22 Cameo dalam Deadpool & Wolverine serta Penjelasan Karakternya

Rabu, 24 Juli 2024 - 17:20 WIB
loading...
A A A
Terakhir muncul di: Deadpool 2 (2018)

Negasonic adalah karakter yang selalu muncul sejak film Deadpool pertama, tapi kali ini ia hanya sebagai cameo saja. Ia adalah mutan remaja yang belajar di Sekolah untuk Anak-Anak Berbakat yang dikelola oleh Xavier alias Professor X.

13. Yukio (Shioli Kutsuna)

22 Cameo dalam Deadpool & Wolverine serta Penjelasan Karakternya

Foto:20th Century Fox

Terakhir muncul di: Deadpool 2 (2018)

Yukio muncul dalam The Wolverine (2013) dan Deadpool 2 (2018), tapi oleh dua aktris yang berbeda. Yang pertama oleh Rila Fukushima, dan yang kedua oleh Shioli Kutsuna.

Kekuatan yang dimiliki Yukio bergantung pada masa atau waktu penceritaannya. Dalam The Wolverine, ia punya kemampuan memprediksi kematian orang lain, sedangkan dalam Deadpool 2 ia punya kemampuan menguasai aliran listrik.

14. Shatterstar (Lewis Tan)

22 Cameo dalam Deadpool & Wolverine serta Penjelasan Karakternya

Foto:20th Century Fox

Terakhir muncul di: Deadpool 2 (2018)

Shatterstar adalah alien yang arogan dari Mojoworld. Dalam Deadpool 2, ia termasuk dalam kelompok manusia super yang direkrut untuk menjadi X-Force, tapi gagal memenuhi tugasnya.

15. Dopinder (Karan Soni)

22 Cameo dalam Deadpool & Wolverine serta Penjelasan Karakternya

Foto:20th Century Fox

Terakhir muncul di: Deadpool 2 (2018)

Dopinder adalah salah satu karakter manusia favorit penonton dalam seri Deadpool. Ia adalah sopir taksi yang disewa Deadpool dalam film pertama, dan akhirnya menjadi sopir taksi pribadi untuk sang superhero pada film kedua.

16. Peter (Rob Delaney)

22 Cameo dalam Deadpool & Wolverine serta Penjelasan Karakternya

Foto: 20th Century Fox


Terakhir muncul di: Deadpool 2 (2018)

Sama seperti Dopinder, Peter adalah karakter manusia tanpa kekuatan apa pun, tapi seakan-akan bisa melakukan apa pun. Ia bergabung bersama tim superhero X-Force, tapi langsung mati konyol.

Saat Deadpool mencuri alat penjelajah waktu milik Cable, ia memperingatkan Peter akan hal ini, dan akhirnya bisa menyelamatkannya. Inilah alasan Peter bisa kembali lagi dalam Deadpool & Wolverine.

17. Vanessa Carlysle (Morena Baccarin)

22 Cameo dalam Deadpool & Wolverine serta Penjelasan Karakternya

Foto: The Walt Disney Studios Motion Pictures

Terakhir muncul di: Deadpool 2 (2018)

Dalam versi komik, Vanessa adalah sosok mutan yang bisa berubah bentuk. Namun dalam seri Deadpool ia digambarkan sebagai manusia biasa yang bertunangan dengan Wade.

Vaneesa sempat mati, tapi ia dihidupkan kembali oleh Wade.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1316 seconds (0.1#10.140)