Film Viral The Substance dan Emilia Perez Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya!

Senin, 14 Oktober 2024 - 14:13 WIB
Film horor The Substance dan komedi Emilia Perez akan tayang di bioskop Indonesia pada Oktober dan November 2024. Foto/KlikFilm
JAKARTA - KlikFilm membawa dua film yang populer di media sosial, yaitu The Substance dan Emilia Perez, ke bioskop Indonesia pada Oktober dan November mendatang.

Film horor The Substance dijadwalkan tayang pada 16 Oktober mendatang. Sedangkan Emilia Perez menyusul pada 1 November 2024. Sebelumnya, dua film ini mendapatkan respons positif saat tayang di festival film Jakarta World Cinema Week, sehingga banyak pencinta film yang tidak dapat menonton film ini akibat kehabisan tiket.

Film The Substance dibintangi oleh Demi Moore, Margaret Qualley, dan Dennis Quaid. Film yang disutradarai oleh Coralie Fargeat, ini mengangkat tema eksistensial dengan sentuhan horor psikologis yang mendalam.





The Substance telah berhasil meraih nominasi Palme d'Or dari Festival Film Cannes 2024, serta memenangkan penghargaan Best Cinematography dari Toronto International Film Festival 2024. Margaret Qualley juga mendapatkan Special Mention untuk penampilannya sebagai Best Actress dalam Venice Film Festival 2024.

Sementara itu, Emilia Perezadalah film laga komedi yang dibintangi oleh Selena Gomez dan Zoe Saldana, serta disutradarai oleh Jacques Audiard. Emilia Perezmewakili Prancis berlaga di kategori Best International Feature Film Academy Awards.



Direktur KlikFilm Frederica menyampaikan antusiasme mereka untuk menghadirkan kedua film ini ke bioskop Indonesia. "The Substance dan Emilia Perez adalah dua film yang telah membuktikan kualitasnya di berbagai festival internasional. Ini adalah bagian dari misi kami untuk memperkenalkan film-film internasional yang penuh inspirasi dan apresiasi ke lebih banyak penonton," ujarnya.
(ita)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More