10 Film Korea Sedih Terbaik, Menang Penghargaan dan Dibintangi Pemain Terkenal

Rabu, 16 Agustus 2023 - 13:23 WIB
loading...
10 Film Korea Sedih Terbaik, Menang Penghargaan dan Dibintangi Pemain Terkenal
Film Korea sedih terbaik salah satunya adalah Secret Sunshine yang dibintangi oleh Jeon Do-yeon. Foto/CJ Entertainment
A A A
JAKARTA - Film Korea kerap menampilkan cerita sedih yang tragis, maupun yang mengharukan sekaligus menghangatkan hati.

Biasanya, film-film sedih ini menghadirkan pesan kehidupan yang bagus dalam ceritanya. Jadi kalau kamu mencari film yang bisa membuat kamu menangis sekaligus mendapatkan pelajaran hidup, kamu bisa menonton deretan film ini.

Berikut adalah rekomendasi 10 film Korea sedih terbaik yang bisa saksikan saat senggang.


1. Kim Ji-young: Born 1982 (2019)

10 Film Korea Sedih Terbaik, Menang Penghargaan dan Dibintangi Pemain Terkenal

Foto: Lotte Cultureworks

Film ini masuk sebagai nomine film terbaik dan aktris terbaik dalam Baeksang Arts Awards dan Blue Dragon Film Awards. Sutradara Kim Do-young menjadi pemenang Best New Director dari ajang penghargaan yang pertama. Sementara aktris Jung Yu-mi meraih piala aktris terbaik dari Korean Association of Film Critics Awards dan Grand Bell Awards.

Kim Ji-young: Born 1982 diadaptasi dari cerita novel berjudul sama. Ceritanya tentang seorang istri bernama Kim Ji-young (Jung Yu-mi) yang keluar dari pekerjaannya demi menjadi ibu rumah tangga sepenuhnya.

Ia mengurus rumah dan keluarganya tanpa bantuan siapa pun, membuatnya sering kelelahan. Karena hal tersebut, Ji-young sering berbicara sendiri, dan seperti berubah menjadi orang lain. Film yang juga dibintangi oleh Gong Yoo ini bisa ditonton di Vidio.

2. Secret Sunshine (2007)

10 Film Korea Sedih Terbaik, Menang Penghargaan dan Dibintangi Pemain Terkenal

Foto: CJ Entertainment

Film ini membuat aktris Jeon Do-yeon diganjar banyak sekali nomine dan piala, di antaranya dari Cannes Film Festival, Blue Dragon Film Awards, Korean Film Awards, dan Asian Film Critics Association Awards. Filmnya juga digelari sebagai yang terbaik dari Korean Film Awards.

Secret Sunshine diadaptasi dari cerita pendek, mengisahkan tentang Shin-ae (Jeon Do-yeon), seorang janda satu anak yang pindah ke kota kecil Miryang setelah suaminya tewas karena kecelakaan. Di sana, ia memulai hidup baru, dengan berbagai tantangan dan kesulitan yang harus dihadapinya.

3. Hello Ghost (2010)

10 Film Korea Sedih Terbaik, Menang Penghargaan dan Dibintangi Pemain Terkenal

Foto: Next Entertainment World

Film Korea sedih terbaik ini dijamin bakal bikin kamu banjir air mata, meski genrenya adalah komedi. Filmnya meraih beberapa nomine dari tiga penghargaan bergengsi di Korea Selatan, yaitu Baeksang Arts Awards, Blue Dragon Film Awards, dan Grand Bell Awards. Sutradara Kim Young-tak membawa pulang piala Best New Director dari Baeksang.

Hello Ghost menceritakan kisah Sang-man (Cha Tae-hyun) yang melakukan aksi bunuh diri, tapi gagal. Setelah kejadian itu, ia jadi bisa melihat hantu-hantu yang akhirnya selalu menemaninya. Meski awalnya menyebalkan, tapi para hantu itu malah jadi penyemangat hidupnya. Film yang juga sudah di-remake versi Indonesia ini bisa ditonton di Catchplay+.

4. A Brand New Life (2009)

10 Film Korea Sedih Terbaik, Menang Penghargaan dan Dibintangi Pemain Terkenal

Foto: Fine Cut

Kim Sae-ron pada masa lalunya dikenal sebagai aktris cilik dengan akting brilian. Salah satunya bisa disaksikan dalam film A Brand New Life, yang menempatkannya sebagai bocah berumur sembilan tahun yang ditelantarkan oleh ayahnya dan tinggal di panti asuhan.

Jin-hee (Kim Sae-ron) ditinggal oleh ayah kandungnya setelah orang tuanya itu menikah lagi. Ia lalu menjalani hidupnya di panti asuhan yang tidak selalu indah, dengan harapan ayahnya akan kembali padanya.

5. Silenced (2011)

10 Film Korea Sedih Terbaik, Menang Penghargaan dan Dibintangi Pemain Terkenal

Foto: CJ Entertainment

Film dari kisah nyata yang terjadi di Gwangju pada awal 2000-an ini dibintangi oleh Gong Yoo. Saat penayangannya di Korea Selatan, kisahnya sangat mengguncang negara itu, hingga membuat pemerintah akhirnya mengeluarkan aturan hukum terkait kasus pelecehan seksual yang melibatkan korban anak-anak dan penyandang disabilitas.

Silenced mengisahkan tentang seorang guru yang berusaha mengungkapkan kebenaran atas kasus pelecehan seksual yang dialami para muridnya di sekolah khusus anak-anak tuli. Filmnya disutradarai oleh sineas pembuat Squid Game, Hwang Dong-hyuk, dan bisa ditonton di Viu.

6. On Your Wedding Day (2018)

10 Film Korea Sedih Terbaik, Menang Penghargaan dan Dibintangi Pemain Terkenal

Foto: Megabox Plus M
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4306 seconds (0.1#10.140)