6 Drakor tentang Narkoba Rating Tinggi, Ada The Worst of Evil

Rabu, 25 Oktober 2023 - 16:50 WIB
Serial laga fantasi romantis ini baru tayang 6 dari 16 episode, tapi sudah mampu mencetak rating 8,3 dari 2.461 pengguna. Dramanya tayang di Netflix dengan pemain Lee Yoo-mi, Kim Jung-eun, Kim Hae-sook, Ong Seong-wu, dan Byeon Woo-seok.

Kisahnya tentang Nam-soon yang merupakan sepupu jauh Bong-soon (karakter utama dalam drakor Strong Girl Do Bong Soon). Ia dan keluarganya punya kekuatan super dan mereka harus menumpas geng narkoba.

5. Narco-Saints (2022)



Foto: Netflix


Narco-Saints tayang di Netflix dengan rating 8,1 dari 3.418 pengguna. Kisahnya tentang

seorang pengusaha yang terpaksa masuk dalam jaringan sindikat narkoba yang dibangun di Suriname oleh orang Korea Selatan.

Misinya adalah mencari bukti untuk menyeret pulang pemimpin geng narkoba itu. Pemainnya ada Ha Jung-woo, Hwang Jung-min, dan Park Hae-soo.



6. Hope or Dope (2022)



Foto: Seezn



Serial ini meraih rating 7,9 dari 1.932 pengguna, dan tayang di Viki serta AppleTV. Kisahnya tentang seorang remaja perempuan yang dipaksa jadi kurir narkoba oleh ibunya yang kejam.

Saat pemasoknya terlibat kriminalitas, ia lantas pergi ke pinggiran kota, dan di sana bertemu dengan seorang remaja pria yang ternyata punya kebun ganja. Pemainnya ada Won Ji-an dan Yoon Chan-young.
(ita)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Terpopuler
Berita Terkini More