JYP Entertainment Dinilai Malas Promosikan Album GOT7, Mark Pilih Jalan Sendiri di Instagram

Rabu, 02 Desember 2020 - 10:49 WIB
loading...
JYP Entertainment Dinilai Malas Promosikan Album GOT7, Mark Pilih Jalan Sendiri di Instagram
GOT7 baru saja merilis album studio mereka bertajuk Breath of Love: Last Piece pada 30 November lalu. Foto/JYP Entertainment
A A A
SEOUL - GOT7 baru saja merilis album studio keempat mereka, "Breath of Love: Last Piece", pada 30 November lalu, tapi JYP Entertainment terlihat tak semangat mempromosikannya.

Hingga kini, akun Instagram resmi JYP Entertainment dan GOT7 tak mengunggah satu foto pun terkait perilisan album terbaru tersebut dalam beberapa bulan terakhir.

Akun Instagram GOT7 cuma melakukan promosi comeback mereka pada April lalu, dengan foto-foto teaser, sementara unggahan terakhir akun ini malah dilakukan pada 14 Oktober lalu, seolah-olah ini adalah akun nonaktif.

JYP Entertainment Dinilai Malas Promosikan Album GOT7, Mark Pilih Jalan Sendiri di Instagram


JYP Entertainment Dinilai Malas Promosikan Album GOT7, Mark Pilih Jalan Sendiri di Instagram


Memang, agensi ini merilis video teaser tiap personel di YouTube, seminggu sebelum album comeback mereka dirilis, tapi tak ada videoteasergrup.

GOT7 bahkan juga tak membuat comeback showcases untuk media yang biasa dilakukan agensi di Korea untuk mempromosikan album baru artisnya.

AhGaSe, sebutan untuk fandom GOT7 pun merasa kecewa dan menganggap JYP Entertainment tak memperlakukan idola mereka sebagaimana mestinya. ( )

JYP Entertainment Dinilai Malas Promosikan Album GOT7, Mark Pilih Jalan Sendiri di Instagram

Foto: Soompi

Apalagi, ini adalah album studio yang musiknya dibuat langsung oleh para personel.

Mengutip Koreaboo, mereka menuding 2bonbu atau Division 2 dari JYP Entertainment yang menangani GOT7 atas ketidakbecusan promosi album comeback GOT7.

Sementara itu, Mark malah tampaknya mengambil alih kegiatan promosi karena dia kelihatan getol melakukan hitung mundur (countdown) perilisan "Breath of Love: Last Piece" sekaligus video musik "Last Piece".

Di akun Instagram resminya, feed Mark terlihat penuh dengan promosi comeback GOT7, dari info jumlah penonton video musik single "Breath" yang jadi bagian dalam album terbaru, hingga menghitung jam perilisan album. (Baca Juga: Gaya Rambut Para Idol K-Pop Terkeren Sepanjang 2020)

JYP Entertainment Dinilai Malas Promosikan Album GOT7, Mark Pilih Jalan Sendiri di Instagram


Aksi rapper dan vokalis GOT7 ini lalu disambut AhGaSe dengan antusias, dan mereka menyebutnya sebagai 'Manager Mark' atau 'Manager Tuan', mengambil nama belakangnya.

"Hormat untuk pria ini yang mempromosikan grupnya dibanding agensinya," tulis satu AhGaSe. ( )

Sebelumnya, selama rehat tujuh bulan, GOT7 juga tak muncul dalam program televisi atau variety show mana pun di Korea. Padahal hal ini lazim dilakukan para idol demi menjaga popularitas mereka.

(it)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1568 seconds (0.1#10.140)