'Fear Street 4': Teori 5 Sosok Pengambil 'Buku Setan' pada Akhir 'Fear Street 3'

Rabu, 28 Juli 2021 - 20:18 WIB
Bencana dan teror yang terjadi dalam trilogi Fear Street berasal dari sebuah buku berisi panduan perjanjian dengan setan. Foto/Netflix
JAKARTA - Film trilogi horor slasher thriller "Fear Street" yang tayang di Neflix berakhir happy ending, tapi dengan menyisakan pertanyaan, siapa yang mengambil 'buku setan' pada adegan akhirnya?

Akhir cerita yang mengundang tanya ini tentu saja membuat penonton trilogi film yang diadaptasi dari buku karya R.L. Stine ini penasaran. Apakah ini artinya akan ada "Fear Street 4" atau malahan trilogi kedua dari kisah ini?

Meskipun Netflix belum mengonfirmasi apa pun, tapi sutradara trilogi film ini, Leigh Janiak, mengatakan bahwa dia punya ambisi untuk membuat "Fear Street" sebagai "Marvel Cinematic Universe versi horor".

"Harapannya seperti itu. Saat pertama kali aku pitching untuk serial ini, aku terpikir untuk membuat seperti semesta Marvel versi horor. Kami bisa punya cerita dari para pembunuh dari berbagai era. Kami bisa membangun semesta Shadyside karena kekuatan jahat tidak akan pernah pergi," ujar sutradara perempuan ini saat diwawancarai Den of Geek .





Foto: Netflix

Nah, mengingat respons dari penonton yang tampaknya positif untuk trilogi ini, peluang Leigh Janiak terlihat besar. Tentu saja, kalau ini tercapai, cerita mungkin bisa dimulai dengan menunjukkan sosok yang mengambil buku panduan perjanjian dengan setan itu.

Sebelum melanjutkan, tulisan di bawah ini akan penuh dengan spoiler atau bocoran cerita trilogi "Fear Street". Jadi buat yang belum menonton hingga selesai dan tidak mau terkena bocoran cerita, silakan berhenti membaca.

Baca Juga: 3 Tim Superhero yang Sudah Ada di Fase 4 MCU Sekarang

Awalnya, yaitu pada 1666, buku ini dimiliki oleh seorang janda penyendiri yang tinggal di komunitas Union. Solomon Goode - moyang dari Nick Goode (sama-sama diperankan Ashley Zukerman) - mengetahui adanya buku ini setelah dia membawa istrinya yang sakit ke janda penyembuh itu.



Foto: Netflix

Setelah Solomon mencuri buku tersebut, tiap generasi keluarganya meneruskan perjanjian mereka dengan iblis agar bisa hidup dengan kekuasaan di tangan. Namun entah bagaimana ceritanya, dalam "Fear Street 2" buku tersebut ada di tangan Suster Lane (Jordana Spiro). Jadi tak jelas betul bagaimana akhirnya buku itu kembali bisa ada di tangan keluarga Goode, dalam hal ini Nick.

Nah, setelah pada "Fear Street 3" kutukan tersebut berhasil dimusnahkan oleh Deena (Kiana Madeira), Sam (Olivia Scott Welch), Josh (Benjamin Flores Jr.), dan Ziggy (Gillian Jacobs) buku itu dibiarkan begitu saja di bawah tanah Shadyside, dan lantas diambil oleh sosok yang masih misterius.

Nah, berikut ini beberapa teori tentang orang-orang yang mungkin mengambil 'buku setan' tersebut.

1. JOSH/THE QUEEN OF AIR AND DARKNESS



Foto: Netflix

Josh dan atau teman dunia mayanya, The Queen of Air and Darkness, jadi kandidat yang kuat sebagai pengambil buku tersebut. Keduanya adalah penggemar teori konspirasi yang sudah sejak lama meneliti tentang kutukan di Shadyside. Ditambah, pada akhir "Fear Street 3", Josh akhirnya tahu bahwa The Queen of Air and Darkness ternyata satu sekolah dengannya.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More