10 Pernikahan Terbaik dalam Drama Korea, dari yang Romantis sampai Kocak

Jum'at, 08 April 2022 - 17:04 WIB
loading...
10 Pernikahan Terbaik dalam Drama Korea, dari yang Romantis sampai Kocak
Scene pernikahan dalam drama Korea tak hanya menyajikan momen romantis, tapi juga kocak. Foto/tvN
A A A
JAKARTA - Akhir kisah cinta dengan pernikahan merupakan adegan yang ditunggu oleh para penggemar drama Korea. Tak jarang pernikahan dalam drama menjadi berkesan karena perjuangan tokohnya, atau karena kejadian lucu, juga cara unik saat menikah.

Adegan pernikahan ini tak hanya terjadi di dalam drama bergenre romansa, tapi juga genre lain seperti fantasi, aksi, dan sebagainya. Berikut merupakan pernikahan-pernikahan terbaik yang pernah terjadi dalam Drama Korea . .

1. Yoon Hye-Jin dan Hong Du-Sik – Hometown Cha-Cha-Cha

10 Pernikahan Terbaik dalam Drama Korea, dari yang Romantis sampai Kocak

Foto: tvN

Drama romansa healing ini punya akhir cerita bahagia yang ditutup dengan pernikahan. Setelah berhasil mengatasi trauma masa lalu mereka, akhirnya Hye-jin (Shin Min-ah) dan Du-sik (Kim Seon-ho) berani untuk memulai kisah cinta yang baru.

Uniknya, awalnya Hye-jin yang melamar Du-sik. Namun akhirnya tetap Du-sik yang menyatakan lamaran, karena ia menolak lamaran Hye-jin. Akhir bahagia ini disambut baik oleh para penonton, lantaran kisah cinta mereka yang lucu dan serasi.

2. Nam Do-San dan Seo Dal-Mi – Start-Up

10 Pernikahan Terbaik dalam Drama Korea, dari yang Romantis sampai Kocak

Foto: tvN

Setelah terbagi menjadi dua kubu antara Do-san (Nam Joo-hyuk) dan Ji-pyeong (Kim Seon-ho) yang harus bersanding dengan Dal-mi (Suzy), akhirnya hati Dal-mi jatuh pada Do-san. Walau pun adegan pernikahan tidak ditampilkan pada akhir episode ini, tapi penonton tetap dibuat senang.

Pasalnya, di meja perusahaan dengan Dal-mi dan Do-san sebagai CEO, terdapat foto pernikahan mereka, sebagai bukti bahwa drama ini berakhir bahagia dengan pernikahan.

3. Lim Hee-Kyung dan Han Joon-Woo – True Beauty

10 Pernikahan Terbaik dalam Drama Korea, dari yang Romantis sampai Kocak

Foto: tvN

Pernikahan unik dalam drama True Beauty ini bukan dilakukan oleh sang tokoh utama, melainkan oleh kakak dari dari tokoh utama, Im Hee-kyung (Lim Se-mi) dan guru sang tokoh utama, Han Joon-woo (Oh Eul-sik). Pernikahan ini unik lantaran sang perempuan merupakan sosok yang tegas dan terkesan maskulin, sedangkan si pria merupakan seorang yang pemalu dan pemikir.

Pernikahan mereka berlangsung meriah dan kocak. Hal ini disebabkan oleh Hee-kyung yang secara tidak sengaja membuat kepalanya terjebak diantara jeruji meja, dan tidak ada yang bisa mengeluarkan kepalanya. Namun karena pernikahan akan segara dimulai, akhirnya ia terpaksa menikah dengan jeruji besi menggantung di lehernya.

4. Nam Se-Hee dan Yoon Ji-Ho – Because This is My First Life

10 Pernikahan Terbaik dalam Drama Korea, dari yang Romantis sampai Kocak

Foto: tvN

Pernikahan dalam Becaus This is My First Life bukanlah pernikahan sungguhan, melainkan hanya pernikahan kontrak. Walau pun begitu, beberapa adegan romantis tetap ditampilkan dalam drama ini.

Lucunya, karena pernikahan mereka tidak sungguhan, pengantin perempuan, Ji-ho (Jung So-min), membeli cincin pernikahan sendiri. Gaun pernikahannya pun merupakan gaun yang ia pinjam dari temannya. Bahkan mereka datang ke gedung pernikahan menggunakan angkutan umum.

Baca Juga: Quote dan Momen Terfavorit Business Proposal Pilihan Para Pemainnya

5. Lee Young-Joon dan Kim Mi-So – What’s Wrong with Secretary Kim

10 Pernikahan Terbaik dalam Drama Korea, dari yang Romantis sampai Kocak

Foto: tvN

Sosok Young-joon (Park Seo-Joon) yang cemburuan dan tidak mengerti tentang cinta, menambah kesan lucu pada pasangan antara bos dan sekretaris ini. Pada hari pernikahan, Young-joon tidak bisa menghentikan rasa gugupnya, sehingga kakinya gemetar, bahkan ketika sedang menandatangani mas kawin.

