5 Pasangan Drama Korea 2021 yang Diharapkan Pacaran dalam Kehidupan Nyata

Jum'at, 31 Desember 2021 - 13:12 WIB
loading...
5 Pasangan Drama Korea...
Choi Woo-sik dan Kim Da-mi tampil mesra dalam sampul majalah Cosmopolitan Korea. Foto/Cosmopolitan Korea
A A A
JAKARTA - Saking bagusnya chemistry di antara dua pemeran utama dalam drama Korea yang dimainkannya, para pasangan di depan kamera ini melahirkan para shipper.

Shipper adalah istilah bagi para penggemar drama Korea atau K-pop yang berharap dua idola mereka berpacaran. Keinginan ini timbul setelah melihat interaksi tertentu dari kedua selebritas tersebut dalam beberapa momen.

Nah, beberapa drama Korea yang tayang pada 2021 juga melahirkan shipper. Berikut pasangan dalam serial yang diharapkan bersatu di belakang kamera oleh para shipper mereka.

1. Song Kang dan Han So-Hee

5 Pasangan Drama Korea 2021 yang Diharapkan Pacaran dalam Kehidupan Nyata

Foto: JTBC

Keduanya membuat heboh penonton berkat penampilan adegan ranjang mereka dalam Nevertheless. Di luar itu, mereka juga sangat luwes saat memerankan banyak adegan romantis dalam drama ini. Mereka bahkan disebut beradegan ciuman dalam durasi yang lebih lama dibanding yang ditentukan sutradara.

Tak hanya di depan kamera, berbagai foto dan video di balik layar juga memperlihatkan interaksi Song Kang dan Han So-hee yang sangat manis, lengkap dengan tatapan dan bahasa tubuh yang intim. Tak heran, semua ini membuat para penonton setia Nevertheless baper, dan berharap keduanya benar-benar berpacaran dalam kehidupan nyata.

2. Choi Woo-Sik dan Kim Da-Mi

5 Pasangan Drama Korea 2021 yang Diharapkan Pacaran dalam Kehidupan Nyata

Foto: SBS

Ini pasangan di depan kamera yang sedang ramai dibicarakan berkat drama Our Beloved Summer yang sedang dalam masa tayang. Pasangan ini membuat baper karena dalam cerita, mereka tadinya adalah sepasang kekasih, tapi lalu putus, dan setelah bertahun-tahun kini bertemu kembali.

Bahkan sebelum dramanya dirilis, sudah beredar foto-foto manis keduanya saat bersama, yang membuat penonton punya 'tabungan baper' bahkan sebelum menyaksikan kisah pasangan yang cintanya tumbuh sejak zaman SMA ini.

3. Park Hyung-Sik dan Han Hyo-Joo

5 Pasangan Drama Korea 2021 yang Diharapkan Pacaran dalam Kehidupan Nyata

Foto: tvN

Pasangan ini sebenarnya tak punya banyak adegan romantis karena drama Happiness yang mereka mainkan bergenre fantasi laga thriller. Namun tetap saja, akting dan chemistry keduanya saat bersama benar-benar bikin penonton baper.

Kebaperan ini makin menjadi-jadi saat dalam sebuah wawancara, mengutip Kbizoom, Park Hyun-sik yang merupakan member grup idol ZE:A mengaku menerima peran dalam Happiness karena ada Han Hyo-joo.

Sementara saat wawancara bersama Elle Korea, Hyun-sik bisa menjawab dengan benar pertanyaan tentang aktor yang belum pernah berakting bersama Hyo-joo. Sang aktris lantas menggoda Hyun-sik dengan mengatakan bahwa sang idol diam-diam nge-fan padanya, dan ini membuat telinga Hyun-sik merah karena malu.

Baca Juga: 5 Drama Korea 2021 Populer di Pasar Internasional, tapi Ratingnya Kecil di Korea

4. Lee Do-Hyun dan Go Min-Si

5 Pasangan Drama Korea 2021 yang Diharapkan Pacaran dalam Kehidupan Nyata

Foto: KBS2

Keduanya sempat menjadi kakak beradik yang tidak akur dalam serial thriller Sweet Home, lalu berubah menjadi sepasang kekasih dalam Youth of May. Sebagai bintang muda dengan akting apik, keduanya tentu tak kesulitan menampilkan chemistry yang membuat penonton drama ini makin tenggelam dalam romansa keduanya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3398 seconds (0.1#10.140)