Kenapa Lagu Mi Pan Su Su Sum Susah Hilang dari Kepala?

Kamis, 03 September 2020 - 17:47 WIB
Berbahaya atau Tidak?

Umumnya, lagu yang terus menempel di pikiran kita gak berbahaya untuk kesehatan. Malahan, pada titik tertentu, bisa melatih otak karena saat teringat sesuatu, itu tandanya otak kita lagi bekerja dan berkelana. Ini juga bisa mengarah pada peningkatan kreativitas.

Lagu ear worm baru berbahaya kalau lagunya benar-benar menempel terus lebih dari 24 jam nonstop di pikiran kita, seperti orang yang terus-menerus berbisik ke telinga kita. Kalau ini yang terjadi, mesti langsung berkonsultasi ke dokter.

Nah, buat yang merasa gak sampai ke tahapan berbahaya, tapi udah sebel aja karena lagunya mendadak suka muncul di pikiran dan bikin kamu tiba-tiba nyanyi secara spontan, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menyingkirkannya.



Foto: @maltewingen/Unsplash

Lassi Liikkanen dari Helsinki Institute for Information Technology, mengutip dari TIME, menyarankan supaya kita mengunyah permen karet. ( )

Bisa juga dengan mengerjakan apa pun yang bikin pikiran kita sibuk sepenuhnya. Atau, sekadar ngobrol dengan orang lain juga bisa membantu mengenyahkan lagu yang menempel di pikiran.

Saran lainnya, dengarkan terus lagu itu sampai otak kamu 'kebal'. Setelah itu, lagunya boleh jadi akan hilang dengan sendirinya dari kepala. Mau dicoba? ( )
(it)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More