10 Film Korea Terlaris pada 2023, Diisi Para Pemain Terkenal

Kamis, 04 Januari 2024 - 12:40 WIB
loading...
10 Film Korea Terlaris...
Film Korea terlaris pada 2023 salah satunya ada Concrete Utopia yang dibintangi oleh Park Seo-joon dan Park Bo-young. Foto/Lotte Entertainment
A A A
JAKARTA - Film Korea terlaris atau paling banyak ditonton di negaranya masih ada yang sanggup menembus jumlah penonton dua digit.

Industri perfilman di Korea Selatan pada 2023 disebut agak lesu. Meski begitu, segelintir judul tetap bisa meraih jumlah penonton yang cukup fantastis. Selain karena ceritanya disukai, juga karena memasang pemain populer.

Berikut ini sepuluh film Korea terlaris pada 2023 di negaranya, berdasarkan data dari situs web Korean Film Council.


10. Sleep

10 Film Korea Terlaris pada 2023, Diisi Para Pemain Terkenal

Foto: Lotte Entertainment

Sleep adalah salah satu film terakhir yang dibintangi oleh aktor Lee Sun-kyun, yang meninggal pada 27 Desember 2023 dalam usia 48 tahun. Film ini ditonton oleh 1,47 juta orang di bioskop Korea, dengan pendapatan mencapai USD10,59 juta (Rp164,3 miliar).

Sleep adalah film horor tentang Hyun-soo (Lee Sun-kyun) yang tiba-tiba mengalami gangguan tidur sleepwalking. Istrinya yang sedang hamil Soo-jin (Jung Yu-mi) jadi terganggu karena masalah ini, sekaligus khawatir suaminya akan menyakitinya saat dalam kondisi tidur berjalan.

Belakangan diketahui bahwa gangguan sleepwalking Hyun-soo bukan penyakit biasa, melainkan ada kisah misteri menakutkan di baliknya. Film laris ini akan tayang di Viu pada 29 Januari 2024.

9. The Point Men

10 Film Korea Terlaris pada 2023, Diisi Para Pemain Terkenal

Foto: Megabox Plus M

Film laga thriller ini dibintangi oleh Hyun Bin. Penontonnya di bioskop Korea mencapai 1,72 juta orang dengan penghasilan menyentuh angka USD13,15 juta (Rp201 miliar).

The Point Men terinspirasi dari kisah nyata tentang turis Korea Selatan di Afghanistan yang disandera oleh kelompok Taliban. Negosiator Jung Jae-ho (Hwang Jung-min) yang dikirim untuk menangani kasus ini gagal menjalankan tugasnya.

Akhirnya, ia harus bekerja sama dengan agen rahasia Park Dae-sik (Hyun Bin) untuk membuat misi penyelamatan ini sukses. Filmnya bisa disaksikan di Vidio.

8. Hero

10 Film Korea Terlaris pada 2023, Diisi Para Pemain Terkenal

Foto: CJ Entertainment

Film Korea terlaris berikutnya pada 2023 adalah drama musikal Hero, dengan pemain Kim Go-eun. Jumlah penontonnya adalah 1,78 juta orang dengan pendapatan sebesar USD13,38 juta (Rp204 miliar).

Hero adalah kisah nyata kehidupan pejuang kemerdekaan Korea An Jung-geun (Jung Sung Hwa). Ia berusaha membunuh Hirobumi Ito (Kim Sung-rak), Perdana Menteri Jepang pertama yang juga Residen Jenderal Jepang di Korea. Ito menyukai Seol Hee (Kim Go-eun) yang juga pejuang kemerdekaan Korea.

7. Dr. Cheon And The Lost Talisman

10 Film Korea Terlaris pada 2023, Diisi Para Pemain Terkenal

Foto: CJ Entertainment

Beralih ke film misteri thriller dan komedi. Dr. Cheon And The Lost Talisman berhasil mengumpulkan 1,91 juta orang di bioskop Korea, dengan penghasilan mencapai USD14,2 juta (Rp220,4 miliar).

Ceritanya tentang Dr. Cheon (Gang Dong-won), seorang dukun tapi tak percaya hal gaib. Menurutnya, semua bisa dijelaskan dengan sains. Saat bekerja, ia dibantu oleh asisten serbabisa Kang Do-ryung (Lee Dong-hwi).yang bisa mengusir setan.

Suatu hari, Dr. Cheon kedatangan klien bernama Oh Yoo-kyung (Esom) yang menawarinya uang dalam jumlah besar, asalkan mau menyembuhkan adiknya. Dari sini, Dr. Cheon akan menemui hal-hal yang sebelumnya tak pernah dilihatnya.

