7 Drama Korea Rating Tertinggi Sepanjang Januari 2023

Selasa, 31 Januari 2023 - 12:38 WIB
loading...
A A A
4. Missing the Other Side 2

7 Drama Korea Rating Tertinggi Sepanjang Januari 2023

Foto: tvN

Drama season 2 ini sudah tayang sejak 19 Desember 2022. Rating tertingginya sejauh ini adalah 4,9% pada episode 13 dengan penayangan di tvN. Episode finalnya akan tayang malam ini (31/1).

Missing the Other Side 2 masih fokus pada seorang pria tukang tipu yang mampu melihat roh orang hilang yang sudah mati. Roh-roh ini pun meminta bantuannya agar jasad mereka bisa ditemukan. Drama ini juga tayang di Viu dengan pemain Go Soo dan Huh Joon-ho.

5. Red Balloon

7 Drama Korea Rating Tertinggi Sepanjang Januari 2023

Foto: TV Chosun

Red Balloon tayang sejak 17 Desember 2022 dan kini telah mencapai episode 12 dari 20 episode yang direncanakan. Rating terakhirnya adalah 7,9% yang sekaligus tertinggi sejauh ini.

Red Balloon adalah drama komedi tentang empat orang yang merasa frustasi dengan hidup mereka. Keempatnya lalu mencoba mencari kebebasan agar hidupnya lebih berwarna.

Drama ini tayang di TV Chosun dan Viu. Adapun para pemainnya adalah Seo Ji-hye, Lee Sung-jae, Hong Soo-hyun, Lee Sang-woo, dan Lee Bo-hee.

Baca Juga: 5 Drama Korea yang Dibintangi Cha Eun-Woo, Mayoritas Drama Romantis

6. Alchemy of Souls 2

7 Drama Korea Rating Tertinggi Sepanjang Januari 2023

Foto: tvN

Alchemy of Souls 2 menayangkan tiga episode terakhirnya pada Januari 2023, setelah tayang perdana pada 10 Desember 2023. Rating tertingginya jatuh pada episode terakhir, yaitu 9,6%.

Alchemy of Souls 2 juga jadi satu-satunya drama dalam daftar ini yang sudah menyelesaikan seluruh ceritanya. Drama fantasi romantis ini bercerita tentang Jang-uk, bangsawan yang kesaktiannya lebih kuat dibanding season pertamanya, serta hubungannya dengan Naksu, perempuan yang jiwanya bisa berpindah-pindah ke tubuh orang lain.

Serial tvN ini juga tayang di Netflix. Bintang utamanya ada Lee Jae-wook dan Jung So-min.

7. Three Bold Siblings

7 Drama Korea Rating Tertinggi Sepanjang Januari 2023

Foto: KBS2

Three Bold Siblings adalah drama panjang yang telah memasuki episode 37, dengan penayangan perdana pada 24 September 2022. Rating tertingginya sejauh ini ada pada episode 37 dengan 26,3%.

Drama Korea rating tertinggi sepanjang Januari 2023 ini bercerita tentang kisah cinta antara dua anak sulung dan keluarga mereka. Serialnya tayang di KBS2 dan Viki, dengan para pemain Lee Ha-na, Lim Ju-hwan, Lee Tae-sung, Kim Seung-soo, Kim So-eun, dan Lee You-jin.
(ita)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1537 seconds (0.1#10.140)