6 Bintang Korea Terkena Skandal Saat Sedang Populer, Sampai Sekarang Belum Aktif

Rabu, 20 Oktober 2021 - 16:30 WIB
Seo Ye-ji termasuk dalam bintang Korea yang tahun ini terjerat skandal dan belum aktif lagi hingga kini. Foto/Instagram @goldmedalist_official
JAKARTA - Kasus skandal yang menimpa selebritas Korea kembali mencuat setelah aktor Kim Seon-ho mengakui perbuatan buruknya terhadap mantan pacarnya.

Aktor yang dramanya, Hometown Cha-Cha-Cha, baru saja usai tayang itu pun langsung menerima konsekuensinya. Ia resmi keluar dari reality show 1 Night 2 Days yang dibintanginya sejak 2019.

Sejumlah kontrak iklan juga tampaknya terputus setelah perusahaan yang menyewa jasanya tak lagi menampilkan wajah sang aktor.

Baca Juga: Daftar Proyek Kim Seon-Ho yang Diduga Akan Dicabut setelah Skandal Aborsi

Hal serupa juga dialami oleh beberapa aktor dan aktris Korea ketika mereka berada di puncak popularitasnya. Skandal yang terjadi membuat mereka hingga kini menghilang, tak sekali pun muncul di depan publik. Berikut di antaranya.



1. SEO YE-JI





Foto: Netflix

Pada awal tahun ini, Seo Ye-ji terlibat skandal tindakan manipulatif terhadap para kekasihnya, salah satunya adalah aktorKim Jung-hyun. Padahal popularitas aktris berusia 31 tahun ini sedang berada di puncak setelah kesuksesan drama It’s Okay to Not Be Okay.

Bukan cuma kasus kekerasan dalam pacaran, terkuak pula tuduhan kekerasan yang dilakukan Ye-ji semasa sekolah. Setelah berita ini beredar, banyak pihak yang menarik dukungan untuknya, termasuk memaksa Ye-ji keluar dari drama Island yang semestinya dibintanginya.

2. JI SOO



Foto:Instagram @actor_jisoo

Masih pada 2021, aktor Ji Soo terkena skandal perisakan saat dirinya masih dalam proses produksi drama River Where the Moon Rises. Gara-gara kasus ini, ia dipaksa berhenti dan perannya pun diganti.

Skandal ini berawal dari rumor intimidasi semasa sekolah dan tuduhan penyerangan seksual yang dilakukan aktor 28 tahun ini. Begitu gencarnya tuduhan tersbeut, Ji Soo akhirnya menulis surat permintaan maaf yang ditulis dengan tangannya sendiri di akun Instagram miliknya.

Dia mengungkapkan permintaan maaf secara tulus kepada orang-orang yang menderita karenanya dan menekankan bahwa tidak ada alasan yang bisa ia jelaskan terkait kesalahan masa lalunya, karena ia mengaku kesalahannya itu memang tidak bisa dimaafkan. Ji Soo telah dikonfirmasi untuk mendaftar wajib militer pada Oktober 2021.

3. CHO BYEONG-KYU

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More