9 Teori dari Penggemar One Piece yang Sepertinya Benar

Minggu, 27 Desember 2020 - 21:28 WIB
penggemar kemudian muncul dengan teori-teori yang di antaranya kemungkinan benar. (Hulu)
Chapter 1.000 One Piece sudah ada di depan mata. Chapter ini dijadwalkan akan diluncurkan pada 4 Januari mendatang. Hingga kini, spoiler-nya belum keluar. Tentu saja, hal ini membuat para penggemar kian penasaran dengan kelanjutan busur cerita Wano. Banyak yang berharap jika chapter ini akan menjadi salah satu chapter terbaik serial besutan Eiichiro Oda ini.

Harus diakui, Oda memang piawai meramu jalinan kisah petualangan para perompak di One Piece . Saat ini. Wano sudah mendekati klimaks dan chapter 1.000 diharapkan memberikan kisah terbaiknya. Salah satu yang membuat para penggemar terus mengikuti serial ini adalah Oda yang cenderung tidak bisa diprediksi. Hingga saat ini, banyak hal yang tidak diketahui penggemar dan tidak diketahui bagaimana hal-hal itu akan terungkap.

Inilah yang kemudian membuat penggemar mempunyai teori terkait One Piece. Mau benar atau tidak, hanya waktu yang akan menjawabnya. CBR punya 9 teori penggemar yang diperkirakan mendekati kebenaran.

1. Rogue melahirkan anak kembar, Ann dan Ace





Sebagian besar penggemar yakin garis darah Raja Perompak berakhir dengan kematian Ace. Namun, sebagian tidak mau menerimanya. Orang-orang ini mengklaim kalau garis darah Raja Perompak mungkin masih ada. Mereka percaya kalau Rogue melahirkan anak kembar, yaitu Ann dan Ace. Teori ini juga menyiratkan jika Rogue mempunyai buah iblis yang sama seperti punya Bonney sekarang. Teori ini lebih lanjut didukung dengan fakta kalau kematian Ace membuat Bonney benar-benar sedih. Tanpa diragukan lagi, ini adalah salah satu teori terkait Roger yang paling mendekati.

2. Shanks itu sebenarnya jahat



Shanks adalah salah satu Yonko. Dia juga yang Yonko pertama yang diperkenalkan di serial ini. Meski begitu, semua terkait Shanks masih menjadi misteri bagi para penggemar. Namun, salah satu penggemar serial ini memunculkan teori jika Shanks bisa jadi adalah sosok jahat. Awalnya, ini memang terdengar sangat tidak bisa dipercaya, tapi tidak bisa dikesampingkan begitu saja. Menurut teori ini, Shanks bekerja dengan Im. Dia telah memonitor kemajuan perompak lain dan berusaha mencegah mereka mencapai Laugh Tale.

3. Bekas luka Shanks akibat pertempurannya dengan Blackbeard



Di One Piece, karakter terkuatnya pun tidak bisa terhindar mendapatkan bekas luka di tubuhnya. Shanks pun bukanlah pengecualian. Dia punya bekas luka di mata kirinya. Teori ini membahas bagaimana Shanks mendapatkan bekas luka tersebut. Teori itu menunjukkan bagaimana Gomu Gomu no Mi dan Yami Yami no Mi sangatlah mirip bentuknya. Blackbeard mendengar kabar kalau Shanks punya Yami Yami no MI, yang sebenarnya adalah Gomu Gomu no Mi. Shanks dan Blackbeard kemudian terlibat pertempuran yang menyebabkan luka di mata kiri Shanks.

4. Dragon punya buah Quetzalcoatl



Banyak yang tidak diketahui tentang Dragon dan masa lalunya. Dragon masih belum memamerkan kekuatannya dan para penggemar tidak sabar menantikannya. Hingga saat ini, para penggemar harus memuaskan diri dengan teori tentang kekuatan Dragon. Teori ini mengklaim kalau Dragon punya buah Quetzalcoatl. Teori ini mengatakan, buah iblis itu terkait hujan dan angin. Ketika Dragon muncul di Loguetown, cuaca pun berubah. Ini membuat teori tersebut masuk akal.

5. Aokiji adalah mata-mata Pasukan Revolusi



Aokiji adalah bekas Laksamana Angkatan Laut, yang saat ini adalah anggota Perompak Blackbeard. Para penggemar sempat dibuat kaget ketika mereka tahu kalau Aokiji hengkang dari Marinir dan memilih bergabung dengan Blackbeard. Teori ini mengemukakan alasan mengapa Aokiji meninggalkan Marinir dan bergabung dengan Blackbeard. Teori itu mengatakan, Aokiji mungkin berteman dengan Dragon dan itulah bagaimana dia tahu tentang rencana Dragon memberontak Pemerintah Dunia. Interaksi Aokiji dengan Smoker di Punk Hazard adalah salah satu titik bahasan utama dalam teori ini.

6. Blackbeard akan memakan Hebi Hebi no Mi, model Yamata No Orochi
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More