7 Drama Korea Terpopuler pada Januari-Februari 2023 untuk Pasar Global

Senin, 27 Februari 2023 - 09:44 WIB
Sebagai drama sekuel, tentu saja Taxi Driver 2 sudah ditunggu-tunggu dan popularitasnya langsung menanjak. Angkanya ada di urutan 1510. Ratingnya di MyDramaList adalah 8,6 dari 588 pengguna dengan jumlah penonton 7.867.

Baru tayang empat episode, Taxi Driver 2 melanjutkan kisah tim yang menjalankan bisnis jasa membalaskan dendam dengan kedok perusahaan taksi. Drama laga thriller dan komedi ini tayang di SBS dan Viu. Adapun musim pertamanya bisa ditonton di Netflix.

Taxi Driver juga sangat populer di Korea Selatan. Saat musim pertama, rating tertingginya mencapai 16% dan rata-rata nasionalnya mencapai 12,6%. Sedangkan untuk musim kedua rating tertingginya sejauh ini mencapai 13,2%.

Baca Juga: 10 Drama Korea Medis dengan Rating Tertinggi Sepanjang Masa di MyDramaList

4. Our Blooming Youth



Foto: tvN

Drama Korea sageuk remaja dengan kisah cinta dan misteri ini juga populer di kalangan penonton internasional, meski ratingnya di Korea relatif biasa saja untuk penayangan di tvN (3%-4%). Di MyDramaList, popularitasnya ada di urutan 1.062 dengan 11.312 penonton dan rating 8,2 dari 917 pengguna.

Baru tayang pada 6 Februari lalu, drama misteri berbumbu kisah cinta ini bercerita tentang pangeran yang kena kutukan, dan seorang perempuan yang dituduh sebagai pembunuh keluarganya. Mereka saling bantu untuk mengatasi masalah masing-masing. Serial ini juga tayang di Viki.

5. The Heavenly Idol



Foto: tvN

Masih dari tvN, drama comeback dari aktor cute nan tampan Kim Min-kyu ini ratingnya lebih kecil dibanding Our Blooming Youth. Namun popularitasnya lumayan mentereng di mata penonton internasional. Popularitasnya di urutan 1.077 dengan jumlah penonton 11.384 dan rating 8,1 dari 869 pengguna.

The Heavenly Idol bercerita tentang malaikat yang rohnya masuk ke tubuh idol K-pop tidak terkenal. Ia lalu mencoba beradaptasi dengan hidup barunya itu, sambil tetap bertarung melawan setan dan sekte agama sesat. Serial komedi romantis ini bisa ditonton di Vidio dan Viu.

6. Strangers Again



Foto: ENA

Drama hukum dan romantis dari ENA ini mendapatkan popularitas di urutan 1.411 dengan jumlah penonton 8.391. Adapun ratingnya mencapai 8,0 dari 958 pengguna.

Strangers Again bercerita tentang pasangan suami istri yang sama-sama bekerja sebagai pengacara. Mereka lalu bertemu lagi saat bekerja dalam satu firma hukum yang sama dan harus bekerja sama menangani kasus. Strangers Again juga tayang di Viki.

Baca Juga: 10 Film Paling Ditunggu Ini Sudah Test Screening, 2 Disebut Jelek
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More