6. Jung Da-Jung dan Hong Dae-Youn – 18 Again

10 Pernikahan Terbaik dalam Drama Korea, dari yang Romantis sampai Kocak

Foto: JTBC

Adegan pernikahan kali ini datang dari drama romansa fantasi. Setelah digugat cerai oleh Da-jung (Kim Ha-neul), kehidupan Dae-young ( (Yoon Sang-hyun).sangat menyedihkan. Hingga akhirnya ia berubah menjadi anak usia 18 tahun. Dalam usia itu, ia terus mencoba mendekati Da-jung kembali.

Hingga akhirnya Dae-young kembali ke usia awalnya dan menikahi Da-jung kembali. Momen emosional ini sangat disukai oleh penonton, lantaran dulu, saat menikah, keduanya tidak dalam keadaan yang baik-baik saja. Sehingga pernikahan kedua ini merupakan bayaran kebahagiaan dari pernikahan mereka dulu.

7. Ahn Min-Hyuk dan Do Bong-Soon – Strong Woman Do Bong Soon

10 Pernikahan Terbaik dalam Drama Korea, dari yang Romantis sampai Kocak

Foto: JTBC

Pasangan gemas yang satu ini pun mengakhiri kisah cinta mereka dengan pernikahan. Berbagai adegan lucu muncul saat pernikahan mereka, salah satunya ialah ketika Min-hyuk (Park Hyun-sik) terperangah karena kecantikan Bong-soon (Park Bo-young).

Sebelumnya, proses pernikahan mereka mengalami berbagai hambatan. Seperti Guk-doo, teman masa kecil Bong-soon yang juga menyukai Bong-soon, bertengkar kecil dengan Min-hyuk. Ada pula salah satu rekan kerja yang menyukai Min-hyuk berteriak menghentikan pernikahan mereka. Namun akhirnya, pernikahan tersebut tetap berjalan lancar.

Pernikahan ini menjadi semakin unik, mengingat Bong-soon merupakan sosok perempuan yang memiliki kekuatan super, dan Min-hyuk merupakan sosok lelaki yang gemas, bahkan suka melakukan aegyo.

8. Goblin dan Ji Eun-Tak – Goblin

10 Pernikahan Terbaik dalam Drama Korea, dari yang Romantis sampai Kocak

Foto: tvN

Pernikahan antara Goblin (Gong Yoo) dan Eun-Tak (Kim Go-eun) menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh para penonton. Pernikahan tersebut berjalan lancar dari awal hingga akhir.

Keduanya menikah pada malam hari di hamparan lapangan hijau dengan cahaya lilin, menambah kesan romantis. Namun peristiwa berkesan dalam pernikahan ini ialah saat Eun-tak menemui ajalnya.

9. Gong Gi-Tae dan Joo Jang-Mi – Marriage Not Dating

10 Pernikahan Terbaik dalam Drama Korea, dari yang Romantis sampai Kocak

Foto: tvN

Pernikahan antara Gi-tae (Yeon Yoo-jin) dan Jang-mi (Han Groo) bukanlah pernikahan yang sempurna, bahkan bisa disebut lucu. Pasalnya, untuk menghindari suruhan menikah dari orang tua Gi-tae, ia asal menyebut Jang-mi sebagai pacarnya.

Saat hari pernikahan, mereka masih bertengkar sebelum mengambil sumpah pernikahan. Bahkan pertengkaran itu masih terus berlanjut hingga ke altar pernikahan yang membuat para tamu terheran-heran. Namun akhirnya, pernikahan tersebut menjadikocaklantaran mereka tertawa dan berciuman ketika para tamu pergi.

Baca Juga: 9 Pasangan Drama Korea dengan Perbedaan Tinggi Sangat Jauh

10. Lee Yeon-Seo dan Dan - Angel's Last Mission: Love

10 Pernikahan Terbaik dalam Drama Korea, dari yang Romantis sampai Kocak

Foto: KBS2

Pernikahan mengharukan datang dari Yeon-seo (Shin Hae-sun) dan Dan (L/Kim Myung-soo) dalam drama Angel's Last Mission: Love. Yeon-seo yang buta karena kecelakaan merasa hidupnya dingin dan tidak ceria, hingga akhirnya Dan dengan optimis terus meyakinkan Yeon-seo untuk mencintai dirinya sendiri.

Perjuangan kisah cinta mereka membuat pernikahan ini begitu berkesan dan mengharukan di mata para penonton. Saat lagu pernikahan diputar, mereka bersumpah untuk tidak percaya pada takdir apa pun kecuali pada diri mereka sendiri.

Sekar Rahmadiana Ihsan
Kontributor GenSINDO
UIN Jakarta
(ita)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2576 seconds (0.1#10.140)