Drama Korea JTBC Rating Tertinggi pada 2024 hingga Awal Agustus, Hanya 1 Tembus 2 Digit

Rabu, 07 Agustus 2024 - 13:20 WIB
Doctor Slump adalah kisah romantis tentang pertemuan kembali dua rival masa SMA, yaitu Yeo Jeong-woo (Park Hyung-sik) dan Nam Ha-neul (Park Shin-hye). Setelah dewasa, keduanya sama-sama menjadi dokter, tapi sampai pada satu momen, keduanya berada di titik terendah dalam karier mereka.

Sama-sama sedang terpuruk, Jeong-woo dan Ha-neul pun akhirnya malah jadi dekat dan saling dukung untuk keluar dari masalah mereka. Serial ini tayang di Netflix.

3. Hide





Foto: JTBC

Drakor thriller ini juga masuk dalam daftar drama Korea JTBC rating tertinggi pada 2024 sejauh ini. Skornya sebesar 5,9%, tapi ada di episode 4.

Adapun episode finalnya (episode 12) hanya mendapat 3,7%. Rating rata-rata nasionalnya menjadi sebesar 4,5%.

Hide mengisahkan Na Moon-young (Lee Bo-Young) yang menikah dengan pria bernama Cha Seong-jae (Lee Mu-saeng). Namun Seong-jae mendadak hilang dan Moon-young berusaha mencarinya.

Sementara itu, Moon-young juga bertetangga dengan Ha Yeon-ju (Lee Chung-ah). Ada pula pria misterius Do Jin-woo (Lee Min-jae). Keduanya akan memegang peranan penting dalam kasus ini. Cerita lengkapnya ada di Vidio.

4. Queen of Divorce





Foto: JTBC

Queen of Divorce jadi satu-satunya drakor JTBC slot Senin-Selasa yang masuk dalam daftar ini. Rating tertingginya sebesar 5,7% dengan rating rata-rata nasional 5,0%, dengan 12 episode.

Queen of Divorce bercerita tentang Kim Sa-ra (Lee Ji-ah) yang memutuskan menjadi penyelesai masalah perceraian setelah dikhianati suaminya. Ia kini memimpin sebuah tim di Solution, sebuah kantor spesialis dalam penanganan perceraian.

Ia bekerja sama dengan pengacara Dong Gi-jun (Kang Ki-young), mantan jaksa penuntut ulung yang gigih dan punya intuisi tajam. Keduanya pun berusaha memberikan keadilan bagi korban perceraian yang dirugikan. Serial ini tayang di Viu.

5. The Atypical Family



Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More