6 Drama Korea Coming of Age, Beratnya Tumbuh Dewasa!

Rabu, 17 Agustus 2022 - 11:10 WIB
loading...
6 Drama Korea Coming...
Drama Korea coming of age cocok ditonton untuk kamu yang segera memasuki usia dewasa. Foto/tvN
A A A
JAKARTA - Coming of age adalah istilah untuk menggambarkan kondisi peralihan emosi dan pikiran dari anak-anak atau remaja ke dewasa.

Dalam kondisi ini, seseorang biasanya akan mengalami pergulatan yang berat dalam hidupnya, mulai dari urusan keluarga, pertemanan, cinta, sampai urusan memikirkan masa depan pekerjaan atau karier. Namun dalam 'pertarungan' itu pula, orang tersebut akan belajar cara untuk menjadi dewasa dan bertanggung jawab atas hidup yang dijalaninya.

Buat kamu yang senang dengan tema coming of age, berikut ini enam drama Korea yang cocok untuk kamu tonton.

1. Twenty-Five Twenty-One (2022)

6 Drama Korea Coming of Age, Beratnya Tumbuh Dewasa!

Foto: tvN

Salah satu drama terbaik tahun ini juga bertema coming of age. Ceritanya tentang Na Hee-do (Kim Tae-ri), anak SMA berusia 18 tahun yang bertemu dengan pekerja paruh waktu Baek Yi-jin (Nam Joo-hyuk) yang saat itu berusia 22 tahun.

Hee-do adalah atlet panahan yang ingin masuk tim nasional. Sementara Yi-jin harus bekerja dalam usia muda karena kondisi finansial keluarganya yang bangkrut. Mereka sempat dekat, tapi lalu terpisah, dan bertemu lagi saat keduanya berusia 21 dan 25 tahun.

Twenty-Five Twenty-One akan menunjukkan betapa beratnya tumbuh dewasa dengan konsekuensi-konsekuensi pilihan yang kita buat sendiri. Cerita yang penuh dengan suka duka dan pahit manis kehidupan ini tayang di tvN dan Netflix.

2. Reply 1988 (2015)

6 Drama Korea Coming of Age, Beratnya Tumbuh Dewasa!

Foto: tvN

Serial paling populer dari seri Reply ini bercerita tentang lima anak SMA serta keluarga mereka yang bertetangga di sebuah perumahan sederhana di Seoul. Ceritanya benar-benar dekat dengan keseharian siapa pun yang pernah menjadi remaja saat era 1980-an dan 1990-an. Meski begitu, perjuangan khas anak mudanya tetap relate dengan Gen Z.

Dari perseteruan antara kakak adik, pergulatan di sekolah (termasuk belajar hingga tengah malam), kisah persahabatan, sampai cerita cinta segitiga bisa disaksikan di sini. Drama yang dibintangi Hyeri, Park Bo-gum, dan Ryu Jun-yeol ini tayang di tvN dan Netflix.

3. At Eighteen (2019)

6 Drama Korea Coming of Age, Beratnya Tumbuh Dewasa!

Foto: JTBC

Banyak hal bisa terjadi saat kita berusia 18 tahun, ini juga yang dialami oleh Jun-woo (Ong Seong-wu). Ia terpaksa pindah sekolah karena kasus kekerasan yang tidak dilakukannya. Di sekolah yang baru, ia ingin hidup tenang saja tanpa membuat masalah.

Namun nyatanya, ia kembali dituduh atas kasus yang sama, dan tetap sebenarnya ia tidak melakukan hal tersebut. Sosok Jun-woo lantas menarik perhatian Soo-bin (Kim Hyang-gi), gadis yang pintar, tapi tak tahu tujuan hidupnya dan tertekan karena ambisi orang tuanya.

At Eighteen adalah drama coming of age yang akan mengajarkan kamu untuk hidup lebih dewasa, dengan bumbu kisa cinta di dalamnya. Drama JTBC ini juga bisa ditonton di Netflix.

Baca Juga: 6 Drama Korea dengan Karakter Tukang Tipu, Genre Kriminal hingga Komedi Romantis

4. Hello, My Twenties (2016-2017)

6 Drama Korea Coming of Age, Beratnya Tumbuh Dewasa!

Foto: JTBC

Drama ini menggambarkan empat mahasiswa yang tinggal bersama di kosan-kosan. Mereka adalah mahasiswa psikologi, bisnis, jurnalistik, dan tata boga. Plus seorang sugar baby. Masing-masing dari mereka punya kepribadian dan masalah yang berbeda-beda.

Ada yang harus kuliah sambil bekerja sampai jadi kurang tidur. Ada yang sangat loyal pada pacarnya dan tahu keinginannya, ada yang sangat ekstrovert dan senang minum-minum, ada juga yang populer karena kecantikannya.

Drama ini tayang di JTBC dan Netflix, dan kini sudah dibuat hingga dua musim. Bintangnya ada Han Ye-ri, Han Seung-yeon, Park Eun-bin, Ryu Hwa-young, Park Hye-su, Ji Woo, dan Choi Ara.

5. My First First Love (2019)

6 Drama Korea Coming of Age, Beratnya Tumbuh Dewasa!

Foto: Netflix

Drama Korea coming of age ini bercerita tentang persahabatan sedari SD antara Tae-o (Ji Soo) dan Han-song (Jung Chae-yeon). Keduanya sebenarnya saling suka, tapi mereka malah memilih untuk menjalin hubungan dengan orang lain.

Sampai akhirnya, karena sebuah peristiwa, Song-yi mesti tinggal di rumah Tae-o bersama satu perempuan dan dua pria lainnya. Saat itulah, kelimanya belajar banyak hal dalam hidup mereka, termasuk urusan cinta.

Drama reboot dari serial My First Time (2015) ini tayang di Netflix. Drama ini juga dibintangi Kang Tae-oh, pemeran Jun-ho dalam Extraordinary Attorney Woo.

Baca Juga: 4 Drama Korea dengan Hubungan Cinta yang Menyeramkan

6. Weightlifting Fairy Kim Bok-Joo (2016)

6 Drama Korea Coming of Age, Beratnya Tumbuh Dewasa!

Foto: MBC

Yang satu ini adalah kisah tentang para atlet. Yang pertama ada Kim Bok-joo (Lee Sung-kyung), mahasiswa yang mengejar ambisi sebagai atlet angkat besi. Sementara sahabatnya, Jung Joon-hyung (Nam Joo-hyuk), adalah atlet renang yang pernah didiskualifikasi, dan ini membuatnya trauma.

Konflik-konflik dalam drama ini akan dekat dengan kamu para generasi Z karena sangat khas remaja, lengkap dengan bumbu percintaan di dalamnya. Kamu bisa menonton drama MBC ini di Vidio dan Viu.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1475 seconds (0.1#10.140)