Sinopsis Serial The Last of Us yang Tayang di HBO Go

Senin, 16 Januari 2023 - 15:59 WIB
The Last of Us adalah salah satu serial yang paling diantisipasi tahun ini. Tayang di HBO, serial ini merilis episodenya setiap hari Senin mulai 16 Januari. (Foto: HBO)
The Last of Us merupakan salah satu serial yang paling diantisipasi tahun ini. Tayang di HBO Go, serial ini merilis episode barunya setiap hari Senin. Episode pertamanya tayang hari ini, Senin (16/1).

Sejumlah ulasan tentang serial ini menyebut The Last of Us merupakan salah satu adaptasi game terbaik yang pernah dibuat. Memang, bukan hal aneh kalau video game diadaptasi menjadi serial live-action. Hingga saat ini, hasilnya cukup memuaskan. Sejumlah platform layanan streaming lain telah membuktikannya.

The Last of Us diklaim sebagai game terbaik yang pernah dibuat. Game ini mendorong PlayStation 3 ke batasannya dengan animasi top dan grafis yang dihidupkan aktor dan seniman motion capture. Adaptasi live action game ini disutradarai Neil Druckman. Seperti apa sinopsis dan karakter utama yang terlibat di film ini? Simak ulasannya berikut ini!



A. Sinopsis





Foto: Engadget

The Last of Us terjadi 20 tahun setelah sebuah spesies jamur cordyceps menginfeksi manusia. Mereka yang mengisap spora beracun itu berubah menjadi makhluk mirip zombie dengan sifat hewan. Joel adalah seorang penyintas dari peristiwa tersebut. Joel adalah seorang gangster yang menghuni kawasan karantina di Boston.

Kawasan itu adalah salah satu dari sedikit tempat peradaban yang masih hidup di bawah undang-undang perang dan pemeriksaan ekstrem. Joel mencuri, menjual, menyelundupkan dan mengintimidasi untuk mempertahankan kenyamanannya. Joel kemudian disewa untuk menyelundupkan seorang cewek ABG berusia 14 tahun ke luar zona karantina itu. Apa yang awalnya adalah pekerjaan kecil akhirnya menjadi sebuah perjalanan brutal dan mematahkan hati. Kedua orang itu harus melintasi Amerika Serikat (AS) dan bergantung satu sama lain untuk bertahan hidup.

B. Karakter

1. Joel — Pedro Pascal



Foto: Kombo

Setelah selamat dari wabah awal infeksi zombie maut dan runtuhnya pemerintah, Joel menjalani hidup sebagai penyelundup dan bertahan hidup. Di saat peradaban dikelompokkan menjadi zona karantina yang diawasi ketat oleh Badan Respons Bencana Federal (Fedra) dan kelompok leih kecil penyintas yang hidup di luar tembok, sebuah pasar gelap muncul untuk menjual barang dan obat yang sangat diawasi Fedra. Awalnya, Joel sinis untuk mengawal Ellie, karena sudah kehilangan harapan atas obat. Tapi dia dibujuk untuk tetap melakukannya.

2. Ellie — Bella Ramsey



Foto: Kombo

Ellie adalah cewek ABG berusia 14 tahun yang pemberani. Dia digigit orang yang terinfeksi saat keluar setelah jam malam. Sementara belum ada obat untuk infeksi itu, dan selalu fatal, ajaibnya, Ellie selamat dan ditemukan kebal dari segala bentuk infeksi otak Cordyceps. Ini memicu harapan kalau biologi karakter itu mungkin punya kunci penyembuh dan dorongan bagi perjalanan lintas negerinya bersama Joel.

3. Sarah Miller — Nico Parker



Foto: Kombo

Sementara Sarah sepertinya hanya tampil singkat, kehadirannya membentuk cerita game itu. Sarah adalah putri Joel yang berusia 12 tahun. Dia tewas ketika mereka berusha lari dari orang-orang yang terinfeksi. Meskipun, seorang tentaralah yang menembaki mereka dalam usaha mengatasi sebanyak mugkin orang-orang terinfeksi itu. Sementar Joel selamat dari bentrokan itu, kematian Sarah mendayai ketidakpercayaannya terhadap militer dan keenggannya bermitra dengan Ellie.

4. Marlene — Merle Dandridge



Foto: Kombo
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More