Drama Asia yang Trending pada Minggu Terakhir Mei 2023

Senin, 22 Mei 2023 - 14:17 WIB
loading...
Drama Asia yang Trending...
Drama Asia yang trending pada minggu terakhir Mei 2023 salah satunya ada The Love You Give Me. Foto/Tencent Video
A A A
JAKARTA - Drama Asia yang trending pada minggu terakhir Mei 2023 masih dikuasai oleh serial-serial dari Korea Selatan.

Dalam satu dekade terakhir, drama Korea memang telah menjadi yang terdepan dari drama Asia yang ada, mengalahkan dorama alias drama Jepang yang dulu sempat sangat hype. Sementara itu, drama Thailand yang juga makin populer belum bisa mengalahkan dominasi drama Korea.

Nah, berikut ini empat drama Asia yang trending pada minggu terakhir Mei 2023 berdasarkan data dari MyDramaList.


1. Black Knight

Drama Asia yang Trending pada Minggu Terakhir Mei 2023

Foto: Netflix

Black Knight adalah drama laga thriller dari Netflix yang hanya terdiri dari enam episode. Serial ini sempat menduduki peringkat kedua serial terpopuler Netflix global saat perilisannya. Adapun di MyDramaList, ratingnya mencapai 8,2 dari 4.115 pengguna.

Black Knight mengambil latar waktu tahun 2071. Saat itu manusia tak akan bisa hidup tanpa menggunakan masker oksigen. Pada masa inilah para kurir pembawa kebutuhan primer jadi pahlawan masyarakat, salah satu yang paling legendaris adalah 5-8 (Kim Woo-bin).

Saat pagi, ia menjadi kurir bersama teman-temannya. Namun pada malam hari, ia menumpas para gangster dan orang-orang jahat yang ingin mencelakai para pengungsi, masyarakat kelas terbawah yang tak diakui sebagai warga negara.

2. The Good Bad Mother

Drama Asia yang Trending pada Minggu Terakhir Mei 2023

Foto: JTBC

Drama Korea trending pada minggu terakhir Mei 2023 ini juga tayang di Netflix. Genrenya adalah drama keluarga yang menyorot hubungan ibu dengan anak lelaki satu-satunya. Dengan skor 8,6 dari 1.835 pengguna, serial ini menyampurkan kisah romantis, hubungan bertetangga di desa, juga intrik politik.

The Good Bad Mother menceritakan tentang Young-soon (Ran Mi-ran) yang mendidik anaknya, Kang-ho (Lee Do-hyun) dengan keras setelah kematian suaminya yang tragis. Saat dewasa, Kang-ho menjadi jaksa sukses tapi hubungannya dengan sang ibu jadi dingin. Hingga akhirnya ia mengalami kecelakaan, amnesia, dan harus dirawat oleh sang ibu.

3. The Love You Give Me

Drama Asia yang Trending pada Minggu Terakhir Mei 2023

Foto: Tencent Video

The Love You Give Me menjadi satu-satunya drama Asia non-Korea yang masuk dalam daftar ini. Serial China tersebut mendapatkan skor 8,5 dari 3.472 pengguna.

Drama komedi romantis ini menceritakan tentang Min Hui (Wang Yu Wen) yang bertemu lagi dengan Xin Qi (Wang Zi Qi), pria yang disukainya, setelah mereka terpisah lima tahun yang lalu dengan akhir yang buruk. Merasa jodoh, keduanya lalu berusaha membangun lagi hubungan mereka. Serial ini tayang di WeTV.


4. Doctor Cha

Drama Asia yang Trending pada Minggu Terakhir Mei 2023

Foto: JTBC

Doctor Cha terus mencatat rating tinggi di Korea, dengan angka terakhir 18,4%. Adapun di MyDramaList ratingnya 8,5 dari 1.555 pengguna.

Doctor Cha menceritakan tentang Cha Jung-sook (Uhm Jung-hwa), seorang ibu rumah tangga yang kembali menjadi dokter. Namun belakangan ia mengetahui bahwa suaminya telah lama berselingkuh darinya. Drama keluarga komedi ini bisa disaksikan di Netflix.

Dari empat drama Korea trending pada akhir Mei 2023 ini, mana yang menjadi favoritmu?
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1643 seconds (0.1#10.140)