Diduga Mockingbird, Laura Barton Adalah Pemilik Jam Rolex Avengers di Hawkeye

Jum'at, 10 Desember 2021 - 19:56 WIB
Berkali-kali Hawkeye telah menyinggung kalau Laura Barton akan lebih banyak tampil di serial itu. Pertama-tama, dia cuek saja dengan terungkapnya Clint sebagai Ronin, yang bisa mengungkap masa lalunya sebagai senjata manusia. Bersama dengan pengetahuannya tentang protokol rahasia SHIELD, Laura sepertinya tahu Tracksuit Mafia dan juga Kingpin. Laura langsung tahu ketika Clint menyebut kata ‘orang besar’.

Sementara ini bisa jadi hanyalah pertanda hubungan jujur keduanya, ini sepertinya harus dilihat lebih lagi. Apalagi, Clint memberikan informasi kepada Laura yang bisa membuatnya menjadi target berharga yang berseberangan dengan usahanya untuk menjaga keluarganya tetap aman. Dengan begitu, lebih masuk akal kalau Laura sudah tahu informasi itu sebelum dia menikah dan Clint pun tahu betul kalau istrinya itu bisa mengatasi dirinya sendiri.

Episode 4 Hawkeye lebih lanjut mengindikasikan kalau Laura Barton pernah menjalani kehidupan ganda. Dia dengan mudah membahas kode dan bahkan fasih berbahasa Jerman. Selain itu, Laura menikahi Clint. Tanda-tandanya terus mengarah kalau dia bisa jadi Mockingbird yang sudah pensiun. Menyebut Mockingbird sebagai teman hanya akan mencoreng dan menodai dinamika Hawkeye dan Black Widow yang menjadi favorit penggemar.

Terlebih, banyak penggemar hubungan Mockingbird akan kecewa. Dengan mengungkapkan Laura sebagai Mockingbird akan menawarkan dunia terbaik bagi penggemar MCU—adaptasi yang pas dan putaran baru. Pembaca komik Marvel sudah lama inign melihat Mockingbird bergabung dengan MCU dan ni adalah jalan terbaik untuk memperkenalkanya.



Menjadikan Laura Barton sebagai Mockingbird akan membuat karakter itu menjadi sesuatu yang lebih baik ketimbang hanya sebagai pendamping. Sejauh perjalanan MCU, latar belakang Laura tidak pernah diungkap. Kalau dia ternyata adalah agen SHIELD, ini akan menimbulkan pertanyaan bagaimana dia dan Clint bertemu dan membentuk hubungan yang awet.

Terungkapnya Laura sebagai Mockingbird juga pas dengan pembukaan multiverse-nya MCU. Ini juga akan membayar keyakinan para penggemar kalau Laura sebenarnya bukanlah sekadar ibu rumah tangga. Lebih lanjut, pengungkapan ini akan menjawab mengapa Laura tidak pergi ke New York bersama keluarganya. Kalau ternyata memang dia bersembunyi dari penjahat di sana.

Ini sekaligus akan menjadi jawaban atas ucapan Tony Stark di Avengers: Age of Ultron. Saat berada di rumah Clint, Tony mengatakan kalau Laura pastilah seorang agen. Apa pun, Laura Barton ada di MCU tanpa diketahui sampai peristiwa di Hawkeye akan pas dengan twist Mockingbird.



4. Arti Mockingbird bagi Hawkeye



Mustahil untuk menentukan secara pasti apa yang terjadi dengan jam tangan Rolex tersebut. Itu bisa jadi gawai berisi dokumen bukti tentang penjahat atau mengidentifikasikan informasi tentang agen pemiliknya. Tapi, ini bisa jadi database umum identitas agen—termasuk Laura, yang mungkin membuat marah Kingpin saat menyamar di organisasinya.

Kalau Laura adalah Mokcingbird dan terlibat dalam eksperimen seperti di komik itu bisa membuat Rolex itu jadi sangat penting bagi Hawkeye. Itu bisa berisi data ilmiah yang bisa digunakan Kingpin untuk meningkatkan kekuasaan dan pengaruhnya. Apa pun, sepertinya serial ini bukan didesain untuk itu. Serial ini adalah tentang Hawkeye yang mengemban segunung duka.



Dengan begitu, penonton mungkin akan berharap Clint, bersama Kate Bishop, akan mengungkap ancaman itu dan menjaga keselamatan keluarganya. Itu sepertinya akan menyentuh dan muncul sebelum akhir Hawkeye. Identitas asli Laura juga akan terungkap.

Laura bisa muncul di pertarungan akhir sebagai Mockingbird di serial ini. MCU bisa berakhir dengan munculnya Avengers baru. Finale Hawkeye pun bisa padat aksi.
(alv)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More