6. Love Reset

10 Film Korea Terlaris pada 2023, Diisi Para Pemain Terkenal

Foto: Mindmark

Film Korea komedi romantis ini juga luar biasa, berhasil mengumpulkan jumlah penonton hingga 2,16 juta orang. Untuk penghasilannya, angkanya menyentuh USD16,2 juta (Rp251,4 miliar).

Love Reset berkisah tentang pasangan Jung-yeol (Kang Ha-neul) dan Na-ra (Jung So-min) yang akan bercerai. Namun saat hari perceraian mereka akan diresmikan secara hukum, keduanya malah mengalami kecelakaan. Keduanya lalu terbangun dalam kondisi amnesia dan bahkan tidak saling mengenal.

5. Noryang: Deadly Sea

10 Film Korea Terlaris pada 2023, Diisi Para Pemain Terkenal

Foto: Lotte Entertainment

Film Korea laga kolosal ini sangat luar biasa, karena meski tayang perdana pada 20 Desember 2023, tapi sudah berhasil mengumpulkan 3,43 juta penonton di bioskop Korea. Adapun pendapatannya sebesar USD25,9 juta (Rp402,5 miliar).

Noryang: Deadly Sea berlatar perang antara Jepang dengan Joseon. Saat itu, pemimpin tentara Jepang Toyotomi Hideyoshi tewas, dan laksamana Joseon Yi Sun-sin (Kim Yun-seok) bersama pasukannya menyiapkan diri untuk menerima serangan dari Jepang, dengan bantuan Dinasti Ming. Namun nyatanya, pejabat China juga bermain dua kaki.

4. Concrete Utopia

10 Film Korea Terlaris pada 2023, Diisi Para Pemain Terkenal

Foto: Lotte Entertainment

Film thriller action ini sudah ditonton oleh 3,84 juta penonton di bioskop Korea. Untuk penghasilannya mencapai USD28,5 juta (Rp442,5 miliar).

Concrete Utopia diadaptasi dari cerita webtoon, berlatar suasana Seoul seusai gempa besar. Seorang pekerja bernama Min-sung (Park Seo-joon) ikut membantu Young-tak (Lee Byung-hun), pemimpin sementara Hwang Goong Apartments dalam menyelamatkan warga. Park Bo-young berperan sebagai istri Min-sung yang merupakan seorang perawat.

3. Smugglers

10 Film Korea Terlaris pada 2023, Diisi Para Pemain Terkenal

Foto: Next Entertainment World

Film Korea genre laga kriminal ini sukses meraup jumlah penonton hingga 5,14 juta. Untuk pendapatannya tercatat sebesar USD37,8 juta (Rp587,7 miliar).

Smugglers berkisah tentang Chun-ja (Kim Hye-soo) dan Jin-sook (Yum Jung-ah), dua perempuan penyelam yang terpaksa terlibat dalam bisnis penyelundupan. Pemain lainnya ada Jo In-sung, Park Jeong-min, Kim Jong-soo, dan Go Min-si.

2. The Roundup: No Way Out

10 Film Korea Terlaris pada 2023, Diisi Para Pemain Terkenal

Foto: ABO Entertainment

Film action ini tentu sudah banyak yang tahu, karena merupakan film ketiga dari seri Crime City. Jumlah penontonnya mencapai 10,68 juta orang. Pendapatannya juga mencapai USD79,8 juta (Rp1,2 triliun).

Film ini masih mengisahkan tentang detektif Ma Seok-do (Ma Dong-seok) dalam menangani kasus kriminal. Kali ini ia dan timnya harus menumbangkan raja narkoba di Incheon. Pemain lainnya ada Lee Joon-hyuk, Aoki Munetaka, Lee Bum-soo, dan Kim Min-jae.


1. 12.12: The Day

10 Film Korea Terlaris pada 2023, Diisi Para Pemain Terkenal

Foto: Megabox Plus M

Film action sejarah ini tayang perdana pada 22 November lalu, dan viral di Korea Selatan. Angka penontonnya menakjubkan, yaitu 11,85 juta penonton di bioskop Korea dengan pendapatan USD87,96 juta (Rp1,3 triliun).

Film 12.12: The Day berlatar pada Desember 1979. Saat itu, kondisi darurat militer diberlakukan setelah terjadinya pembunuhan terhadap Presiden Park. Saat itu, terjadi ketegangan antara pemimpin kudeta Komandan Keamanan Pertahanan Chun Doo-gwang (Hwang Jung-min) dengan Komandan Pertahanan Ibu Kota Lee Tae-sin (Jung Woo-sung).

Meski film Korea terlaris pada 2023 ini diangkat dari kisah nyata, tapi nama-nama karakternya diganti dengan nama samaran. Selain itu, beberapa adegannya juga fiksi untuk menambah dramatisasi cerita.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1823 seconds (0.1#10.140)