10 Karakter Jagoan Anime yang Malu pada Masa Lalunya

Selasa, 22 Februari 2022 - 00:12 WIB
Setelah ibu mereka meninggalk dunia, Ed dan Al muda memutuskan untuk menghidupkan dia kembali dengan alkimia. Tapi, ritual itu berakhir dengan kekacauan. Kehilangan anggota tubuh mereka dan juga keluguan mereka, Elric bersaudara itu bersumpah untuk tidak pernah melupakan pelajaran dari kesalahan terbesar mereka.

6. Dazai — Bungou Stray Dogs



Dazai Osamu tidak suka membahas masa lalunya. Dia juga lebih suka menutupi rahasianya dengan sikap keras dan menjengkelkan. Dia punya banyak rahasia untuk disembunyikan. Dulunya, dia adalah eksekutif yang ditakuti dan kejam di Port Mafia.

Masa Dazai di sindikat kejahatan terbesar Yokohama itu membuatnya menjadi orang yang menyesal dan depresi yang tidak melihat apa arti hidup itu. Tapi, setelah kematian teman satu-satunya, Sakunosuke Oda, Dazai berjanji untuk menjalani jalan hidup yang lebih terhormat. Ini membawanya ke Agen Detektif Bersenjata.

5. Makoto — Colorful



Menyadari dan menerima kesalahan masa lalu mungkin menjadi langkah menantang bagi orang yang ingin move on. Cerita Colorful mengeksplorasi konsekuensi satu-satunya kesalahan yang tidak ingin dilakukan orang. Dan, itu adalah mengakhiri hidup mereka sendiri.

Setelah sebuah jiwa sekarat menerima kesempatan untuk kembali ke dunia orang hidup, dia ditempatkan di tubuh Makoto Kobayashi. Dia adalah seorang anak SMP yang baru saja mengakhiri hidupnya. Jiwa itu punya waktu 6 bulan untuk mencari tahu kesalahan terbesar yang menghantui Makoto sebelum kematiannya. Sementara, dia juga harus menemukan alasan untuk tetap hidup meskipun mengalami tragedi di masa lalu.

4. Manji — Blade of the Immortal



Ada dosa yang terlalu besar untuk ditebus di satu masa hidup. Jadi, untuk menebus kesalahannya karena menyebabkan kematian ratusan samurai, Manji dikutuk dengan hidup abadi. Untuk membayar kejahatannya, ronin itu bertekad membunuh orang jahat 10 kali lipat dari korban samurainya. Jiwanya tidak akan tenang sampai misi ini selesai. Dijaga untuk tetap hidup oleh kekuatan cacing darah keramat, makhluk kecil yang membuat Manji bertahan dari hampir setiap luka, pahlawan itu memulai jalan penebusannya yang keras.

3. Kenshin — Rurouni Kenshin



Kenshin Himura menjalani perjalanan menebus nyawa yang pernah dia cabut selama menjadi pembunuh di Perang Boshin. Tapi, kehilangan besar yang dirasakan Kenshin adalah kematian tunangannya, Tomoe. Dia juga tewas akibat pedang Kenshin. Awalnya, Tomoe berniat mendekati Kenshin demi membalas dendam atas kematian pacarnya.

Tapi, Tomoe malah jatuh cinta kepada Kenshin. Setelah diculik musuh Kenshin, wanita itu akhirnya terjebak di pertarungan antara penculiknya dan Kenshin. Kemenangan Kenshin muncul dengan nyawa Tomoe. Secara tidak sengaja, Kenshin membunuh tunangannya itu.

2. Guts — Berserk



Berserk penuh momen tragis yang punya kekuatan menghantui para penonton dan juga karakter di dalamnya. Dunia Berserk tidak punya belas kasihan kepada para penghuninya, terutama kepada pahlawan mereka, Guts. Jalan hidupnya dipenuhi horor dan penyesalan sejak lahir.

Tapi, pengkhianatan paling menyakitkan yang pernah dirasakan Guts dilakukan iblis di dalam dirinya. Begitu dikuasai nafsu, Guts kehilangan kendali atas Makhluk Kegelapan di dalam dirinya. Dia lantas menyerang wanita yang sangat dicintainya, Casca, yang sedang rapuh-rapuhnya. Dosa itu adalah sesuatu yang membuat Guts tidak bisa memaafkan dirinya sampai akhir.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More