengan sang penyanyi.

2. Korban Taeil adalah Perempuan Dewasa, Bukan Anak Sesama Jenis


Pihak Kantor Polisi Bangbae yang menangani kasus kriminal Taeil menyatakan bahwa korban Taeil adalah perempuan dewasa. Sebelumnya, beredar rumor bahwa korban adalah seorang anak laki-laki.

3. Penyidikan Sudah Dilakukan Sejak Juni 2024


Masih dari penyataan pihak Kantor Polisi Bangbae, penyidikan atas Taeil sudah berlangsung sejak Juni 2024.

Meski begitu, pada masa itu Taeil masih bisa mengikuti jadwal comeback bersama NCT 127 dengan merilis album studio Walk pada 15 Juli lalu. Ia juga masih mengikuti fansign dan fanmeeting bersama grupnya hingga akhirnya hiatus pada pertengahan Agustus karena kecelakaan motor.

4. Sudah Ada yang Menuduh Taeil sejak Januari 2024

Akun Instagram dengan username @agnes_121430 sudah sejak Januari 2024 mengeluarkan pernyataan yang menuduh Taeil melakukan kejahatan seksual. Namun disebutkan tuduhan itu tidak meluas ke publik karena dianggap sebagai ujaran kebencian dan tuduhan palsu.

Selain itu, pada Juli lalu akun yang sama juga menuduh Taeil menyadap teleponnya selama enam tahun. Ia juga menuduh Taeil melaporkan akun X miliknya hingga tak lagi bisa diakses. Akun Instagram penuduh kini dibuat privat.

Tidak ada kepastian apakah akun tersebut adalah milik korban atau orang lainnya.


5. Taeil Dihapus dari Game NCT Zone


Setelah akun resmi NCT dan akun pribadi beberapa member berhenti mengikuti akun pribadi Taeil di Instagram, kini giliran akun resmi NCT Zone di X mengumumkan bahwa karakter Taeil akan dihapus dari konten tersebut.

Karena kasus yang menimpa Taeil, sejumlah jadwal solo para member NCT juga ditunda, seperti jadwal Taeyong dan Mark.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1655 seconds (0.1#10.140)