10 Serial yang Pas buat Para Newbie di Dunia Drama Korea

Senin, 17 Oktober 2022 - 12:20 WIB
loading...
10 Serial yang Pas buat Para Newbie di Dunia Drama Korea
Ada sejumlah serial yang pas ditonton bagi mereka yang baru saja mengenal dunia drama Korea dan masih bingung untuk mencari tontonan yang cocok untuk mulai. (Foto: IMDb)
A A A
Setiap saat, ada saja orang yang tertarik nonton drama Korea . Popularitasnya yang terus menanjak membuat orang jadi sulit untuk menghindarinya. Terlebih, bagi sebagian orang, obrolan tentang drama Korea atau drakor pastinya sering terceletuk ketika sedang berkumpul.

Dari obrolan ini, mereka yang belum pernah mengalami pengalaman nonton drakor bisa tertarik untuk mencoba menontonnya. Tapi, sering kali, penonton baru atau newbie ini kebingungan untuk memilih drakor mana yang harus mereka tonton untuk memulainya. Salah satu tips termudahnya adalah dengan menonton drakor yang sedang atau pernah populer.

Drakor punya banyak genre di dalamnya. Jadi, bagi newbie yang mungkin tidak suka kisah cinta yang mendominasi drakor, bisa memilih genre lain seperti thriller atau misteri untuk mengawalinya. Selain itu, alih-alih memilih drakor klasik seperti Boys Over Flowers atau Reply 1988, penonton baru bisa memilih untuk mengawali petualangan mereka dengan drakor yang lebih modern. Apa aja serial yang pas bagi newbie di dunia drama Korea? Mengutip Screen Rant, berikut rekomendasinya!



10. A Business Proposal

10 Serial yang Pas buat Para Newbie di Dunia Drama Korea

Foto: Netflix

A Business Proposal adalah salah satu drama Korea paling hit tahun ini. Serial ini punya banyak kiasan kisah cinta klasik drama Korea. Menyadari penuh bagaimana menggunakan kiasan ini, drama ini punya drama lain di dalamnya.

Diangkat dari webtoon populer, komedi eror dengan kisah cinta dan salah identitas ini pasti disukai penonton. Karakter utamanya bekerja untuk seorang cowok yang sangat kaya. Dia kemudian terjerat dengan cowok itu setelah disuruh pergi ke kencan buta dengan cowok itu. Dari itu, kegilaan dan cinta pun mulai ditumbuh.

9. Rookie Historian Goo Hae-Ryung

10 Serial yang Pas buat Para Newbie di Dunia Drama Korea

Foto: Showbiz Cheat Sheet

Bagi mereka yang suka drama sejarah, serial ini adalah judul bagus untuk memulai. Serial ini tidak setua Sungkyunkwan Scandal, tapi tidak semodern Mr. Queen. Serial memperkenalkan kiasan drama sejarah Korea sementara juga punya sentuhan modern dengan memberikan lebih banyak ruang bagi karakter ceweknya.

Di serial ini, empat ahli sejarah cewek berusaha bekerja keras, dengan alasan masiong-masing. Dengan latar intrik persidangan kerajaan dan cinta terlarang antara pewaris kerajaan yang tidak diinginkan dan salah satu ahli sejarah itu, cerita drama ini mengalir dengan lajunya sendiri. Drama ini dibintangi Shin Se-kyung dan Cha Eun-woo.

8. Strong Woman Do Bong Soon

10 Serial yang Pas buat Para Newbie di Dunia Drama Korea

Foto: Netflix

Pendekatan Korea terhadap cerita superhero ini adalah tontonan bagus terlepas penontonnya menyadari kiasan parodinya atau tidak. Karakter utamanya, Do Bong Soon, adalah bagian dari wanita yang punya kekuatan supranatural. Di dunia modern, kekuatan itu jadi lebih seperti beban ketimbang anugerah.

Do Bong Soon menghabiskan sebagian besar waktunya menyembunyikan kemampuan itu. Tapi, kemudian An Min-hyuk melihatnya menggunakan kekuatan itu saat melawan sekelompok preman. Min-hyuk kemudian mempekerjakan Bong Soon sebagai bodyguard-nya. Dari itu, kisah cinta dimulai dengan latar kasus peculikan yang diatasi Bong Soon.

7. Goblin

10 Serial yang Pas buat Para Newbie di Dunia Drama Korea

Foto: Soompi

Drama Korea tidak mengabaikan supranatural dan Goblin adalah satu contoh terbaik dan uniknya. Serial ini berkisah tentang Kim Shin, goblin modern yang harus menikahi pengantin cewek manusia, Ji Eun-tak, untuk mengakhir kehidupan abadinya. Sebuah kisah cinta yang membentang berabad-abad, Goblin diterima dengan sangat baik ketika tayang dan masih menjadi cerita mengagumkan untuk ditonton.

Tidak hanya aktingnya yang super, tapi kesegaran ceritanya juga berasal dari karakter pendukung. Ini termasuk malaikat maut yang menjadi salah satu bromance paling disukai di sejarah drama Korea. Serial ini juga indah secara visual, karena mengombinasikan latar beberapa abad dan fantasi untuk benar-benar memanjakan para penontonnya.

6. Hotel Del Luna

10 Serial yang Pas buat Para Newbie di Dunia Drama Korea

Foto: Viki

Hotel Del Luna adalah peningkatan dinamika Goblin. Serial ini berpusat pada ide tentang jiwa-jiwa yang hidup di sebuah hotel sebelum kemudian bisa benar-benar move on. Mereka mungkin menghabiskan waktu berabad-abad di hotel itu kalau memang perlu, tapi, mereka semua dirawat sampai waktunya tiba.

