Panduan untuk Nonton Drama Start-Up yang Dibintangi Bae Suzy

Rabu, 21 Oktober 2020 - 19:18 WIB
loading...
Panduan untuk Nonton...
Drama Start-Up menceritakan lika-liku empat karakter dalam menjalani kariernya saat usia muda. Foto/tvN
A A A
JAKARTA - Berhasil mencapai rating yang cukup tinggi pada tayangan perdananya Sabtu kemarin (17/20), serial drama Korea “Start-Up” yang dibintangi Bae Suzy, Nam Joo-hyuk, Kim Seon-ho, dan Kang Han-na, menghadirkan cerita masing-masing karakter dengan cukup kompleks.

Menurut penjelasan sutradara Oh Choong-hwan dalam konferensi pers virtual yang diikuti SINDO Media pada Senin (12/10), ritme cerita "Start-Up" memang naik dan turun mengikuti tantangan dari masing-masing karakter dalam drama tersebut.

“Penonton akan melihat karakter mereka tumbuh, lalu membentuk persahabatan satu sama lain, dan belajar tentang kehidupan. Ceritanya bukan hanya tentang cinta, tapi juga tentang mengejar mimpi,” jelas Oh Choong-hwan.

Seo Dal-mi ( Bae Suzy ) dan Won In-jae (Kang Han-na) diceritakan sebagai kakak beradik, tapi berpisah karena pilihan yang berbeda setelah kedua orang tuanya bercerai. Seo Dal-mi memilih bersama sang ayah, sedangkan Won In-jae bersama sang ibu.

Panduan untuk Nonton Drama Start-Up yang Dibintangi Bae Suzy

Foto: tvN/Netflix

Seo Dal-mi adalah sosok anak muda yang penuh semangat dan terampil dalam pekerjaannya. Ia punya banyak pengalaman dalam berbagai pekerjaan.

Dari kerja sampingan hingga pekerjaan dengan kontrak singkat dilakukannya. Meski dia gak punya gelar sarjana, Dal-mi berusaha untuk bisa mendapatkan pekerjaan tetap.

Berbeda dengan adiknya, Won In-jae udah jadi pebisnis sukses dengan latar belakang pendidikan yang sangat baik. Berkat kekayaan dan koneksi ayah tirinya, perusahaan yang baru dibangun oleh In-jae berhasil menguasai pasaran.

Di balik semua itu, In-jae ternyata harus berjuang sangat keras melebihi apa yang dilihat oleh orang-orang. ( )

Terpisahnya Seo Dal-mi dengan sang kakak bikin dia sangat terpuruk karena merasa gak punya teman.Surat-surat dari Nam Do-san (Nam Joo-hyuk) berhasil membuatnya bangkit kembali, bahkan pada saat-saat terberat dalam hidupnya.

Nam Do-san awalnya tumbuh sebagai anak kebanggaan orang tuanya. Dia peraih penghargaan Grand Prix dalam olimpiade Matematika.

Sayangnya, setelah lulus, ia menganggur. Nam Do-san akhirnya membentuk perusahaan rintisan (start-up) bersama teman-temannya dari klub menyulam.

Panduan untuk Nonton Drama Start-Up yang Dibintangi Bae Suzy

Foto: tvN/Netflix

Dua tahun berlalu, tapi Do-san tetap gak berhasil menjalankan perusahaan yang didanai oleh orang tuanya itu.

Dalam keputus-asaan, Nam Do-san tiba-tiba bertemu dengan Han Ji-pyeong (Kim Sen-ho), seorang investor modal ventura ternama. ( )

Anehnya, ji-pyeong mau ketemu Do-san bukan untuk berinvestasi, tapi meminta dia untuk ketemu Seo Dal-mi dan berpura-pura tampil menawan dalam satu hari.

Ternyata, Han Ji-pyeong adalah orang di balik surat-surat atas nama Nam Do-san yang dikirimkan kepada Seo Dal-mi 15 tahun yang lalu.

Ji-pyeong yang dijuluki sebagai Gordon Ramsey dalam dunia investasi tersebut melakukannya karena permintaan dari nenek Seo Dal-mi.

Han Ji-pyeong punya hubungan yang dekat dengan nenek Seo Dal-mi dan merasa berutang budi padanya. ( )

Nah, yang mau tahu kelanjutan cerita antara Seo Dal-mi, Won In-jae, Nam Do-san, dan Han Ji-pyeong, kamu bisa nonton drama ini setiap Sabtu dan MInggu pukul 19.00 WIB di tvN atau Netflix.

Muniha Addin Munawwaroh
Kontributor GenSINDO
Universitas Indonesia
Instagram: @munihaa
(it)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4974 seconds (0.1#10.140)