10 Artis Korea Paling Berpengaruh dalam Dunia Hiburan versi Pelaku Industri

Selasa, 02 November 2021 - 10:11 WIB
loading...
A A A
5. JUNG HO-YEON - 11 SUARA

10 Artis Korea Paling Berpengaruh dalam Dunia Hiburan versi Pelaku Industri

Foto: Instagram @hoooooyeony

Popularitas Squid Game hingga ke tingkat global benar-benar melambungkan nama pemeran Kang Sae-byeok ini ke dunia hiburan global. Follower Instagram-nya meningkat dari hanya ratusan ribu menjadi 23 juta hanya dalam hitungan minggu sejak drama tersebut dirilis di Netflix.

4. LEE JUNG-JAE - 13 SUARA

10 Artis Korea Paling Berpengaruh dalam Dunia Hiburan versi Pelaku Industri

Foto: C-JeS Entertainment

Satu nama lagi yang beruntung berkat Squid Game adalah pemeran Gi-hun, Lee Jung-jae. Aktor yang sudah malang-melintang di dunia perfilman Korea selama 27 tahun ini juga sering masuk sebagai nomine penghargaan prestisius seperti Blue Dragon Film Awards dan Baeksang Arts Awards.

3. LIM YOUNG-WOONG - 14 SUARA

10 Artis Korea Paling Berpengaruh dalam Dunia Hiburan versi Pelaku Industri

Foto:Mulgogi Music

Penyanyi trot ini sangat populer di Korea, terutama di kalangan penduduk usia lanjut. Tahun ini, lagu My Starry Love yang dinyanyikannya menduduki posisi jawara di Gaon Weekly Chart, bahkan menang dalam program musik MBC, Show! Music Core.

Baca Juga: 9 Drama Sageuk Komedi Romantis, Bisa Jadi Obat Antistres!

2. YOO JAE-SUK - 27 SUARA

10 Artis Korea Paling Berpengaruh dalam Dunia Hiburan versi Pelaku Industri

Foto: Soompi

Pembawa acara berbagai variety show terkenal di Korea, seperti Sixth Sense dan Running Man ini populer hingga ke luar Korea. Setelah keluar dari agensi FNC Entertainment, kini dia bergabung dengan agensi Antenna.

1. BTS - 91 SUARA

10 Artis Korea Paling Berpengaruh dalam Dunia Hiburan versi Pelaku Industri

Foto: BigHit Music

Tidak mengherankan BTS bisa duduk di posisi puncak dengan selisih angka yang sangat signifikan. Tak hanya menguasai dunia hiburan di Korea, boy group yang debut pada 2013 ini bahkan menguasai pasar musik global.

Meski tahun ini mereka tidak merilis album, tapi lagu Butter dan Permission to Dance sanggup membuat nama mereka populer sebagai musisi dunia. Dua lagu tersebut juga sanggup menduduki posisi jawara di tangga lagu Billboard Hot 100. Lagu kolaborasi mereka dengan Coldplay, My Universe, juga menandai dominasi mereka di tangga lagu tersebut.

Selain yang sudah disebutkan, nama-nama yang juga masuk dalam daftar adalah pendiri SM Entertainment Lee Soo-man dan pendiri BigHit Entertainment/HYBE Bang Si-hyuk. Masing-masing mendapat empat suara.

Grup K-pop SEVENTEEN, Taeyon Girls’ Generation, Song Joong-ki, Go Hyun-jung, Shin Min-ah, dan Han So-hee juga dipilih meski angkanya kecil.
(ita)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1247 seconds (0.1#10.140)