Menguak Misteri Istana dan Penghuninya di Akhir Episode 5 Loki
Kamis, 08 Juli 2021 - 02:03 WIB
Nama Kang the Conqueror telah muncul sejak Avengers: Endgame dan Spider-Man: Far From Home dirilis. Teori yang muncul, Kang bakal menjadi penjahat terbesar yang akan dihadapi para Avengers di Fase 4 . Alasannya? Waktu itu, teori yang muncul adalah dunia kuantum bakal memegang peranan besar usai Fase 3 berakhir. Loki sepertinya menguatkan teori tersebut.
Indikasi kuat bahwa Kang bakal muncul di Loki adalah skema warna yang muncul bersamaan dengan kemunculan istana di balik awan ungu pekat Alioth. Skema warna Kang adalah hijau dan ungu, pas dengan warna yang muncul di sekitar istana tersebut.
Kang the Conqueror kali pertama tampil di komik Marvel lewat Fantastic Four #19 dengan nama Rama-Tut. Nama asli Kang adalah Nathaniel Richards—kemungkinan dia adalah keturunan Reed Richards—pentolan Fantastic Four. Di The Avengers #8, dia secara resmi dikenal sebagai Kang the Conqueror. Dia bertempur dengan salah satu line up Avengers yang terdiri atas Thor , Wasp dan Spider-Man—semua pahlawan yang akan masuk Fase 4 MCU. Namun, setelah itu, memiliki banyak identitas adalah ciri Kang. Identitas lain karakter ini termasuk Immortus, versi masa depan Kang yang tinggal di Limbo dan Iron Lad. Dia awalnya adalah anggota Young Avengers.
Baca Juga: Teori Avengers 5: Kang the Conqueror Bakal Jadi Musuh Utama?
Meskipun Nathaniel tidak punya kekuatan super tertentu, dia adalah seorang jenius yang mumpuni dalam perjalanan menembus waktu. Dia juga punya kendaraan yang membuatnya bisa mengunjungi abad apa pun. Saat melakukan kunjungan itu, dia bisa mengumpulkan berbagai senjata yang membuatnya bisa meningkatkan kemampuannya. Dia menggunakan teknologi yang sangat maju yang tidak bisa diakses atau disamai orang lain. Dia juga bisa merekrut pasukan berbeda, yang membuatnya bisa menakhlukkan periode waktu berbeda dan membuatnya bisa melawan para superhero.
Indikasi lain kalau Kang punya kaitan erat dengan serial Loki adalah keberadaan Ravonna Renslayer. Hakim TVA ini punya kaitan erat dengan Kang. Ravonna merupakan putri Raja Carelius. Ravonna kali pertama bertemu Kang ketika dia berusaha mencaplok era waktunya ke kekaisarannya. Kang cinta Ravonna, tapi cinta itu bertepuk sebelah tangan. Ravonna membencinya karena dia berusaha menakhlukkan kerajaan ayahnya. Namun, Ravonna kemudian sadar kalau sebenarnya dia pun mencintai Kang.
Indikasi kuat bahwa Kang bakal muncul di Loki adalah skema warna yang muncul bersamaan dengan kemunculan istana di balik awan ungu pekat Alioth. Skema warna Kang adalah hijau dan ungu, pas dengan warna yang muncul di sekitar istana tersebut.
Kang the Conqueror kali pertama tampil di komik Marvel lewat Fantastic Four #19 dengan nama Rama-Tut. Nama asli Kang adalah Nathaniel Richards—kemungkinan dia adalah keturunan Reed Richards—pentolan Fantastic Four. Di The Avengers #8, dia secara resmi dikenal sebagai Kang the Conqueror. Dia bertempur dengan salah satu line up Avengers yang terdiri atas Thor , Wasp dan Spider-Man—semua pahlawan yang akan masuk Fase 4 MCU. Namun, setelah itu, memiliki banyak identitas adalah ciri Kang. Identitas lain karakter ini termasuk Immortus, versi masa depan Kang yang tinggal di Limbo dan Iron Lad. Dia awalnya adalah anggota Young Avengers.
Baca Juga: Teori Avengers 5: Kang the Conqueror Bakal Jadi Musuh Utama?
Meskipun Nathaniel tidak punya kekuatan super tertentu, dia adalah seorang jenius yang mumpuni dalam perjalanan menembus waktu. Dia juga punya kendaraan yang membuatnya bisa mengunjungi abad apa pun. Saat melakukan kunjungan itu, dia bisa mengumpulkan berbagai senjata yang membuatnya bisa meningkatkan kemampuannya. Dia menggunakan teknologi yang sangat maju yang tidak bisa diakses atau disamai orang lain. Dia juga bisa merekrut pasukan berbeda, yang membuatnya bisa menakhlukkan periode waktu berbeda dan membuatnya bisa melawan para superhero.
Indikasi lain kalau Kang punya kaitan erat dengan serial Loki adalah keberadaan Ravonna Renslayer. Hakim TVA ini punya kaitan erat dengan Kang. Ravonna merupakan putri Raja Carelius. Ravonna kali pertama bertemu Kang ketika dia berusaha mencaplok era waktunya ke kekaisarannya. Kang cinta Ravonna, tapi cinta itu bertepuk sebelah tangan. Ravonna membencinya karena dia berusaha menakhlukkan kerajaan ayahnya. Namun, Ravonna kemudian sadar kalau sebenarnya dia pun mencintai Kang.
(alv)
Lihat Juga :
tulis komentar anda