10 Idol K-Pop Perempuan Paling Dicari di Naver pada Agustus 2022, Juaranya dari Gen 4

Senin, 05 September 2022 - 18:38 WIB
YoonA jadi member SNSD ketiga yang masuk dalam daftar ini. Jumlah pencarian namanya mencapai41.600 (PC) dan 423.200 (ponsel).

Selain karena comeback SNSD, drama Korea Big Mouth yang dibintanginya juga direspons sangat baik di Korea. Ratingnya terus naik hingga kini telah mencapai 12%.Berdasarkan data MyDramaList, rata-rata rating episode Big Mouth adalah9 poin.

3. IU



Foto:Instagram @dlwlrma

Nama IU sebagai solois dan bintang K-pop perempuan masih belum mendapat saingan yang berarti. Di Naver, ia mendapat jumlah pencarian sebanyak 93.900 (PC) dan 607.300 (ponsel).

Pada Agustus, IU mengumumkan bahwa ia akan menggelar konser bertajuk The Golden Hourdi Jamsil Stadium. Ini sekaligus membuat dirinya mencetak sejarah sebagai penyanyi perempuan pertama yang berhasil tampil di stadion terbesar di Korea Selatan tersebut.

Tak cuma itu, IU juga ramai dibicarakan saat dirinya mengikuti premiere film yang dibintanginya, Broker, di Cannes Film Festival pada akhir Mei lalu. Ia juga dirumorkan menjadi kandidat pemeran perempuan dalam Reply 2022, kalau sajadrama tersebut dibuat sebagai versi terbaru dari seri Reply.

2. Ahn Yujin IVE



Foto:Instagram @_yujin_an

Ahn Yujin dicari dengan jumlah sebesar 85.800 (PC)dan 847.100 (ponsel). Selain karena kesuksesan lagu-lagu IVE, Yujin juga

menjadi presenter hingga model. Berdasarkan pemeringkatan Good Data pada minggu kedua Agustus, popularitas Yujin menempati posisi-1 sebagai host program hiburan tvN Earth Arcade.

Ia juga sukses menjadi model untuk beberapa iklan produk, salah satunya ACUVUE Vita Lenses. Terbaru, dirinya juga menjadi kandidat pemeran Reply 2022.

Baca Juga: Rating Tinggi, Ini 3 Alasan untuk Nonton Drama Korea Little Women


1. Jang Wonyoung IVE



Foto:Instagram @for_everyoung10

Popularitas IVE di pasar domestik memang tak bisa disanggah. Wonyoung berhasil memeroleh jumlah pencarian sebanyak 81.300 (PC) dan 894.200 (ponsel).

Mantan member IZ*ONE ini tengah menikmati kepopulerannya berkat kesuksesan IVE di berbagai tangga lagu di Korea. Mulai dari ELEVEN, Love Dive, hingga After Like, semua selalu direspons lebih baik dari lagu sebelumnya yang mereka rilis.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More