Pemilik hotel itu adalah Jang Man-wol, karakter utama cewek di serial ini. Dia harus belajar untuk mencintai lagi agar bisa move on. Salah satu yang terpilih adalah manajer hotel itu, seorang manusia yang malah jatuh cinta kepada Man-wol meski tahu kalau dia membantunya move on ke akhirat. Serial ini adalah kisah cinta indah yang tidak berakhir bahagia dengan bintang yang solid dan kostum yang mengagumkan.

5. Hospital Playlist

10 Serial yang Pas buat Para Newbie di Dunia Drama Korea

Foto: The Stanford Daily

Bagi pencinta serial medis, ada banyak serial medis di drama Korea. Tapi, Hospital Playlist adalah yang paling menonjol. Serial ini berfokus pada lima sahabat dari sekolah medis. Serial ini mengikuti mereka yang sudah menjadi dokter, semua bekerja di departemen berbeda di rumah sakit yang sama.

Di sepanjang dua season, penonton pun menyaksikan bagaimana para karakter itu tumbuh dan berkembang. Tidak hanya mereka menghadapi masalah harian sebagai dokter, tapi juga harus menghadapi kartu kehidupan mereka. Dari anak-anak hingga perceraian dan masalah keluarga, kelima teman ini ada untuk satu sama lain, selalu siap untuk membuat satu sama lain dan audiens menyunggingkan senyum.

4. Signal

10 Serial yang Pas buat Para Newbie di Dunia Drama Korea

Foto: Soompi

Ada banyak drama Korea thriller. Signal adalah judul menarik dengan satu tetes realisme sihir yang ditambahkan ke cerita untuk membuatnya jadi benar-benar menarik. Dibangun di antara dua periode waktu berbeda, sebuah walkie-talkie menghubungkan seorang polisi di masa lalu dan masa depan. Ini membuat mereka bisa menyelesaikan kasus bersama dari kedua waktu itu.

Tapi, seiring berjalannya waktu, perubahan di masa lalu mulai mempengaruhi masa depan secara negatif. Ceritanya pun menjadi sebuah perlombaan melawan waktu untuk tidak hanya menyelesaikan kasus yang dihadapi kedua polisi itutapi juga menyelamatkan nyawa polisi asli. Sebuah cerita yang dikisahkan hanya karena satu elemen supranatural, serial ini membuat penontonnya ketagihan.

3. Vincenzo

10 Serial yang Pas buat Para Newbie di Dunia Drama Korea

Foto: KDramaStars

Vincenzo yang dirilis di Netflix menjadi hit tahun lalu. Sementara itu aslinya adalah drama tentang hukum karena sebagian besar terjadi di ruang sidang, Vincenzo sebenarnya adalah drama lintas genre. Dengan premis seorang mafia yang diadopsi dari Korea Selatan kembali ke negara itu untuk mengambil emas yang disembunyikan di bawah sebuah bangunan, ceritanya terus menjadi lebih keren seiring berjalannya waktu.

Serial ini mereferensikan diri dengan para aktornya. Tapi, mereka yang tidak akrab dengan para aktor itu tetap masih bisa mengikutinya. Serial ini bagus bagi pemirsa yang suka cerita tentang intrik, penyelesaian misteri, thriller, dan perampokan berencana (heist). Vincenzo punya sesuatu buat semua orang, dengan penjahat yang hebat, karakter pendamping yang menjadi keluarga, dan cerita cinta yang solid.

2. Itaewon Class

10 Serial yang Pas buat Para Newbie di Dunia Drama Korea

Foto: The Nerd Daily

Itaewon Class adalah cerita underdog dengan latar belakang korupsi. Salah satu drama Korea terbaik di Netflix pada 2020, serial ini sangat baik saat dirilis dan terus disukai hingga sekarang. Cerita tentang semua orang melawan konglomerat di serial ini terjadi di luar layar dan mengakibatkan karakter utamanya, Sae Ro-yi, dipenjara.

Cerita serial ini dimulai begitu dia keluar dari penjara dan harus menghadapi hidupnya. Ayahnya telah meninggal dunia. Dia kemudian memutuskan untuk membuka sebuah restoran bar untuk menghormatinya. Tapi, masa lalu terus mengejarnya. Jadi, meski dia membuat teman baru, pendiri grup konglomerasi itu masih memburunya.



1. Mr. Sunshine

10 Serial yang Pas buat Para Newbie di Dunia Drama Korea

Foto: Decider

Mr. Sunshine agak unik di dunia drakor kerajaan. Ber-setting pada awal 1900-an, dengan aktivis Korea memperjuangkan kemerdekaannya, serial itu berakhir dengan penjajahan Jepang. Kostum dan backdrop yang pas dengan masa kerajaan secara signifikan memperkuat serial ini.

Dibintangi Lee Byung-hun, Mr. Sunshine berpusat pada seorang bocah yang lahir di tengah perbudakan. Setelah mengalami peristiwa traumatis, bocah itu kabur ke Amerika Serikat (AS) saat Shinmiyangyo (ekspedisi AS ke Korea) pada 1871. Dia kemudian kembali ke Joseon sebagai perwira Marinir AS. Dia bertemu dan jatuh cinta dengan putri seorang aristrokrat.
(alv)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2068 seconds (0.1#10.140)