5 Drama China Chen Xing Xu Rating Tertinggi selain My Boss

Kamis, 01 Februari 2024 - 18:04 WIB
loading...
5 Drama China Chen Xing...
Drama China dari Chen Xing Xu dengan rating tertinggi salah satunya ada Fall in Love. Foto/Youku
A A A
JAKARTA - Chen Xing Xu adalah aktor China pemeran utama serial My Boss, drama China komedi romantis yang belum lama tamat.

Selain My Boss, ada cukup banyak drama China yang diperankan oleh Chen Xing Xu. Sejak debut sebagai aktor cilik dalam serial The Years of Passion Burning pada 2001, ia sudah membintangi 14 drama.

Drama China terakhir yang dibintangi aktor kelahiran 31 Maret 1996 (27 tahun) ini adalah Our Interpreter yang tayang pada 2024. Selain itu, masih ada lima judul lainnya yang masih menunggu jadwal penayangan.



Nah, berikut ini lima drama China dari Chen Xing Xu dengan rating tertinggi di MyDramaList.

1. Shining Red Star (2007)

5 Drama China Chen Xing Xu Rating Tertinggi selain My Boss

Foto: Youku

Drama China ini adalah serial kedua yang dimainkan oleh Chen Xing Xu, dan ia langsung menjadi pemeran utamanya. Padahal usianya saat itu baru sekitar 10-11 tahun.

Shining Red Star berlatar pada musim dingin tahun 1932 di desa pegunungan bernama Liu Xi. Desa ini penuh dengan warga miskin yang menjadi korban eksploitasi Hu Han San (Mutu Nige).

Di sana juga ada bocah berusia delapan tahun bernama Pan Dong Zi (Chen Xing Xu). Saat bertugas di kemiliteran, ia bersumpah akan kembali ke Liu Xi dan membalas dendam pada Hu Han San.

Shining Red Star mendapatkan rating sebesar 8,0/10 dari 2 pengguna. Kamu bisa menyaksikannya di Youku.

2. The Legend of the Condor Heroes (2017)

5 Drama China Chen Xing Xu Rating Tertinggi selain My Boss

Foto: Dragon TV

Beralih ke serial wuxia romantis, drama China ini meraih rating 8,1 dari 1.419 pengguna MyDramaList. Di sini, Che Xing Xu juga menjadi salah satu pemeran utama bernama Yang Kang.

Kisahnya tentang dua anak saudara sesumpah Guo Xiao Tian dan Yang Tie yang hidup pada masa Dinasti Song dan Lin. Sayangnya, mereka terbunuh, dan istri-istrinya melahirkan anak, yaitu Guo Jing (Yang Xu Wen) dan Yang Kang (Chen Xing Xu).

Meski dilahirkan dari Dinasti Song, tapi Guo Jing dibesarkan oleh para Mongol, sementara Yang Kang oleh para Jin. Berlatih bela diri dan beranjak dewasa, mereka pun mulai mengenal ayah mereka dan mencoba mencari keadilan. Serial 52 episode ini bisa ditonton di iQIYI.

3. Good Bye, My Princess (2019)

5 Drama China Chen Xing Xu Rating Tertinggi selain My Boss

Foto: Youku

Drama China berikutnya dari Chen Xing Xu masih bergenre wuxia romantis. Good Bye, My Princess mendapatkan rating 8,2 dari 5.829 pengguna MyDramaList.

Serial ini berpusat pada perjalanan Putri ke-9 Western Liang bernama Xiao Feng (Peng Xiao Ran). Ia menuju central Plains demi menjalani pernikahan dengan Putra Mahkota Li Cheng Yin (Chen Xing Xu).

Namun karena alasan politik, sang Putra Mahkota harus menikah dengan putri dari negeri asing. Lama hidup terpisah, akhirnya keduanya bertemu kembali dalam situasi yang tetap tidak menyenangkan bagi mereka. Juga berjumlah 52 episode, serialnya tayang di Youku. Versi director's cut-nya juga dirilis.

4. Fall in Love (2021)

5 Drama China Chen Xing Xu Rating Tertinggi selain My Boss

Foto: Youku

Dracin politik, misteri, dan romantis ini meraih rating 8,4 dari 5.424 pengguna. Kisahnya berlatar tahun 1926 dengan protagonis utama seorang gadis bernama Mu Wan Xing (Zhang Jing Yi). Kedua orang tua Wan Xing bercerai dan adiknya meninggal.

Saat kembali pulang ke China untuk mengungkap fakta perceraian orang tuanya dan misteri kematian adiknya, Mu Wan Xing bertemu Tan Xua Lin (Chen Xing Xu) dan Xu Guang Yao (Evan Lin). Keduanya lantas membantu Mu Wan Xing mencari kebenaran atas keluarganya.

Fall in Love berjalan sepanjang 36 episode, dan tayang di Youku.


5. The Starry Love (2023)

5 Drama China Chen Xing Xu Rating Tertinggi selain My Boss

Foto: Youku

The Starry Love juga jadi salah satu drama China terpopuler dari Chen Xing Xu. Di sini, ia menjadi Xuan Shang (Xuan Shang), Pangeran Surga yang secara tak sengaja menikah dengan perempuan licik bernama Ye Tan (Landy Li).

Padahal, harusnya ia menikah dengan saudara kembar Ye Tan, perempuan baik hati bernama Qing Kui (He Xuan Lin). Namun Qing Kui juga malah menikah dengan pangeran kejam Chao Feng (Luke Chen). Dari sini, situasi menjadi menarik, lucu sekaligus romantis.

Drama China yang dibintangi Chen Xing Xu ini menjadi yang ratingnya tertinggi dari seluruh serial yang pernah dibintanginya. Skornya di MyDramaList mencapai 8,6 dari 7.009 pengguna. Serialnya bisa kamu saksikan di Youku.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3270 seconds (0.1#10.140)