7 Drakor Song Joong-ki Jadi Cameo dan Figuran, Terbaru Queen of Tears

Senin, 01 April 2024 - 12:37 WIB
loading...
7 Drakor Song Joong-ki...
Song Joong-ki kembali menjadi cameo, kali ini dalam drama Korea Queen of Tears. Foto/tvN
A A A
JAKARTA - Song Joong-ki beberapa kali tampil sebagai cameo, dan yang terbaru adalah dalam Queen of Tears yang kini tengah jadi drakor hit berating tinggi.

Song Joong-ki meraih kesuksesan pertamanya saat bermain dalam drama Korea Sungkyunkwan Scandal pada 2010, bersama Park Min-young. Setelah itu, ia beberapa kali tampil sebagai cameo dalam serial populer.

Adapun sebagai pemain figuran, tentu saja ia melakoninya sebelum kesuksesan drakor tersebut. Ia tampil dalam peran kecil yang hanya muncul dalam satu episode, misalnya memerankan karakter tanpa nama.



Perlu diketahui, istilah cameo dan figuran punya persamaan dan perbedaan. Persamaannya, karakter yang dimainkan hanya muncul sekilas, bahkan bisa tanpa dialog sedikit pun. Perbedaannya, pemain figuran biasanya disematkan pada aktor atau aktris yang namanya saat itu tidak populer, sedangkan cameo dibawakan oleh tokoh yang namanya sudah populer.

Nah, Song Joong-ki pernah mengalami keduanya sejak ia debut sebagai aktor pada 2007. Berikut ini ulasannya.

7 Drama Korea Tampilkan Song Joong-ki sebagai Cameo dan Figuran

1. Get Karl! Oh Soo Jung (2007)

7 Drakor Song Joong-ki Jadi Cameo dan Figuran, Terbaru Queen of Tears

Foto: SBS

Ini adalah drama Korea yang jadi debut Song Joong-ki sebagai aktor. Di sini, ia muncul sekilas, menjadi reporter yang mewawancarai karakter utama perempuan Oh Soo-jung (Uhm Jung-hwa), gadis cantik yang populer di kalangan pria.

Get Karl! Oh Soo Jung mengisahkan tentang Go Man-soo (Oh Ji-ho) yang ingin membalas dendam pada mantan pacar yang meninggalkannya, Oh Soo-jung (Uhm Jung-hwa). Saat akan menjalankan misinya, ia sudah berubah menjadi pria tampan nan kaya dengan identitas baru bernama Karl Go.

Namun saat bertemu kembali, keduanya malah saling jatuh cinta lagi.

2. My Fair Lady (2009)

7 Drakor Song Joong-ki Jadi Cameo dan Figuran, Terbaru Queen of Tears

Foto: KBS2

Dua tahun setelahnya, Song Joong-ki masih menjadi pemain figuran. Kali ini, ia menjadi asisten rumah tangga berwajah tampan yang muncul dalam episode 1 My Fair Lady.

My Fair Lady adalah drakor komedi romantis tentang Kang Hye-na (Yoon Eun-hye), perempuan cantik dari keluarga chaebol yang digilai para pria, tapi dibenci para perempuan. Hidupnya berubah kala bertemu dengan Seo Dong-chan (Yoon Sang-hyun) yang menculik, bahkan jadi manajer di rumah Hye-na.

3. Will It Snow for Christmas? (2009)

7 Drakor Song Joong-ki Jadi Cameo dan Figuran, Terbaru Queen of Tears

Foto: SBS

Masih dari tahun yang sama, Song Joong-ki kembali melakoni peran kecil sebagai Han Ji-yong, kakak dari Han Ji-wan, karakter utama perempuan yang diperankan oleh Han Ye-seul.

Song Joong-ki muncul dalam adegan kilas balik di episode 1. Yang menarik, di sini ia berakting bersama Kim Soo-hyun yang memerankan versi remaja dari karakter utama pria yang bernama Cha Kang-jin (Go Soo).

Drama romantis Will It Snow for Christmas? mengisahkan Kang-jin, pemuda yang hidupnya sulit sejak kecil. Saat remaja, ia berteman dengan Ji-wan, tapi keduanya terpisah.

Mereka bertemu lagi delapan tahun kemudian, saat Kang-jin menghadiri acara pertunangan Ji-wan. Kang-jin langsung patah hati, karena Ji-wan pura-pura tidak mengenalinya.

4. The Sound of Your Heart (2016)

7 Drakor Song Joong-ki Jadi Cameo dan Figuran, Terbaru Queen of Tears

Foto: KBS2

Drakor ini jadi cameo pertama Song Joong-ki dalam serial Korea. Saat itu, namanya sudah makin populer berkat sukses besar Descendants of the Sun.

Dalam The Sound of Your Heart, Joong-ki menjadi penulis webtoon yang menjadi teman Jo Suk yang diperankan oleh Lee Kwang-soo. Ia hanya muncul dalam episode 1.

The Sound of Your Heart adalah serial komedi tentang Jo Suk, kartunis konyol yang hidup bersama pacarnya Ae Bong (Jung So-min), kakak Jo Suk dan orang tua mereka, serta anjing peliharaan. Kamu bisa menontonnya di Netflix.

5. Man to Man (2017)

7 Drakor Song Joong-ki Jadi Cameo dan Figuran, Terbaru Queen of Tears

Foto: JTBC

Cameo berikutnya yang dilakoni Song Joong-ki adalah dalam Man to Man. Di sini, ia muncul sebagai bankir dalam episode 9.

Man to Man mengisahkan aktor populer Yeo Woon-gwang (Park Sung-woong) yang kerap menjadi karakter antagonis. Sementara itu, agen rahasia Kim Sul-woo (Park Hae-jin) menyamar menjadi pengawalnya untuk menangkap seorang penjahat dari Rusia.

Man to Man bisa disaksikan di Netflix.

6. Little Women (2022)

7 Drakor Song Joong-ki Jadi Cameo dan Figuran, Terbaru Queen of Tears

Foto: tvN

Setelah kesuksesan Vincenzo, Song Joong-ki tampil lagi sebagai cameo dalam drama Korea Little Women. Ia menjadi staf toko sepatu bernama Park Joo-hyung, yang muncul dalam episode 2, dan berinteraksi dengan karakter yang diperankan oleh Kim Go-eun.

Little Women mengisahkan tentang tiga perempuan kakak-beradik dari keluarga miskin yang terjebak dalam hubungan intrik sebuah komunitas berisi orang-orang kaya dan berpengaruh. Serial ini juga tayang di Netflix.


7. Queen of Tears (2024)

7 Drakor Song Joong-ki Jadi Cameo dan Figuran, Terbaru Queen of Tears

Foto: tvN

Song Joong-ki kembali menjadi cameo dalam drakor hit Queen of Tears, episode 8. Kali ini karakternya sangat menarik karena ia menjadi pengacara bernama Vincenzo, karakter yang sangat mirip dengan sosok yang diperankannya dalam serial berjudul sama dengan nama karakternya.

Cameo Song Joong-ki dalam drama Korea ini menarik, karena ia langsung berhadapan dengan dua pemain utamanya, pasangan suami istri yang diperankan oleh Kim Soo-hyun dan Kim Ji-won yang akan bercerai. Kamu bisa menonton serial ini di Netflix.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1620 seconds (0.1#10.140)