Tayang Hari ini, Berikut 14 Karakter di Film Superhero Sri Asih!

Kamis, 17 November 2022 - 07:15 WIB
Jatmiko adalah seorang polisi yang menangani kasus di film ini. Karakternya akan mengingatkan orang pada sosok Komisaris Gordon di film Batman karena dia adalah polisi yang membantu seorang pahlawan super. Jatmiko akan menjadi kejutan terbesar bagi penonton. Sosoknya yang misterius akan menjadi benang merah dari semua kegaduhan yang terjadi.

6. Christine Hakim — Eyang Mariani



Foto: Instagram/BCU Official

Sri Asih memperkenalkan karakter baru bernama Eyang Mariani, nenek badass yang diperankan aktris senior Christine Hakim. Tokoh ini tidak ada di komik. Tapi, pada 1954, ada film tentang superhero berjudul Sri Asih. Aktris pemeran Sri Asih di film itu adalah Mimi Mariani. Mungkin, karakter ini adalah tribute untuk aktris tersebut. Di film Sri Asih sekarang, Mariani adalah orang yang menjaga keturunan Dewi Asih sebagai pemimpin Jaga Bumi. Dia adalah orang yang mengangkat Alana sebagai Sri Asih baru.

7. Dimas Anggara — Kala



Foto: Instagram/Dimas Anggara

Kala adalah anak Mariani. Meski tidak punya kekuatan super, tapi dia ahli bela diri. Dia juga bia melakukan investigasi dengan cara menyamar di klub milik Prayogo. Selama menyamar, Kala mengumpulkan bukti dan fakta kejahatan yang dilakukan Prayogo. Ini yang membuat peran Kala di film ini cukup penting.

8. Ario Bayu — Ghazul



Foto: Instagram/Ario Bayu

Ghazul adalah karakter yang telah diperkenalkan di film Gundala. Penjahat yang dibangkitkan Ki Wilawuk itu kini tampil di Sri Asih dan berkoalisi dengan Prayogo. Karakter Ghazul tidak terlalu menonjol di film ini. Tapi, kehadirannya diperlukan sebagai benang merah di BCU. Karakter ini masih diperankan aktor yang sama, yaitu Ario Bayu.

9. Randy Pangalila — Mateo



Foto: Instagram/Randy Pangalila

Mateo adalah salah satu antagonis di film Sri Asih. Sebagai anak semata wayang Prayogo, Mateo sangat dimanja. Itu membuatnya menjadi sombong dan menghalalkan segala cara untuk mendapatkan keinginannya. Sepak terjang Mateo sepertinya lumayan besar di film ini. Trailer memperlihatkan dia bertanding kick-boxing dengan Alana.

10. Revaldo — Jagau



Foto: Instagram/Revaldo

Antagonis lain yang tampil di Sri Asih adalah Jagau. Dia merupakan orang kepercayaan Prayogo. Dia dipercaya untuk menyelesaikan segala macam masalah, terutama yang disebabkan oleh ulah Mateo. Sebagai tangan kanan mafia, Jagau dikenal bengis.

11. Fadly Faisal — Gilang



Foto: Instagram/Fadly Faisal

Gilang merupakan salah satu karakter pendukung di Sri Asih. Dia adalah teman dekat Alana yang sering bertemu dengannya di gelanggang tarung bebas. Gilang bisa sangat membantu Alana di sejumlah situasi sulit.

12. Faradina Mufti — Renjana

Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More