Kisah Cinta All of Us Are Dead di Semesta Alternatif? Ini Kata Para Pemainnya

Rabu, 23 Februari 2022 - 10:59 WIB
loading...
Kisah Cinta All of Us...
Hubungan Cheong-san dan On-jo dalam All of Us Are Dead termasuk yang membuat penonton penasaran. Foto/Netflix
A A A
SEOUL - Bagaimana nasib hubungan Cheong-san dan On-jo serta Soo-hyuk dan Nam-ra jika tak ada wabah zombi yang menyerang sekolah dalam serial All of Us Are Dead?

Pertanyaan ini diajukan majalah KoreaZAPZEE kepada empat pemain utama drama Netflix yang jadi hit di seluruh dunia itu. Mereka adalah Yoon Chan-young (Cheong-san), Park Ji-hoo (On-jo), Park Solomon (Soo-hyuk), dan Cho Yi-hyun (Nam-ra).

Lewat wawancara yang diunggah di kanal YouTube ZAPZEE Official, Chan-young dan Park Solomon punya jawaban menarik tentang hubungan romantis mereka di semesta alternatif tersebut.

Menurut Chan-young, mengingat Cheong-san kuat memendam perasaannya pada On-jo selama 12 tahun, jadi ia hanya akan mengungkapkan cintanya pada teman masa kecilnya itu jika ada momen khusus.

Kisah Cinta All of Us Are Dead di Semesta Alternatif? Ini Kata Para Pemainnya

Foto: YouTube ZAPZEE Official

"Cheong-san akan menunggu sampai menit terakhir, misalnya saat lulus SMA," kata Chan-young.

Baca Juga: 5 Drama Korea Tayang Maret 2022 yang Wajib Dipantau

Ia lalu menambahkan bahwa Cheong-san mungkin juga akan menyatakan cinta kalau On-jo gagal masuk ke universitas pilihannya. Ini karena On-jo pasti tetap akan tinggal di apartemennya dan mereka akan tetap tinggal berdekatan.

Sementara Park Solomon menganggap bahwa justru karena wabah zombi, maka So-hyuk dan Nam-ra jadi dekat. Kalau tidak ada wabah, maka nyaris tidak ada harapan baginya untuk memiliki hubungan dekat dengan Nam-ra, sang ketua kelas yang dingin.

Kisah Cinta All of Us Are Dead di Semesta Alternatif? Ini Kata Para Pemainnya

Foto: Netflix

"Makanya aku berterima kasih pada para zombi dan Mr Lee Byung-chan (guru sains pencipta virus) karena virus ini," kata Solomon, yang diiringi tawa para pemain dan kru.

Baca Juga: Artis Korea yang Wajahnya Dianggap Mirip Hewan, dari Kuda hingga Kura-Kura

Lebih lanjut, aktor yang kerap disapa Lomon ini juga mengatakan bahwa jika wabah zombi tak ada, maka Nam-ra pun tidak akan pernah percaya bahwa cinta pertama itu ada.

Meski tampaknya hubungan cinta antara Nam-ra dan Soo-hyuk hanya berlangsung singkat karena takdir yang berbeda, tapi Lomon tetap senang bahwa karakter yang diperankannya bisa merasakan kisah cinta remaja yang indah.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1506 seconds (0.1#10.140)