10 Drama Korea Pendek Rating Tertinggi, Maksimal 10 Episode
Rabu, 08 Mei 2024 - 19:55 WIB
Foto: Netflix
Kali ini datang dari drama bertema hukum, yaitu Juvenile Justice. Drama ini memiliki 10 episode, yang tiap episodenya berdurasi sekitar 60 menit.
Rating drama ini mencapai 8,6 dari 16.857 pengguna di MyDramaList. Drama ini dapat ditonton di Netflix.
Juvenile Justicemenyoroti kisah Shim Eun-seok (Kim Hye-soo) sebagai hakim elite yang sangat membenci pelaku remaja karena masalah yang menimpanya pada masa lalu. Ia ditugaskan ke pengadilan remaja setempat dan berusaha untuk bersikap adil dan menyeimbangkan kebenciannya terhadap pelaku remaja.
Hakim Eun-seok memiliki caranya sendiri untuk menghukum para pelaku remaja.
9. Vigilante (2023)
Foto: Disney+
Vigilante yang mengangkat genre aksi, thriller, psikologis, dan kejahatan memiliki 8 episode dengan durasi sekitar 40 menit tiap episodenya. Rating drama ini 8,5 dari 10.503 pengguna. Drama ini dapat ditonton di Disney+ Hotstar.
Vigilante mengisahkan Kim Ji-young (Nam Joo-hyuk), yang memiliki dendam terhadap pelaku atas kematian ibunya. Ia melihat hukum yang tidak adil membuat para penjahat di luar sana tidak merasa jera.
Ia lalu bertekad untuk menghukum para penjahat yang hanya menerima hukuman ringan dan tidak pernah berubah.
10. Duty After School (2023)
Foto: TVING
Duty After School dibagi dalam dua bagian, masing-masing 6 dan 4 episode (total 10 episode). Adapun rating terbesarnya ada pada bagian pertama dengan skor 8,5 dari 12.749 pengguna MyDramaList.
tulis komentar anda