5 Aktor Korea yang Mengisi Soundtrack Dramanya, Ada Kim Soo-Hyun

Kamis, 17 Februari 2022 - 16:55 WIB
loading...
5 Aktor Korea yang Mengisi Soundtrack Dramanya, Ada Kim Soo-Hyun
Kim Soo-hyun tak salah menjadi aktor dengan bayaran termahal, karena ia pun mampu menyanyikan soundtrack dramanya. Foto/Gold Medalist
A A A
JAKARTA - Beberapa aktor Korea tak hanya berakting, tapi juga mengisi soundtrack untuk dramanya. Ini membuat serialnya jadi terasa lebih istimewa.

Lagu atau soundtrack sebuah film atau drama akan selalu mengingatkan penonton pada adegan-adegan tertentu, membuat kita jadi kembali gagal move on dari drama dan film kesukaan kita.

Terlebih lagi, jika ternyata yang mengisi soundtrack tersebut adalah aktor yang memerankan film atau dramanya secara langsung. Pastinya membuat momen-momen dalam drama atau filmnya terasa kembali.

Nah, berikut adalah aktor-aktor Korea yang menyanyikan soundtrack film atau drama yang diperankannya.

1. Seo In-Guk

5 Aktor Korea yang Mengisi Soundtrack Dramanya, Ada Kim Soo-Hyun

Foto: tvN

Seo In-guk dikenal melalui perannya sebagai Yoon Yoon-je dalam drama Reply 1997. Ia juga menyanyikan lagu untuk soundtrack Reply 1997 berjudulOur Love Like This.

Ia juga menyanyikan soundtrack drama Love Rainberjudul Like a Fool danAll For You. Yang terakhir, ia juga mengisi soundtrack Doom At Your Service berjudul Distant Fate.

2. Kim Dae-Myung

5 Aktor Korea yang Mengisi Soundtrack Dramanya, Ada Kim Soo-Hyun

Foto: tvN

Debut sejak 2014, ternyata Dae-myung punya suara lembut yang menyejukkan pendengarnya. Hal ini terbukti saat ia mengisi salah satu soundtrack Hospital Playlist season 2berjudul In Front of The Post Office in Autumn. Selain itu ia juga menunjukkan keahliannya bernyanyinya dalam beberapa soundtrack Hospital Playlist lainnya bersama band Mido and Falasol.

3. Jung Kyung-Ho

5 Aktor Korea yang Mengisi Soundtrack Dramanya, Ada Kim Soo-Hyun

Foto: tvN

Sama seperti Daem-yung, Jung Kyung-ho juga beberapa kali mengisi soundtrack drama yang diperankannya. Ia pernah mengisi soundtrack untuk drama When The Devil Calls Your Name,yaitu When I Am In Busan dan Where is My Dream.

Masihuntuk drama yang sama, Kyung-ho juga pernah berduet dengan Sondia dalam lagu The Road You Left. Tak hanya itu, kekasih dari Choi Soo-young ini juga pernah mengisi soundtrack Hospital Playlist season 2 berjudulRemininscence.

Baca Juga: Pesona Park Min-Young vs Kim Tae-Ri, Siapa yang Lebih Memukau?

4. Cho Jung-Suk

5 Aktor Korea yang Mengisi Soundtrack Dramanya, Ada Kim Soo-Hyun

Foto: tvN

Pasangan dari penyanyi RnB Gummy ini juga dikenal karena sering mengisi soundtrack film dan drama yang diperankannya. Di antaranya My Love, My Bride (soundtrack film My Love, My Bride), Don’t Worry (soundtrack film My Annoying Brother).

Selain itu, bapak satu anak ini juga menyanyikan lagu Gimme a Chocolate (soundtrack drama Oh My Ghost), Aloha (soundtrack Hospital Playlist), dan I Like You (soundtrack Hospital Playlist 2).

Baca Juga: 8 Drama Korea Thriller Psikologis Paling Menegangkan, Bisa Buat Uji Nyali

5. Kim Soo-Hyun

5 Aktor Korea yang Mengisi Soundtrack Dramanya, Ada Kim Soo-Hyun

Foto:Coupang Play

Aktor yang terkenal dengan bayaran mahal per pisodenya ini sudah tidak perlu dimungkiri lagi bakatnya dalam dunia hiburan. Selain aktingnya, Kim Soo-hyun juga dikenal dengan suara emasnya.

Ia beberapa kali mengisi soundtrack drama dan film yang ia perankan, seperti Dreaming (soundtrack Dream High), The One and Only You (soundtrack Moon Embracing The Sun), dan In Front of Your House (soundtrack My Love From The Star).

Salsabila Izzati Alia
Kontributor GenSINDO
Universitas Pendidikan Indonesia
Instagram: @salsaizzati
(ita)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0978 seconds (0.1#10.140)