Apa Penyebab Azula Bisa Menguasai Api Biru dalam Seri Avatar?

Selasa, 05 Maret 2024 - 20:15 WIB
loading...
Apa Penyebab Azula Bisa Menguasai Api Biru dalam Seri Avatar?
Ada penyebab mengapa Azula bisa menguasai api biru dalam seri Avatar: The Last Airbender. Foto/Netflix
A A A
JAKARTA - Azula adalah salah satu penjahat paling menarik dalam seri Avatar. Terlepas dari latar belakangnya, ia tumbuh menjadi sosok gadis yang genius dan berbakat dalam berbagai hal.

Penggemar seri Avatar: The Last Airbender tentu sudah cukup mengenal karakter Azula. Ia adalah salah satu anak dari Raja Api Ozai sekaligus adik dari Pangeran Zuko. Dalam versi live action-nya, ia diperankan oleh Elizabeth Yu.

Tumbuh dengan potensi besar, Azula sering dipuji sebagai anak ajaib. Sayangnya, pujian tersebut justru membuatnya menjadi narsis dan terkesan terlalu percaya diri.



Selain itu, kepribadiannya juga buruk. Bukan hanya dingin, Azula adalah sosok manipulator sadis yang sangat mementingkan posisinya. Bahkan, ia tidak segan untuk menyingkirkan orang-orang terdekatnya yang dirasa sudah tidak sejalan.

Kendati begitu, Azula adalah sosok karakter yang kuat. Ia ditampilkan sebagai pengendali api paling terampil pada masanya.

Salah satu buktinya adalah kemampuan mengendalikan petir. Sebagai informasi, pengendalian petir adalah cabang dari pengendalian api di tingkat tinggi.

Menariknya, Azula juga punya kekuatan berupa api biru. Kemampuan ini tidak dimiliki karakter lain dalam seri Avatar. Lantas, mengapa Azula memiliki kekuatan api berwarna biru?

Penyebab Azula Memiliki Api Biru

Berkaca pada latar belakangnya, Azula adalah pengendali api yang sangat terampil. Ia bahkan bisa mengungguli sang kakak, Zuko.

Jika dibandingkan dengan para pengendali api lain, Azula juga memiliki keunikan tersendiri. Kekuatan api yang dikeluarkannya berwarna biru. Lalu, apa penyebabnya?

Apa Penyebab Azula Bisa Menguasai Api Biru dalam Seri Avatar?

Foto: Netflix

Berkaitan dengan kekuatan api biru Azula di semesta Avatar, ada beragam teori yang cukup sering muncul. Salah satunya berkaitan dengan kebencian mendalam yang tertanam pada sosok Azula.

Mengutip CBR, pengendalian api dalam seri Avatar bisa dapat dipicu oleh emosi atau dorongan apa pun, termasuk keinginan tertentu. Bisa jadi, apabila dorongan atau emosinya cukup kuat, hal tersebut bisa mengubah kemampuan seseorang.

Jika teori di atas benar, kemungkinan penyebab api Azula yang berubah menjadi biru adalah karena kekejaman dan kebencian yang telah menjelma sebagai tujuan hidupnya. Sebagaimana diketahui, Azula terus tumbuh menjadi sosok penuh kebencian seiring waktu.

Kondisi ini juga membuatnya semakin jahat. Perasaan kebencian dalam dirinya bahkan lebih besar dari Zuko.

Dalam satu momen, Zuko berada dalam kondisi tergelapnya dan dipenuhi kebencian, tapi apinya tidak pernah berubah warna. Selain itu, ada juga teori lain tentang penyebab api Azula yang berwarna biru. Kali ini, kaitannya adalah dengan ilmu pengetahuan.

Dalamberbagai jenisnya, api berwarna biru diketahui memiliki tingkat kepanasan yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan api berwarna merah atau oranye. Tak jarang, api biru bahkan dianggap sebagai bentuk api yang sempurna.

Jika mengacu pada teori di atas, bisa dikatakan bahwa Azula memiliki kemampuan pengendalian api paling baik dibandingkan karakter lain. Jadi, tidak ada teknik khusus untuk memunculkan api biru, karena selain Azula belum muncul pengguna api biru lain dalam seri Avatar.



Teori lain berasal dari kemungkinan pemberian dari sang kreator secara langsung. Jadi, nama Azula mungkin berasal dari kata ‘azul’ yang dalam bahasa Spanyol berarti biru.

Jika benar demikian, cukup masuk akal apabila Azula memang menjadi satu-satunya pengendali api berwarna biru. Ciri khas tersebut membedakannya dengan pengendali api lain.

Itulah sejumlah kemungkinan penyebab kekuatan api Azula yang berwarna biru dalam seri Avatar.
(ita)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1475 seconds (0.1#10.140)