7 Ide Permainan Seru untuk Acara Outdoor yang Bisa Dicoba

Selasa, 18 April 2023 - 15:24 WIB
loading...
7 Ide Permainan Seru...
Ada banyak permainan seru yang bisa dilakukan di luar ruang saat kumpul bersama keluarga atau teman. Foto/Shutterstock
A A A
JAKARTA - Terdapat beberapa permainan seru yang dapat meramaikan acara outdoor kalian. Permainan ini dapat dilakukan bersama keluarga maupun teman-teman ketika tengah kumpul bersama.

Melakukan aktivitas permainan outdoor selain menambah keseruan dalam kumpul bersama, juga dapat meningkatkan kekompakan dan keakraban antara satu sama lain.

Sedikitnya ada tujuh permainan seru yang dapat dicoba ketika kumpul bersama.


1. Telur Jatuh atau Egg Drop

7 Ide Permainan Seru untuk Acara Outdoor yang Bisa Dicoba

Foto:Veaceslav Cernat/EyeEm/Getty Images

Nantinya suatu perkumpulan akan dibagi menjadi beberapa kelompok dan tiap kelompok akan diberikan beberapa bahan seperti koran bekas, selotip, sedotan, dan lain sebagainya untuk membuat sebuah struktur bangunan sederhana.

Bila sudah selesai, maka nantinya bangunan tersebut akan diuji dengan cara menjatuhkan telur di ketinggian tertentu. Bila terdapat bangunan yang dapat menahan telur itu tidak pecah maka dia adalah pemenangnya.

2. Ladang Ranjau

7 Ide Permainan Seru untuk Acara Outdoor yang Bisa Dicoba

Foto: Shutterstock

Ladang ranjau atau The Minefield ini juga merupakan permainan seru yang dilakukan secara berkelompok. Akan diperlukan beberapa bahan seperti batu atau bahan lain yang nantinya akan dijadikan ranjau di ladang yang cukup luas.

Salah satu dari anggota kelompok nantinya akan melalui ladang ranjau tersebut dengan mata tertutup demi mencapai tujuan yang telah ditetapkan, sementara anggota kelompok lainnya akan diberi tugas sebagai pemberi arahan.

3. Ular Naga

7 Ide Permainan Seru untuk Acara Outdoor yang Bisa Dicoba

Foto: Masterfile

Permainan yang cukup populer ini tidak memerlukan peralatan khusus untuk memainkannya. Cukup membagi sebuah kumpulan menjadi beberapa kelompok. Setiap kelompok akan membentuk ular dengan cara memegang bahu temannya dan terus memanjang ke belakang.

Ketika permainan dimulai, masing-masing kelompok akan mencoba memangsa ekor ular kelompok lainnya. Kepala ular naga bertugas untuk meraih ekor ular naga lawan. Sebaliknya dengan ekor, dia harus pandai menghindar dari kejaran kepala musuh.

4. Memindahkan Karet

7 Ide Permainan Seru untuk Acara Outdoor yang Bisa Dicoba

Foto: Shutterstock

Permainan seru yang cukup sederhana ini hanya memerlukan sedotan dan karet sebagai medianya. Nantinya akan ada beberapa kelompok yang berbaris sembari memegang sedotan menggunakan mulut.

Karet nantinya akan dipindahkan melalui sedotan tersebut hingga mencapai orang paling ujung dan jangan sampai terjatuh. Bila karet terjatuh, maka kelompok tersebut harus mengulangnya dari awal.

5. Kursi Panas

7 Ide Permainan Seru untuk Acara Outdoor yang Bisa Dicoba

Foto:SerrNovik

Permainan yang hanya memerlukan sebuah kursi ini cukup seru untuk dimainkan secara outdoor. Nantinya akan ada dua sampai tiga orang yang akan mengelilingi kursi sembari disetelkan musik.

Bila musik berhenti, maka orang-orang tersebut akan memperebutkan posisi untuk duduk di atas kursi. Siapa pun yang berhasil duduk di kursi itu dia adalah pemenangnya.


6. Estafet Bola

7 Ide Permainan Seru untuk Acara Outdoor yang Bisa Dicoba

Foto: Pinterest Rex London

Diperlukan sebuah bola pingpong dan sendok untuk memainkan permainan ini. Akan ada beberapa kelompok yang akan bertanding dalam permainan ini. Setiap kelompok akan berbaris dan masing-masing anggota akan membawa sendok.

Nantinya setiap orang yang membawa bola dengan sendok itu akan memindahkannya ke pemain lain sampai ujung dan jangan sampai terjatuh. Pola permainan ini sama seperti memindahkan karet.

7. Estafet Hulahop

7 Ide Permainan Seru untuk Acara Outdoor yang Bisa Dicoba

Foto: Getty Images

Permainan yang dilakukan secara berkelompok ini menggunakan hulahop sebagai medianya. Setiap kelompok akan berbaris sambil berpegangan tangan.

Nantinya hulahop akan dipindahkan dari sisi kiri ke sisi kanan tanpa melepaskan pegangan tangan. Kelompok yang hulahop miliknya paling cepat berpindah adalah yang menang.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2517 seconds (0.1#10.140)