7 Drakor Kim Tae-hee dengan Rating Tertinggi, Ada Hi Bye, Mama!

Selasa, 23 Januari 2024 - 20:25 WIB
Foto: SBS

Yong Pal mendapatkan rating sebesar 7,8 dari 12.182 pengguna MyDramaList. Kim Tae-hyeon adalah seorang ahli bedah berbakat. Karena kesulitan keuangan untuk membayar biaya pengobatan saudaranya, dia menggunakan nama samaran Yong Pal dan menawarkan keahlian medisnya secara rahasia kepada orang-orang yang membutuhkan perawatan secara tertutup.

Dalam perjalanannya, dia terlibat dengan gangster dan orang kaya yang korup. Suatu hari, Tae-hyeon menyelamatkan seorang pewaris chaebol, Han Yeo-jin (Kim Tae-hee). Ia mengalami koma yang disebabkan oleh tindakan medis yang disengaja.

Tindakan penyelamatan ini mengakibatkan berbagai konsekuensi yang tidak diinginkan bagi Tae-hyeon. Cerita lengkapnya ada di Netflix.

5. Jang Ok Jung (2013)



Foto: SBS

Drakor ini juga mendapatkan skor 7,8 dari 3.545 pengguna. Kisahnya tentang.Jang Ok Jung (Kim Tae-hee), yang nantinya menjadi salah satu selir terkenal di Dinasti Joseon. Ia merupakan tokoh di balik deposisi istri Raja Suk-jong, Ratu In-hyun.

Ceritanya berfokus pada masa sebelum Ok-jung menjadi selir, ketika dia lebih dikenal sebagai perancang busana dan pembuat kosmetik pada zaman Joseon. Drama ini menyoroti peran kreatif dan pekerjaannya sebelum terlibat dalam intrik politik sebagai selir Raja Suk-jong, yang biasanya sering diceritakan dalam kisah sejarah.

6. Lies Hidden in My Garden (2023)



Foto: ENA

Selanjutnya adaLies Hidden in My Gardenyang mendapatkan rating 7,7 dari 2.570 pengguna MyDramaList. Moon Joo-ran (Kim tae-hee) berasal dari keluarga kaya dan menjadi ibu rumah tangga yang menikah dengan Jae-ho, seorang dokter.

Mereka hidup damai di rumah besar. Namun, kehidupan mereka terguncang saat Joo-ran mencium bau aneh di halaman belakang rumah. Bau aneh tersebut mendorongnya untuk menyelidiki suaminya dan bertemu dengan Chu Sang-eun.

Sang-eun, di sisi lain, hidup dalam kesulitan keuangan, tinggal di apartemen kumuh bersama suaminya Kim Yun-beom, yang bekerja di perusahaan farmasi. Sang-eun juga mengalami kekerasan dalam rumah tangga. Nantinya mereka akan terlibat dalam konflik penuh misteri. Serial ini tayang di Prime Video.



7. A Problem at My Younger Brother’s House (2003)



Foto:SBS

Serial lawas ini mendapatkan rating 7,7 dari 21 pengguna MyDramaList. Ceritanya bermula dari dua bersaudara, Man Bo-yang kaya dan serakah serta adiknya, Choon-bo yang baik hati.

Choon-bo memberikan putra bungsunya, Yeong-goo, kepada Man-bo karena ingin seorang putra. Namun, istri Choon-bo percaya bahwa putra bungsunya telah meninggal.

Setelah hampir dua puluh tahun, Choon-bo bangkrut dan meminta bantuan saudaranya. Ia kemudian pindah ke rumah kecil di sebelah rumah Man-bo bersama ketiga anaknya, menantu, dan istrinya.

Namun, istri dan anak perempuan Man-bo ingin membuat hidup putri Choon-bo, Soo-jin (Kim Tae Hee) sulit. Kedua keluarga tersebut akhirnya berselisih dengan melibatkan perempuan, pria, rahasia keluarga, dan masalah keuangan.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More